oleh

Sah…! WH-Andika Sudah Daftar ke KPU Banten

image_pdfimage_print
Pasangan WH-Andika saat mendaftar ke KPU Banten.(zis)

Kabar6-Usai menggelar Deklarasi bersama partai pengusung, Wahidin Halim-Andika Hazrumy (WH-Andika) langsung mendaftarkan diri kekantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Banten, Kamis (22/9/2016).

Ketua KPU Provinsi Banten, Agus Supriatna mengungkapkan pihaknya telah membuka pendaftaran dari tanggal 21 sampai besok, Jumat (23/9/2016) pukul 00.00 WIB.

Pada hari kedua pendaftaran, pihaknya baru menerima berkas pencalonan dari pasangan WH-Andika.

“Ini pendaftar yang pertama, sejak dibuka dari 21 September kemarin,” kata Agus.

Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua Pokja Pencalonan KPU Provinsi Banten, Syaeful Bahri, dalam proses pendaftaran yang mengacu pada PKPU, pihaknya langaung mengecek dan memeriksa terkait dengan syarat pencalonan pasangan tersebut.**Baca juga: Jelang Pilgub Banten, Isu Dinasti Politik Masih Jadi Sorotan.

“Dalam Pasal 39, KPU bertugas menerima dokumen pendaftaran dan kemudian langsung meneliti persyaratan pencalonannya,” ujarnya.**Baca juga: Koalisi Besar Sepakati Poin Pemenangan WH-Andika.

Setelah berkas diverifikasi, ia menegaskan bakal pasangan calon tersebut telah dinyatakan sah mendaftar ke KPU.**Baca juga: Tujuh Parpol Koalisi Deklarasi Dukung WH-Andika.

“Kami telah melakukan verifikasi syarat pencalonan dan memang itu sesuai,” pungkasnya.(zis)

**Baca juga: Janda Muda Diperkosa dan Dirampok Enam Pria di Tangerang.

Print Friendly, PDF & Email