1

Saat Berteduh Di Saung, Empat Petani di Pandeglang Tewas Tersambar Petir

Kabar6-Empat petani di Desa Pasir Sedang, Kecamatan Picung, Pandeglang, tewas akibat disambar petir, Senin (30/9/2024) sore hari tadi saat berteduh di saung.

Kejadian tersebut bermula ke empat korban tersebut awalnya sedang memanen padi. Namun karena cuaca hujan, mereka berteduh di saung sawah bersama sejumlah warga lainnya.

Namun tiba-tiba petir menyambar ke arah saung yang mereka tempati, hingga para korban terkena sambaran petir dan meninggal dunia.

Keempat korban tersambar petir tersbeut diantaranya Suhamah (35), Nabin (17), M Nurdian (25), dan Ipan (20). Selain empat orang tersebut, masih ada enam orang lainnya yang mendapatkan perawatan di Puskesmas Saketi, akibat terkena sambaran petir tersebut.

**Baca Juga: Tulang Berserakan di Tol BSD: Kepala, Kaki, Tangan dan Rahang

Camat Picung, Pandeglang, Guruh Safaat membenarkan adanya kejadian warga tersambar petir. Menurutnya, keempat orang meninggal di lokasi kejadian.

Selain keempat korban jiwa, ada enam orang lainnya yang juga ikut tersambar petir dan selamat. Saat ini sedang mendapatkan perawatan dari pihak Puskesmas.

“Para korban sedang memanen padi, kemudian turun hujan dan kesepuluh orang itu berlindung di saung. Tiba-tiba ada petir menyambar, empat orang meninggal di tempat, sedangkan sisanya dirawat di Puskesmas Saketi,” ungkapnya.

Dikatakan Guruh, enam orang yang selamat itu mengalami pingsan karena terpapar sambaran petir. Sedangkan korban meninggal dunia segera dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan.

“Korban selamat sedang mendapatkan perawatan dari pihak Puskesmas. Kalau yang meninggal duni sudah dibawa oleh pihak keluarga,” katanya.

Sementara, Kapolsek Picung, IPTU Ari Juono membenarkan, adanya peristiwa warga yang tersambar petir hingga meninggal dunia. Korbannya kata Kapolsek, ada sebanyak empat orang.

“Para korban awalnya sedang panen padi, kemudian berteduh di salah satu gubug di area pesawahan. Tiba-tiba ada petir menyambar. Saat ini, para korban sudah dimakamkan di masing-masing wilayahnya,” ujarnya.

Terpisah, Ketua Forum Kampung Siaga Bencana (KSB) Pandeglang, Madsira mengaku, ketika adanya informasi tersebut. Pihaknya segera ke lokasi kejadian untuk membantu melakukan evakuasi dan menolong korban tersambar petir.

“Ada empat orang yang meninggal dunia dan kita segera membantu. Bagi masyarakat, diharapkan selalu waspada karena selama peralihan musim ini cuaca bisa ekstrim dan bisa menyebabkan bencana,” tuturnya. (Aep)