oleh

Rumah di Villa Dago Pamulang Jadi Lokasi Transaksi Penipuan

image_pdfimage_print

Kabar6-John Sumantri, tersangka penipuan kredit rumah murah bersubsidi telah ditangkap di Kota Manado, Sulawesi Utara. Sebanyak 164 orang warga telah tertipu oleh pelaku yang mengaku sediakan rumah kredit murah bersubsidi.

Aparat Polres Tangerang Selatan (Tangsel) pun telah mendatangi sebuah rumah di kawasan perumahan Villa Dago, Kecamatan Pamulang. Polisi sempat melihat-lihat rumah yang terletak di Blok A-187.

“Berdasarkan informasi dari masyarakat di rumah ini biasa dijadikan tempat transaksi tersangka,” ungkap Kasat Reskrim Polres Tangsel, Ajun Komisaris Alexander Yurikho di lokasi perkara, Selasa (11/12/2018).

Dijelaskannya, di lokasi rumah tersebut tersangka kepada para korbannya mengaku sebagai agen property yang valid. John mengklaim telah bekerjasama dan ditunjuk oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat untuk membangun rumah murah bersubsidi.

Alex bilang, tersangka menyediakan perumahan di dua lokasi yang berbeda. Yakni, di daerah Gunung Sindur dan Curug, Kabupaten Tangerang.

Polisi telah memeriksa di lokasi perumahan sudah ada sebagian unit dibangun. Kepemilikan tanah pun bakal segera ditelusuri.**Baca Juga: Kedua Kalinya, Pemkab Pandeglang Raih Penghargaan Soal Kepedulian HAM.

“Kami akan membuat posko pengaduan kasus penipuan rumah bersubsidi. Jadi bagi masyarakat yang sudah menjadi korban penipuan dipersilakan melapor,” terang Alex.(yud)

Print Friendly, PDF & Email