oleh

Rp520 Ribu per Orang, Dewan di Kota Tangerang Rajin Kunker

image_pdfimage_print

Kabar6-Kegiatan Kunjungan Kerja (Kunker) Anggota DPRD Kota Tangerang, yang sempat dikritisi oleh kalangan pemuda serta mahasiswa di wilayah setempat, ternyata memang rutin dilakukan dalam setiap bulannya, Rabu (13/8/2015).

 

Ya, setiap bulannya, para wakil rakyat di kota bertajuk Akhlakul Karimah ini, rajin mengikuti kegiatan tersebut, hingga sebanyak 9 hingga 12 kali.

 

“Kurang lebihnya memang segitu, antara sembilan sampai 12 kalianlah,” ungkap Emed Mashuri, Sekretaris DPRD Kota Tangerang, saat ditemui di ruang kerjanya, beberapa waktu lalu.

 

Itu pun, belum termasuk dengan kegiatan kunker mereka yang masuk dalam alat kelengkapan lainnya, seperti Badan Anggaran (BanAng), Badan Musyawarah (Bamus) serta Panitia Khusus (Pansus).

 

“Kalau untuk alat kelengkapan dewan lainnya, kaya BanAng, Bamus mah paling cuma dua kali sebulan,” tukasnya.

 

Emed juga sedikit menjelaskan, saat ditanya soal berapa besaran anggaran yang dikeluarkan untuk setiap anggota dalam satu kali kunjungannya.

 

“Setiap kunjungan ke luar kota, peranggota dapat uang harian sebesar Rp370 ribu. Kalau, keluar daerah, sama uang hariannya Rp370 ribu juga, cuma tetap dapat tiket pesawat kelas ekonomi disesuaikan dengan jarak,” terangnya.

 

Selain itu, tambah Emed, setiap anggota juga mendapatkan uang refresentasi sebesar Rp150 ribu per satu kali kunjungan. ** Baca juga: Sulit Air, Warga Kota Tangerang Mulai Teriak

 

“Paling sama uang refresentasinya Rp150 ribu. Jadi per anggotanya mengantongi sekitar Rp520 ribu. Kalau rata-rata total anggaran yang dikeluarkannya mah, ya kaliin saja sendirilah,” pungkasnya.

 

Bila mengacu pada keterangan tersebut, maka biaya/anggaran yang rutin dikeluarkan pemerintah dalam setiap bulannya adalah tinggal menjumlahkan antara kisaran Rp 520 ribu itu, dikalikan dengan total keseluruhan anggota yang berjumlah 50 serta banyaknya kegiatan dilakukan, yakni sekitar sembilan hingga 12 kali plus 2 kali kegiatan alat kelengkapan dewan lainnya. (ges)

Print Friendly, PDF & Email