oleh

Rizki Minta Kades Terpilih di Pandeglang Jaga Persatuan

image_pdfimage_print

Kabar6- Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Rizki Aulia Rahman Natakusumah mengajak seluruh kepala Desa yang baru saja dilantik pada beberapa waktu lalu untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan ditingkat desa.

Para kepala desa diharapkan bisa meredam serta merangkul semua pihak termasuk rivalnya dalam kontestasi pemilihan kepala desa.

“Harus bisa menjaga kekompakan dan persatuan di tempatnya masing-masing. Yang namanya ego, persaingan itu harus dibelakangkan,” kata Rizki, saat melaksanakan kegiatan sosialis empat pilar kebangsaan yang digelar di Hotel s’Rizki Pandeglang, Selasa (1/12/2021).

Rizki meyakini, para Kades yang kembali diberikan amanah bisa menjunjung semangat persatuan yang tinggi. Pihaknya menekankan agar para Kades bisa menjawab keinginan masyarakat. Terlebih, saat ini sudah masuk kedalam era digitalisasi.

“Jawab kebutuhan dari masyarakat, jaga persatuan di Desa nya. Dan harus melek digital itu paling penting. Kalau tidak dimulai sekarang nanti akhir priode mereka (Kades-red) Desa nya semakin ketinggalan,”terangnya.

**Baca juga: Aktivis GMNI Soroti Penggunaan Mobil Hibah dari Kemendes Pindah Tangan

Dalam kesempatan tersebut, sejumlah pembahasan mengenai infrastruktur di Kabupaten Pandeglang yang diutarakan oleh para Kades.

Rizki berjanji akan mengawal hampir 10 miliar untuk pembangunan jalan di Kecamatan Cimanggu, sedangkan tahun depan berdasarkan hasil pengawalannya di Banggar hampir 30 Miliar.(aep)

Print Friendly, PDF & Email