oleh

Remaja ODP Corona di Pandeglang Meninggal

image_pdfimage_print

Kabar6- Tim Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Kabupaten Pandeglang melaporkan satu orang dalam pemantauan (ODP) di Kecamatan Carita, Pandeglang meninggal dunia setelah menjalani perawatan di RSUD Berkah Pandeglang.

Pasien tersebut berjenis kelamin perempuan berusia 14 tahun diketahui tidak memiliki riwayat perjalanan ke luar daerah. Tetapi pasien tersebut sempat kontak lama dengan ODP lainnya yang masih berkaitan dengan pasien PDP asal Kecamatan Carita yang dinyatakan positif Corona.

“Memang benar pasien ini adalah pasien yang tercatat sejak tanggal 21 April 2020 usianya masih muda kurang lebih 15 tahun, walaupun ODP ini tidak pernah beraktivitas keluar dari Pandeglang tetap kami masukkan dalam kategori ini dikarenakan pasien ini sempat kontak cukup lama dengan ODP lainnya yang tak lain adalah anggota keluarga dari almarhumah tersebut,”ungkap Jubir Penanganan COVID-19 Pandeglang Ahmad Sulaeman, Selasa (28/4/2020).

Diketahui sebelumnya, satu pasien dalam pengawasan (PDP) berjenis kelamin perempuan berusia 40 dinyatakan positif virus Corona. ia bekerja di sebuah konveksi di daerah Cipondoh, Kota Tangerang. Namun karena sakit ia memilih pulang kampung di kecamatan Carita. Pasien itu sempat dirawat di salah satu klinik di Pandeglang selama dua hari satu malam, lalu dirawat di RSUD Berkah Pandeglang dan akhirnya di rujuk ke RSUD Banten dan meninggal dunia pada 4 April.

**Baca juga: Yayasan Sekolah Islam Identik Bagikan Seratusan Paket Bantuan di Pandeglang.

Pria yang akrab disapa Sule ini mengatakan, tim Gugus sudah melakukan Rapid Test terhadap tiga orang dari keluarga pasien OPD yang meninggal tersebut. Untuk mencegah penularan, pemerintah meminta kepada masyarakat untuk mengikuti himbauan-himbauan yang diberikan oleh pemerintah.

“Kita perlu tingkatkan kewaspadaan terus ikuti himbauan-himbauan yang diberikan oleh pemerintah daerah agar kita dan keluarga kita bisa terhindar dari penyakit COVID,”tandasnya.(Aep)

Print Friendly, PDF & Email