oleh

RAPBD Kota Tangerang 2015 Rp 3, 74 Triliun

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang mengajukan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) Tahun Anggaran (TA) 2015, sebesar Rp 3,74 Triliun.

Jumlah tersebut, naik sebesar Rp 235,24 Miliar dari anggaran perubahan tahun 2014, yakni sebesar Rp.3,51 triliun.

Ya, hal itu disampaikan dalam rapat paripurna penjelasan Walikota Tentang 3 Raperda bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat, di Gedung DPRD Puspemkot Tangerang, Senin (10/11/2014). 

Walikota Tangerang Arief R Wismansyah menyebutkan, bahwa RAPBD TA 2015 yang diprioritaskan untuk peningkatan pelayanan sektor pendidikan, kesehatan, penanggulangan kemiskinan, pengangguran dan kesejahteraan sosial, ketahanan pangan daerah serta pelayanan sarana dan prasarana ini, dapat dibahas dan disetujui bersama sehingga dapat ditetapkan menjadi peraturan daerah (Perda) Kota Tangerang.

Pemkot Tangerang pun telah mengajukan penambahan alokasi anggaran kepada Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Provinsi Banten, mengingat bahwa masih banyaknya pembangunan infrastruktur yang harus dilakukan untuk kepentingan masyarakat kota Tangerang.

Selain itu, Pemkot Tangerang juga mengajukan dua Raperda lainnya, yakni Raperda tentang organisasi perangkat daerah dan Raperda perubahan atas perda nomor 7 tahun 2008 tentang biaya transportasi jamaah haji.

Dalam penyampaian yang dibacakan Wakil Walikota Tangerang H.Sachrudin disebutkan, bahwa diajukannya perubahan organisasi perangkat daerah ini berdasarkan evaluasi dan pengkajian yang telah dilakukan serta untuk mengefektifkan kinerja perangkat daerah Kota Tangerang.

Wakil Walikota juga mengatakan bahwa SKPD juga secara aktif  telah memberikan masukan untuk diadakan penataan ulang kelembagaan perangkat daerah yang pada yang pada umumnya terkait dengan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi).

Terpisah, Ketua DPRD Kota Tangerang Suparmi mengatakan, pihaknya saat ini memang tengah fokus menyelesaikan agenda penetapan APBD Murni 2015. **Baca juga: Hari Pahlawan, PNS di Kota Tangerang Diminta Berjuang.

“Ya, tadi penyampaian walikota, besok pandangan umum fraksi, dan lusanya jawaban walikota. Baru pembentukan Pansus,” singkatnya.(ges)

Print Friendly, PDF & Email