oleh

Ramadhan, Paragonbiz Gelar Mengaji & Sahur On The Road

image_pdfimage_print

Kabar6-Memperbanyak amal ibadah dibulan Ramadhan adalah hal sangat dianjurkan, karena pada moment tersebut, pahala kita dilipatgandakan. Selain itu, Ramadhan juga dapat mempertinggi kualitas ibadah kita.

Seperti yang dilakukan oleh Paragonbiz, hotel bintang tiga yang berlokasi di Jalan Raya Binong, Kabupaten Tangerang. Meski bergelut di bisnis, namun pengelola Paragonbiz tetap aktif melakukan kegiatan sosial dan kegiatan keagamaan selama Ramadhan.

General Manager Paragonbiz, Wishnu HS mengatakan, selama Bulan Ramadhan ini, pihaknya sudah mengagendakan sederet acara, mulai dari Sahur on The Road, buka puasa bersama hingga pengajian.

“Dalam acara sahur on the road yang digelar da kali sebulan dan akan dimulai Sabtu (5/7/2014) besok, kami akan mengundang anak-anak yatim piatu untuk datang kesini dan memberi mereka sumbangan,” ungkap Wishnu, Kamis (3/7/2014).

Selain itu, tambah Wishnu, dalam kegiatan itu digelar acara mengaji dan sahur bersama. “Kami juga menggelar kultum yang dibawakan oleh ustadz dan hiburan musik marawis,” ujar Wishnu.

Sedangkan pada acara buka puasa bersama nanti, Wishnu menjelaskan pihaknya akan mendatangi panti asuhan dan panti jompo. “Kami juga akan mendatangi tempat berkumpulnya orang-orang yang membutuhkan bantuan, seperti ke lapak-lapak pemulung barang bekas,” terang Wishnu.

Untuk kegiatan harian, Paragonbiz mengadakan Shalat Taraweh bersama di ruang meeting lantai satu, tempat dimana biasa dilakukan shalat Jum’at. **Baca juga: Paragonbiz Usung Tema Nusantara.

“Kami mengundang karyawan, penghuni apartemen dan masyarakat sekitar untuk shalat Taraweh bersama disini,” pungkas Wishnu.(tama)

Print Friendly, PDF & Email