oleh

Pulau Unik di Thailand Bentuknya Menyerupai Seekor Ayam

image_pdfimage_print

Kabar6-Sebuah pulau berbentuk unik terdapat di Thailand. Pulau yang terletak di Provinsi Krabi ini bernama Koh Kai, dengan bentuk menyerupai seekor ayam.

Pulau Koh Kai, melansir Dailymail, memiliki formasi bebatuan yang tidak biasa. Nama ‘Pulau Ayam’ diperoleh dari batuan di bagian selatan pulau tersebut yang memiliki bentuk seperti kepala ayam. Diperkirakan, formasi bebatuan ini sudah terbentuk ribuan tahun yang lalu.

Pulau ini dikelilingi dengan perairan yang jernih dan pantai yang indah sehingga menjadi salah satu daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Bahkan, Koh Kai menjadi salah satu spot favorit wisatawan yang ingin mengabadikan foto.

Koh Kai menjadi salah satu spot snorkeling terbaik di Thailand, karena perairan di pulau ini terbilang jernih, serta dikelilingi dengan terumbu karang yang indah. Tak hanya jadi spot snorkeling, saat air di sekitar pulau surut, terdapat pasir timbul di mana wisatawan dapat berjalan di atasnya.

Salah satu cara untuk mengunjungi pulau ini adalah dengan menggunakan perahu dari Krabi. Pulau Ayam juga dapat dicapai dari pulau-pulau tetangga Koh Mor dan Koh Tub. ** Baca juga: Denmark Buka Perbatasan untuk Pasangan Kekasih yang Terpisah Akibat Lockdown

Sayangnya, pulau ini harus ditutup sementara waktu akibat pandemi COVID-19.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email