oleh

Proyek Boutique Soho Milik BSD City Disebut Picu Banjir Lumpur

image_pdfimage_print

Kabar6-Proyek pembangunan Boutique Soho at Latinos Business District di Rawa Buntu, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan, dituding jadi pemicu banjir lumpur. Banjir lumpur setinggi betis orang dewasa genangi bangunan Masjid Al Hidayah dan UPT Puskesmas Rawa Buntu.

“Dulu banjir seperti apapun tidak seperti ini. Air naik ke dalam masjid. Ini udah ketiga kali seperti ini dalam dua bulan terakhir,” ungkap Wakil Ketua DKM Al Hidayah, Wawan Agil kepada kabar6.com di lokasi, Jum’at (23/9/2022).

Pengelola masjid, menurutnya, tidak pernah mengetahui site plan proyek milik Sinar Mas Land selaku pengembang kawasan BSD City. Site plan drainase pun disebut olehnya belum ada.

Ia mengakui dari organisasi perangkat daerah Pemkot Tangsel bersama pengembang kawasan kemarin sudah bertemu. Meski demikian, kata Wawan, tidak mengetahui soal pembicaraan internal mereka.

“Kalau site plan drainase itu dibuat tidak mungkin seperti ini. Walaupun faktor alam tapi kan ada sumber penyebab,” terang Wawan.

**Baca juga: Longsor di Keranggan, Turap 30 Meter Ambruk

“Ya cepat lah diantisipasi cegah banjir seperti apa. Drainase dibikin lagi. Rencananya mau dibikin Latinos. Turab seperti itu enggak mampu nahan air curah hujan tinggi,” tambahnya.

Sementara itu, Ahmad, Humas BSD ketika dikonfirmasi malahan balik bertanya. “Boutiq soho itu di wilayah mana ya?. Masih masuk kawasan BSD?. Masuk kawasan BSD gak ya?,” singkatnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email