oleh

Pria Prancis Menyamar Jadi Nenek Tua Lempar Kue ke Lukisan Mona Lisa di Museum Louvre

image_pdfimage_print

Kabar6-Pihak kepolisian menangkap seorang pria berusia 36 tahun yang tak diungkap identitasnya setelah mengolesi kue ke lukisan karya maestro Leonardo da Vinci, Mona Lisa, hingga belepotan di Museum Louvre, Paris.

Beruntung lukisan tersebut selamat meski kotor. “Pikirkan Bumi, orang-orang menghancurkan Bumi,” kata pria yang mengenakan wig saat dibawa pergi dari Museum Louvre. ** Baca juga: Pengantin Pria di Uzbekistan Pukul Pengantin Wanita Setelah Dikalahkan dalam Permainan di Pesta Pernikahan

Sebelum melaksanakan aksinya, melansir Globalnews, pria tadi mencoba memecahkan kaca yang melindungi lukisan Mona Lisa. Selanjutnya, ia mengolesi kue di permukaan lukisan. Setelah ditahan, pria itu pun dikirim ke unit psikiatri polisi. Investigasi telah dibuka untuk kerusakan artefak budaya.

Dalam sebuah video yang diunggah ke media sosial, terlihat seorang pria dengan wig dan lipstik yang tiba di kursi roda. Pria itu terlihat melempar bunga mawar di galeri museum. Pria yang menyamar sebagai wanita tua ini lantas melompat dari kursi roda sebelum menerjang kaca antipeluru. Serangan kue meninggalkan noda krim putih yang mencolok.

“Mungkin ini hanya gila bagi saya,” kata salah satu orang yang memposting video itu. Ia lalu menunjukkan seorang anggota staf museum sedang membersihkan kaca. “(Dia) kemudian mulai mengolesi kue di kaca, dan melempar mawar ke mana-mana sebelum ditangani oleh keamanan.”

Pejabat di Museum Louvre di Paris menolak berkomentar tentang apa yang telah terjadi. Sementara video lain yang diposting di Twitter menunjukkan anggota staf yang sama selesai membersihkan panel. Sementara yang lain memindahkan kursi roda dari depan mahakarya Da Vinci.

“Pikirkan Bumi, orang-orang menghancurkan Bumi,” kata pria itu dalam bahasa Prancis, pada video lain yang menunjukkan dia dibawa pergi oleh petugas keamanan dari galeri Paris. “Pikirkan tentang itu. Para seniman memberi tahu Anda: pikirkan tentang Bumi. Itu sebabnya saya melakukan ini.”

Diketahui, Museum Louvre adalah museum terbesar di dunia yang menampung ratusan ribu karya. Museum ini menarik sekira 10 juta pengunjung setahun sebelum pandemi COVID-19.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email