1

Presiden Sampaikan Terima Kasih pada Rakyat Lalui 10 Tahun dengan Kuat

Kabar6-Presiden Joko Widodo menyampaikan ucapan terima kasih kepada rakyat Indonesia yang telah bersama-sama melintasi tantangan dan perubahan selama 10 tahun ini dengan kuat.

Hal itu disampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI Tahun 2024 di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (16/8/2024).

“Kepada seluruh rakyat Indonesia di manapun berada, yang selama 10 tahun ini telah dengan kuat bersama-sama melintasi tantangan demi tantangan, menapaki langkah demi langkah, dan menghadapi terjadinya perubahan demi perubahan, sehingga kita sebagai sebuah bangsa yang besar bisa sampai pada titik ini,” kata Presiden Jokowi, seperti dalam tayangan langsung melalui akun YouTube DPR RI yang disaksikan di Jakartat.

Presiden Jokowi dalam sambutannya mengatakan bahwa tahun 2024 ini merupakan tahun ke sepuluh dirinya menjabat sebagai Presiden Republik Indonesia.

**Baca Juga:Memberantas Mafia Tanah Melalui Digitalisasi Sertifikat

Pada tahun ini pula, KH. Ma’ruf Amin genap menjabat tahun kelima sebagai Wakil Presiden Republik Indonesia. Presiden menilai jabatan tersebut sebuah tanggung jawab dan kepercayaan besar yang tidak pernah dibayangkan sebelumnya.

“Sebuah mandat dan amanah besar yang tidak pernah kami pikirkan sebelumnya,” kata Presiden Jokowi.

Kepala Negara mengungkapkan bahwa sejak hari pertama menerima amanah, Presiden menyadari bahwa akan ada banyak gelombang yang harus dihadapi dan banyak tantangan yang harus diselesaikan.

Namun demikian, Presiden meyakini bahwa ia tidak akan melalui tantangan tersebut sendirian. Doa dan dukungan dari masyarakat lah yang menguatkan Presiden menghadapi berbagai gelombang dan tantangan itu.

“Ada cita-cita dan harapan masyarakat. Ada dukungan dan doa dari rakyat yang selalu mengiringi dan menguatkan. Senyum, sapa, dan doa Bapak, Ibu, dan Saudara-saudara se-Bangsa se-Tanah Air adalah sumber kekuatan saya,” kata Presiden.

Sidang Tahunan 2024 digelar dengan tema “Nusantara Baru, Indonesia Maju” yang terdiri dari Sidang Tahunan MPR RI, Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI, dan Sidang Paripurna Pembukaan Masa Persidangan I DPR Tahun Sidang 2024-2025.

Dalam Sidang Tahunan MPR RI-Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) juga menyampaikan laporan kinerja lembaga-lembaga negara, dan sekaligus pidato kenegaraan dalam rangka HUT Ke-79 RI.

Setelah Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama, acara akan dilanjutkan pada pukul 13.30 WIB untuk melaksanakan Sidang Paripurna DPR RI tentang RAPBN Tahun 2025.(Ant)