oleh

Polsek Teluknaga Bentuk Satgas Sorban Ramadan

image_pdfimage_print
Satgas Sorban Ramadan. (yud)

Kabar6-Sepanjang Bulan Suci Ramadan, kerjasama aparatur keamanan dan masyarakat di wilayah hukum Teluknaga, Kabupaten Tangerang, semakin diintensifkan. ‎Tujuannya agar kondusivitas wilayah bisa terjaga dari ancaman gangguan Keamanan, Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas).

Kapolsek Teluknaga, Ajun Komisaris Arif Purnama Oktora mengatakan, pembentukan Satgas Sorban Ramadan merupakan petunjuk dari Kapolres Metro Tangerang, Komisaris Besar ‎Harry Kurniawan. Harapannya warga muslim di sekitar Kecamatan Kosambi -Teluknaga bisa menunaikan ibadah Ramadan dengan aman.

“Itulah sebabnya, untuk mengatasi terjadinya ancaman gangguan itu, tentu polisi tidak bisa bekerja sendiri,” katanya, Sabtu (27/5/2017).**Baca Juga: Ramadan, Dishub Tangsel Jaga Pasar Takjil

Arif jelaskan, dibutuhkan sinergitas tidak hanya kepolisian dan unsur Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) saja. Tapi juga seluruh lapisan masyarakat sekitar Kecamatan Teluknaga-Kosambi.

Satgas Sorban Ramadan, lanjutnya, bertugas mengantisipasi terjadinya balapan liar, perkelahian antar pemuda kampung yang dipicu perang petasan, dan lain sebagainya. Belum lagi, kejahatan lainnnya yang diprediksi bakal meningkat.**Baca Juga: Sambut Ramadan, Pemkot Tangerang Canangkan Gerakan BBM

Arif menambahkan, Satgas Sorban ini terdiri para alim ulama, tokoh masyarakat, unsur Muspika seperti Linmas, Trantib dan juga TNI.  Tak ketinggalan seluruh remaja majelis taklim dan juga Ormas kepemudaan bergabung dalam Satgas ini.

Arif menjelaskan, ‎anggota Satgas Sorban Ramadan ini tersebar di tiap desa maupun kelurahan. Mereka bekerja pada jam jam tertentu yang dianggap rawan. Seperti saat waktu sahur dan menjelang berbuka dimana pada saat itu ancaman gangguan Kamtibmas kerap terjadi.

“Nantinya anggota Satgas ini lebih mengutamakan menjaga wilayahnya masing-masing. Sinergi ini sebatas untuk pencegahan karena pelaksanaan penegakan hukum nantinya tetap ada ditangan kami selaku kepolisian,” tambah perwira menengah lulusan Akpol 2010 itu.(yud)

Print Friendly, PDF & Email