oleh

Polisi Gadungan di Tangerang Menipu Hingga Ratusan Juta, Diamankan Polisi

image_pdfimage_print

Kabar6-Ratna Wati tertipu oleh anggota Polisi gadungan berjanji bisa meluluskan agar bisa masuk anggota kepolisian. Tersangak HDS ( 67) berkedok berpangkat Jenderal.

Kapolresta Tangerang Kombes Pol Wahyu Sri Bintoro menerangkan keronolgi, Ratna Wati Beralamat di perumahan Taman Balaraja, Desa Parahu, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, Banten, harus menyiapkan uang senilai Rp. 300.000.000.00

“HDS (67) terlebih HDS mengaku pensiunan jenderal dan bisa meluluskan anak koraban menjadi anggota Polri dengan cara menyiapkan sejumlah dana senilai 300 juta,” ungkpanya saat mengadakan Konferensi pers di mapolsek Cisoka pada Kamis, (7/10/2021).

Wahyu menrangkan, HDS mengaku sudah 5 kali pertemuan meminta uang untuk membayar biaya pendaftaran dan sisianya nanti jika sudah di nayatakan lulus menjadi anggota Polisi.

**Baca juga: Bupati Zaki Tandatangani Peralihan Aset Pelabuhan Perikanan Ke Provinsi Banten

“Pada awal pertemuan (1/9/19) tersangka HDS meminta DP 30 persen senilai 50 juta lalu di berikan, uang tunai tersebut dengan tahap pertama, kemudian pertemuan tahap kedua (9/1/20) meminta sejumlah uang 25 juta dengan alasan untuk menindak lanjuti nomer pendaftaran, kemudian (3/3/20) tersangka meminta uang 10 juta kembali dengan modus untuk cek kesehatan, kemudian (3/5/21) tersangka meminta uang kemabali sejumlah 5 juta rupiah untuk menindak lanjuti hasil tes kesehatan, dan tersangka meminta uang untuk melurskan dengan nominal 100 juta rupiah, nanti sisanya jika sudah selesai,” ujar Wahyu.

Wahyu juga menyita barang bukti yang di sita oleh Polisi antara lain topi polisi berpangkat Pati, jaket LSM berpangkal Bintang 4 kemudian ada kutansi uang tunai.(Cr)

Print Friendly, PDF & Email