oleh

Pilkades Serentak Lebak, Anak Pendiri YPI Al-Hidayah Menang di Desa Wantisari

image_pdfimage_print

Kabar6-Hudori mengalahkan tiga calon kepala desa (Kades) dalam pemilihan kepala desa (Pilkades) Wantisari 2019 yang berlangsung di lapangan futsal, Pagadungan, Desa Wantisari, Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak, Selasa (22/10/2019).

Anak dari pendiri YPI Al-Hidayah Wantisari, KH Husni tersebut mengalahkan tiga calon lainnya yakni, Sanajaya, Siti Masitoh dan Agus Mulyadi dengan meraih 712 suara dari 2.248 suara sah dan 24 suara tidak sah.

“Hasil Pilkades kemudian akan diserahkan ke BPD (Badan Permusyawaratan Desa) kemudian secara berjenjang akan dikirim ke kecamatan dan kabupaten,” kata Ketua Panitia Pilkades Wantisari, Bahudin.

Secara keseluruhan, Bahudin mengatakan, pelaksanaan Pilkades berjalan lancar. “Ada 13 pemilih yang kami harus lakukan jemput bola karena sakit dengan disaksikan saksi dan Linmas,” ujarnya.

Memenangkan Pilkades, Hudori mengatakan, kemenangannya merupakan kemenangan seluruh warga Wantisari. Dia mengajak seluruh elemen warga bersama-sama membangun desa agar lebih maju di berbagai sektor.

**Baca juga: Dua Pelaku Pembunuhan di BTN Mandala Didakwa Pasal Berlapis.

“Walaupun sebelumnya masyarakat berbeda pilihan, tetapi setelah Pilkades ini selesai saya harap tali silaturahmi kembali baik dan tidak lagi terkotak-kotak,” harapnya.

Perolehan suara Pilkades Wantisari:

1. Sanajaya: 313 suara

2. Siti Masitoh: 670 suara

3. Hudori: 712 suara

4. Agus Mulyadi: 553 suara.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email