oleh

Pilkada Tangsel, Petahana Tawarkan Kota Hunian Berkelas dan Inovatif

image_pdfimage_print

Kabar6-Mulai besok tahapan kampanye Pilkada serentak 2024 dimulai. Calon wali kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie mengatakan, sehari dirinya kampanye di tujuh titik lokasi.

“Memang tekanan pondok aren dan Pamulang jumlah pemilih paling besar,” katanya usai acara deklarasi kampanye damai di Serpong, Selasa (24/9/2024).

Benyamin bersama rekan duetnya calon wakil wali kota Tangsel, Pilar Saga Ichsan konsentrasi penuh di Kecamatan Pondok Aren dan Pondok Aren. Kemudian baru diikuti, titik perbatasan dengan pusat pertumbuhan ekonomi, sosial budaya dengan Jakarta.

**Baca Juga: Deklarasi Kampanye Damai Pilkada Kota Tangerang 2024, Kondusifitas Harus Dijaga

Menurutnya program yang ditawarkan kepada masyarakat di Tangsel untuk lima tahun kedepan. Beberapa indikator, pertama indikator pertumbuhan ekonomi, sosial dan budaya akan ditawarkan bareng dengan Pilar.

“Di bidang banyak ya, intinya adalah lima tahun kedepan Tangsel harus menjadi kota hunian berkualitas, kota inovatif baik sisi ekonomi, seni dan budaya,” terang Benyamin.

“Kita ajak masyarakat untuk dewasa berpolitik terutama menentukan pilihan berdasarkan program kerja yang ingin kita dorong ke masyarakat,” tambahnya.

Diketahui, daftar pemilih tetap di Pilkada Tangsel 2024 tercatat ada sebanyak 1.058.127 jiwa. Laki-laki 517.809 orang, dan perempuan 540.318 jiwa.

Sementara jumlah tempat pemungutan suara (TPS) mencapai 2.060 yang tersebar pada 54 kelurahan dan 7 kecamatan.

Kandidat pasangan calon kepala daerah atas nama Benyamin – Pilar diusung serta didukung oleh 17 partai politik parlemen maupun nonparlemen. Petahana diusung oleh Partai Golkar dan Gerindra.

Adapun partai politik pendukung pasangan petahana antara lain koalisi PDI Perjuangan, Demokrat, PSI, NasDem, PKB, PAN, PPP. Benyamin-Pilar punya 41 legislator yang duduk di kursi DPRD Kota Tangsel.

Partai politik nonparlemen yang ikut mendukung petahana yakni, Hanura; Partai Buruh; Gelora; Perindo; Partai Kebangkitan Nusantara; Partai Ummat; Partai Bulan Bintang.

Sementara pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota Tangsel, Ruhamaben – Shinta hanya diusung oleh Partai Keadilan Sejahtera. Partai berlambang Bulan Sabit mengapit Padi itu punya 9 kursi di parlemen lokal. (Yud)

Print Friendly, PDF & Email