oleh

Pilkada Tangsel, Pengundian Nomor Urut Saras Hadir Tanpa Calon Wali Kota Muhamad

image_pdfimage_print

Kabar6-Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, calon wakil wali kota Tangerang Selatan (Tangsel) datang seorang diri tanpa pasangannya calon Wali Kota Muhamad di Pilkada serentak 2020.

Rahayu turun dari mobil di dampingi oleh ketua tim pemenangan, Wanto Sugito. Ketidakhadiran Muhamad karena sakit sempat ditanyakan oleh awak media massa.

“Doakan saja yang terbaik,” kata Rahayu sambil melambaikan tangan masuk ke gedung Swiss Bell Hotel BSD, Kecamatan Serpong, Kamis (24/9/2020).

Ia terus diam seribu bahasa meski terus dicecar pertanyaan awak media. “Digantiin saya,” sahut Wanto, Ketua DPC PDI Perjuangan.

Di sekitar lokasi, Kabagops Polres Tangsel, Ajun Komisaris Yudi Permadi lewat alat pengeras suara terus mengingatkan agar tetap mematuhi prokol kesehatan pada masa pandemi Covid-19.

“Tolong jangan berkerumun. Bagi yang tidak punya ID card agar menjauh dari area ini,” tegasnya.**Baca juga: Bawaslu Pelototi Netralitas ASN di Pilkada Serentak di Banten.

Selang 20 menit kemudian pasangan calon Benyamin Davnie – Pilar Saga Ichsan datang ke lokasi. Satu jam sebelumnya pasangan calon Siti Nur Azizah – Ruhamaben sudah terlebih dulu datang.(yud)

Print Friendly, PDF & Email