oleh

Peta Interaktif Ini Bisa Tunjukkan Batas Penerbangan Internasional

image_pdfimage_print

Kabar6-Pariwisata menjadi salah satu sektor yang terkena imbas pandemi COVID-19. Itulah sebabnya, banyak tempat wisata yang biasanya dikunjungi para pelancong tutup atau berhenti beroperasi untuk sementara waktu.

Namun kini, melansir Dailymail, para wisatawan dapat mengetahui status pembatasan suatu negara dengan menghadirkan Interactive Coronavirus (COVID-19) Travel Regulations Map. Peta tersebut dikeluarkan oleh Asosiasi Transportasi Udara Internasional (IATA).

Perubahan peta bergantung pada basis data Timatic IATA, yang berisi informasi komprehensif tentang dokumen yang diperlukan untuk penerbangan internasional.

Diketahui, tiap negara menerapkan pembatasan yang berbeda-beda untuk mengatasi penyebaran virus Corona. Terkadang aturan itu membingungkan, sehingga peta yang dikeluarkan IATA ini sedikit banyak dapat membantu para wisatawan.

Ya, mereka dapat mengandalkan Timatic untuk informasi yang komprehensif dan akurat tentang pembatasan perjalanan suatu negara selama pandemi. ** Baca juga: Canggih, Mobil Ini Bisa ‘Ngomong’ untuk Beritahukan Ada Lubang di Jalan

Jadi, saat industri penerbangan bersiap untuk memulai operasi kembali dengan aman, para pelancong perlu mengetahui negara mana yang terbuka untuk wisatawan, dan batasan kesehatan apa saja yang diterapkan.

Peta yang sangat membantu.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email