oleh

Percepat Herd Immunity, Seribu Pelajar SMKN 2 Rangkasbitung Sudah Divaksin Covid-19

image_pdfimage_print

Kabar6-Vaksinasi Covid-19 untuk mempercepat capaian herd immunity atau kekebalan kelompok terus dilakukan, termasuk menyasar para pelajar seiring dengan mulai diperbolehkannya pembelajaran tatap muka (PTM) di sekolah.

Pantauan Kabar6.com, ratusan pelajar di SMKN 2 Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, antusias mengikuti vaksinasi yang dilaksanakan di lingkungan sekolah.

“Hari ini ada sekitar 200 siswa yang mengikuti vaksinasi Covid-19 untuk dosis pertama,” kata Kepala SMKN 2 Rangkasbitung, Edi Ruslani, Selasa (7/9/2021).

Selain 200 pelajar yang hari ini mendapatkan vaksin, sebelumnya sebanyak 800 pelajar SMKN 2 Rangkasbitung lainnya sudah lebih dulu mendapatkan vaksin dosis lengkap satu dan dua.

Edi menerangkan, pelajar yang mengikuti vaksinasi tentunya pelajar yang telah mendapat izin dari orangtuanya. Pihak sekolah menyiapkan formulir yang bisa diisi oleh orangtua untuk mengizinkan atau tidak anaknya divaksin.

“Kita harap herd immunity, khususnya di lingkungan sekolah bisa segera terwujud. Sehingga, PTM bisa diikuti oleh siswa dengan rasa aman, namun tetap protokol kesehatan tetap kita terapkan dan disiplin dilakukan,” tutur Edi.

**Baca juga: Disdukcapil Lebak Sarankan Warga Tak Cetak Sertifikat Vaksin

Salah seorang siswa kelas II jurusan perhotelan, Muhammad Ramadan berharap, usai mendapatkan vaksin, kekebalan tubuhnya terbentuk sehingga tak mudah terdampak paparan Covid-19.

“Orangtua ngizinin karena ini kan untuk kebaikan kita juga. Semoga setelah divaksin ini tubuh kita jadi lebih kuat kalau-kalau menghadapi virus,” katanya.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email