oleh

Pengamanan Pilkada Lebak Tanpa Senjata

image_pdfimage_print

Kabar6-Sebanyak 680 personel Kepolisian Resor Lebak tanpa senjata siap diterjunkan untuk mengamakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lebak yang akan digelar pada Sabtu, 31 Agustus 2013.

“Kami akan mengedepankan tindakan persuasif jika terjadi aksi demontrasi pada Pilkada dan seluruh anggota tidak dipersenjatai,” kata Kapolres Lebak Ajun Komisaris Besar Polisi Mulya Nugraha di Rangkasbitung, Lebak, Banten, Senin (12/8/2013).

Ia menyebutkan, dalam pengamanan Pilkada Lebak, Kepolisian Resor Lebak akan dibantu pengamanan dari pasukan Brimob, Sabhara Polda Banten, dan petugas perlindungan masyarakat dari pemerintah daerah.

“Pelaksanaan Pilkada nanti akan berlangsung aman, damai, dan kondusif, karena jauh-jauh hari kami telah mempersiapkan pengamanan Pilkada dengan menggelar simulasi penanganan kerusuhan serta melakukan sosialisasi kepada masyarakat,” ujar Mulya.

Selama ini, kata Mulya, situasi keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat Lebak cukup kondusif meski dalam waktu dekat akan menghadapi Pilkada.

Mulya berharap, para simpatisan dan tim sukses pasangan calon bupati dan wakil bupati menjaga keamanan dan ketertiban. “Jangan sampai Pilkada menimbulkan kerusuhan maupun tindakan anarkis,” ujarnya.(ant/yps)

Print Friendly, PDF & Email