oleh

Pengamanan Pemilu, Polres Serang Kota Cek Kemampuan 645 Personel

image_pdfimage_print

Kabar6-Polres Serang Kota mengecek kesiapan 645 personelnya untuk menjaga keamanan Pemilu 2019.

Pengecekan seluruh personel yang ada di lingkup Polda Banten akan berlangsung pada 22 Maret 2019, di Alun-alun Barat Kota Serang.

“Pengecekan kesiapan personel ini kaitannya dalam rangka Apel Gelar Pasukan pada hari Jumat besok. Terutama kepada Fungsi diluar Sabhara, untuk mempersiapkan diri,” kata Kompol Muhammad Andra Wardhana, Wakapolres Serang Kota, saat ditemui di halaman Polres Serang Kota, Selasa (20/03/2019).

Pengecekan personel dilakukan untuk mengetahui kesiapan fisik, kemampuan dan peralatan yang dimiliki oleh setiap personel. Mengingat, Kota Serang merupakan Ibukota Provinsi Banten.**Baca Juga: Ini Cara dan Syarat Pencetakan KTP-el di Tangsel.

“Sesuai perintah Kapolres, kita melaksanakan pengecekan kesiapan personel untuk mengetahui sejauh mana kesiapan personel, untuk melaksanakan pengamanan di hari H nanti,” kata Kompol Abul Mafahir, Kabag Ops Polres Serang Kota, di tempat yang sama, Selasa (20/03/2019).(dhi)

Print Friendly, PDF & Email