oleh

Pencongkel Mobil Ditangkap Polsek Kelapa Dua

image_pdfimage_print

Kabar6-Tim anti bandit Polsek Kelapa Dua menangkap seorang anggota komplotan pencongkel pintu mobil yang sering beraksi di wilayah Tangerang.

M. Jafar (33), ditangkap di Kampung Bencongan, RT 04/01, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Minggu (29/09/2013) malam.

Namun, ketika diminta menunjukan persembunyian komplotan lainnya, Jafar malah mengeluarkan jurus langkah seribu.

Sebutir peluru tim anti bandit Polsek Kelapa Dua pimpinan Brigadir Ading Asroni akhirnya membuat Jafar tersungkur ke tanah.

“Pada saat pengembangan, pelaku mencoba kabur ,” kata Kanit Reskrim Polsek Kelapa Dua, Iptu Ade M. Ali kepada Kabar6.com.

Aksi terakhir komplotan Jafar, kata Ade, mencongkel mobil Honda CRV di halaman parkir rumah sakit Bethsaida, Gading Serpong, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.

“Pemilik mobil mengalami kerugian hingga Rp 60 juta. Isinya laptop Aceer Ferari hitam dan alat elektronik lainnya,” terang Kanit Reskrim.(abie)

Print Friendly, PDF & Email