oleh

Pemkot Tangsel Siapkan Rp 50 Miliar untuk Pemulihan Ekonomi Dampak Covid-19

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menganggarkan dana sebesar Rp 50 miliar untuk pemulihan ekonomi dalam mengatasi dampak pandemi Covid-19.

“Sehingga ada untuk pemulihan ekonomi. Makanya UMKM, kemudian Indag,” kata Asisten Daerah III Bidang Administrasi Umum Pemkot Tangsel, Teddy Meiyadi, Minggu (13/9/2020).

Menurutnya, realokasi kas daerah senilai Rp 50 miliar bersumber dari APBD-Perubahan 2020. Pemerintah pusat instruksikan kepada seluruh daerah segera melakukan pemulihan ekonomi.

Teddy bilang, refocusing anggaran juga diberikan kepada Dinas Kesehatan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah, serta Dinas Sosial.

“Jadi diprioritaskan untuk penanganan covid. Terutama kesehatan ya,” ujarnya.

**Baca juga: Komnas HAM Minta Tunda Tahapan Pilkada 2020, Ini Jawaban KPU RI.

Kemudian untuk pemenuhan belanja pegawai atau belanja tidak langsung selama 12 bulan selesai. Seperti gaji Gaji, TPP sampai untuk TKS.

“Itu dulu yang penting. Jadi sehingga dengan anggaran yang turun ini dicukupkan dulu untuk belanja tidak langsung,” utara Teddy.(yud)

Print Friendly, PDF & Email