oleh

Pemilu 2024 di Tangsel Diprediksi Tanpa Stempel Zona Merah

image_pdfimage_print

Kabar6-Ketua Bawaslu Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Muhamad Acep menyatakan, Pemilu 2024 mendatang wilayah kerjanya keluar dari zona merah. Stempel zona merah sebelumnya sempat disandang.

“Pada Pemilu 2024 mendatang diprediksi bila Kota Tangerang Selatan akan keluar dari zona merah,” ungkapnya, Rabu (8/2/2023).

Menurut Acep, sejak 10 tahun kebelakang hajatan politik lima tahunan di Kota Tangsel selalu mendapat sorotan. Beragam analisa potensi masalah muncul.

**Baca Juga: Viral Oknum Pelajar di Tangsel, Kepsek: Mainin Saklar Kayak Lampu Disko

“Hal tersebut berdasarkan hasil kajian yang mengacu pada IPK (Indeks Kerawan Pemilu) Pemilu 2019,” jelasnya.

Meski demikian ia enggan menyebutkan titik lokasi rawan serta jenis pelanggaran yang sebelumnya tercatat dalam temuan Bawaslu Kota Tangsel.

Namun, Acep menegaskan, tantangan proses Pemilu 2024, juga diprediksi memiliki potensi dugaan pelanggaran tidak jauh berbeda pada Pemilu sebelumnya.

Sehingga, masih menurut Acep, potensi pelanggaran perlu diwaspadai lebih awal. Seperti kasus politik uang, politik identitas dan netralitas aparatur sipil negara.

“Serta kemungkinan adanya keberpihakan personal penyelenggara pemilu pada pihak tertentu,” ulasnya.(yud)

 

Print Friendly, PDF & Email