oleh

Pembobolan Mesin ATM Mandiri di Pamulang Minim Saksi

image_pdfimage_print

Kabar6-Aparat Polsek Pamulang memperkirakan pelaku pembobolan dua unit mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) Bank Mandiri di Jalan Layang, Pondok Cabe, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), berjumlah lima orang.

 

Aksi komplotan pelaku sempat terekam kamera CCTV (kamera pengintai) yang terpasang di kompleks pertokoan, tak jauh dari lokasi kejadian.

 

“Pelakunya berjumlah sekitar lima orang. Dua mengendarai sepeda motor, dan tiga lainnya mengendarai mobil mini bus,” ujar Kanit Reskrim Polsek Pamulang, Ipda Budi Yuwono, Senin (26/1/2015).

 

Menurutnya, bila melihat dari kerusakan mesin ATM, diperkirakan pelaku nyaris berhasil menggondol mesin ATM tersebut.

 

Mengenai saksi mata, lanjut Budi, pihaknya sudah mengintrograsi beberapa orang. ** Baca juga: Terekam CCTV, Maling Gagal Tarik Mesin ATM Pakai Avanza

 

“Sewaktu kejadian di lokasi masih sepi orang-orangnya. Jadi kita agak susah untuk mencari saksi, tapi sudah ada yang dimintai keterangannya” imbuhnya.

 

Pengamatan kabar6.com, dalam satu ruangan kaca itu terdapat empat unit mesin ATM. Namun, hanya ada dua mesin ATM uang pecahan Rp 50 ribu dan Rp 100 ribu, yang coba dibobol kondisinya rusak parah.

 

Sementara, Deni Suhendra, petugas teknisi dan pengisian uang dari perusahaan UG Mandiri mengatakan, para pelaku tampak seperti ingin menarik mesin ATM menggunakan mobil.

 

Sayang tidak berhasil, sehingga merusak lempengan plat penutup dari ATM tersebut.

 

“Pelaku merusak Encryptor (tempat keluar uang) di mesin ATM. Sehingga mesin harus diganti. Kalau brankas penyimpanan uangnya aman, tidak diambil oleh pelaku,” katanya saat mengambil uang di brankas ATM tersebut.

 

Diketahui, bahwa upaya percobaan pembobolan mesin ATM terjadi pada pukul 04.30 WIB. Namun, aksi pelaku gagal karena sempat diketahui warga sekitar dan komplotan pelaku kabur.(yud)

Print Friendly, PDF & Email