oleh

Pembeli Sepi, Pasar Cipanas Baru Ditinggal Pedagang

image_pdfimage_print

Kabar6-Pasar Cipanas Baru yang belum lama diresmikan Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya menjadi sunyi. Kondisi tersebut lantaran pasar yang berlokasi di Desa Haurgajrug, Kecamatan Cipanas itu ditinggal banyak pedagang.

Ketua Paguyuban Pedagang Pasar Cipanas Baru Ely Suhaeli menuturkan, padahal saat diresmikan bupati Desember 2022, keterisian kios atau lapak yang ada di dalam pasar tersebut sudah mencapai sekitar 70 persen.

“Tetapi pasca diresmikan itu bukannya bertambah malah mulai berkurang sampai sekarang jadi sepi. Paling tinggal beberapa aja yang di blok depan, sisanya di dua blok sudah kosong,” kata Eli saat dihubungi Kabar6.com, Rabu (1/2/2023).

**Baca Juga: Iti Jayabaya Kumpulkan Direksi hingga Staf RSUD Adjidarmo

Pedagang enggan lagi berjualan di pasar tersebut karena sepinya pembeli. Paguyuban kata Eli, sudah berupaya untuk menggaet masyarakat untuk datang dengan menyediakan beberapa wahana permainan.

“Iya paling wahana permainan aja yang masih bertahan, tetapi pengunjung untuk membeli kebutuhan sehari-hari juga tetap saja sepi,” ujar Eli.

Paguyuban pedagang sudah menyampaikan kepada pemerintah daerah melalui dinas terkait agar angkutan umum dari arah Rangkasbitung maupun Cipanas bisa masuk melintas ke dalam jalur pasar.

“Kami sudah minta ke dinas yang berwenang agar angkutan umum yang dari Rangkas, Cipanas, Muncang, termasuk trayek Bogor masuk dulu ke kawasan pasar, karena dengan cara itu kami rasa bisa jadi salah satu solusi agar pasar bisa hidup,” terang Eli.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Lebak belum merespon pesan yang dikirim Kabar6.com.(Nda)

 

Print Friendly, PDF & Email