oleh

Pejabat Filipina Usulkan Bank & Sekolah Buka 24 Jam Demi Atasi Kemacetan Ibu Kota

image_pdfimage_print

Kabar6-Tiap negara tentu memiliki kebijakan yang berbeda dalam mengatasi berbagai masalah yang sedang dialami, termasuk untuk urusan kemacetan lalu lintas. Masalah ini juga yang membuat pemerintah Filipina harus memutar otak agar makin hari kemacetan tidak bertambah parah.

Juru bicara Presiden Filipina, Rodrigo Duterte, yang bernama Salvador Panela, mengusulkan agar sekolah dan bank buka 24 jam untuk mengurai kemacetan lalu lintas di Manila. Secara pribadi, melansir SCMP, Panela menyarankan agar sekolah dan bank beroperasi satu hari penuh. “Apakah ada yang semacam ini di dunia? Sepertinya tidak ada. Jadi kenapa kita tidak mencobanya?” kata Panelo.

Langkah ini, diklaim Panelo akan mengurangi kemacetan di siang hari dengan mengurangi jumlah orang di luar. “Bisakah Anda bayangkan jika kegiatan mereka dilakukan 24 jam, maka setengah dari orang akan keluar di malam hari dan setengah lainnya di siang hari?”

Sementara itu, Grace Poe yang mengetuai komite Senat pada layanan publik, mengatakan berjalan kaki akan membuat kota bergerak dan memiliki manfaat kesehatan. Solusi telah ditawarkan, termasuk percobaan terbaru yang gagal oleh Otoritas Pengembangan Metro Manila (MMDA), untuk memotong kemacetan di Epifanio de los Santos Avenue (EDSA), jalan raya utama yang mengelilingi ibu kota.

MMDA, badan yang mengelola lalu lintas kota, pada Juni melarang bus provinsi memasuki wilayah perkotaan dan membatasi semua bus yang menghubungkan EDSA dengan dua ‘jalur kuning’. Sayang, upaya ini gagal dan media lokal menyebutnya monster kemacetan lalu lintas.

Duterte yang bertanggung jawab langsung atas MMDA, telah mendapat tekanan untuk memperbaiki janji kampanyenya mengurangi kemacetan pada bulan keenamnya menjabat.

Catatan dari Kantor Transportasi Darat Filipina menunjukkan, Metro Manila memiliki 2,79 juta kendaraan bermotor terdaftar tahun lalu, delapan persen lebih dari 2,6 juta pada 2017. ** Baca juga: Bayi Ular Kobra Ditemukan Tengah Meringkuk dalam Sepatu Milik Pria India Ini

Seorang mantan pejabat sektor transportasi Filipina yang enggan disebut identitasnya, mengatakan bahwa kemacetan lalu lintas Manila memburuk karena kebijakan jalur kuning, rekor jumlah penjualan mobil dan praktik membayar sopir bus tiap perjalanan dan berdasarkan komisi.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email