oleh

Pedagang Daging di Banten Sepakat Mogok Jualan

image_pdfimage_print

Kabar6-Protes atas kenaikan harga daging sapi, lewat aksi mogok jualan yang dilakukan pedagang daging di Provinsi Banten, terus meluas.

 

Setelah aksi mogok yang dilakukan pedagang daging di Pasar Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) beberapa hari lalu, kini aksi mogok jualan juga dilakukan para pedagang daging di Pasar Induk Rau (PIR), Serang, Banten, Senin (10/8/2015). ** Baca juga: Mahal, Pedagang Daging di Pasar Serpong Mogok

 

“Kami (pedagang daging) akan mogok hingga hari Kamis (13/8/2015) mendatang. Ini mengacu kesepakatan dalam pertemuan Gabungan Pedagang Daging (Gapenda),” ujar Jaki, salah satu pedagang daging di PIR.

 

Menurut Jaki, aksi mogok kiranya juga dilakukan pedagang daging di sejumlah wilayah, di antaranya Kota Cilegon, Kota Serang, Kabupaten Lebak, dan Kabupaten Pandeglang. ** Baca juga: Rumah di Komplek Kejaksaan Agung Ciputat Terbakar

 

Bahkan, jika pemerintah tak kunjung menurunkan harga daging, para pedagang ini sepakat untuk berunjuk rasa ke kantor DPRD Kota Serang, pada Rabu (12/8/2015) mendatang.(fir)

Print Friendly, PDF & Email