oleh

Pasutri Asal Tiongkok Ini Bagikan 2,2 Ton Durian untuk Rayakan Ultah Pernikahan

image_pdfimage_print

Kabar6-Ada banyak cara yang dilakukan untuk merayakan momen-momen penting dalam hidup. Nah, satu cara unik dipilih oleh pasangan suami istri (pasutri) Melvin Ha dan istrinya, Wei Zhixin, untuk merayakan ulang tahun pernikahan mereka.

Pasutri asal Tiongkok ini, seperti dilansir Asiaone, merayakannya pada sebuah kios di luar supermarket. Bukan dengan pesta meriah, melainkan dengan membagikan 2.200 kilogram durian selama dua hari. Diketahui, Ha mendirikan sebuah kios durian beberapa bulan sebelum pernikahannya pada 2016 lalu.

“Kami datang dengan ide karena kami ingin cara untuk melepas durian dengan cepat sehingga kami bisa pergi makan malam di ulang tahun yang menyenangkan. Ini juga cara mengucapkan terima kasih kepada para pelanggan setia kami,” jelas Ha.

Selain durian, Ha juga membagikan 700 kilogram buah manggis dan menambahkan dua gerobak tambahan berisi durian ke dalam acara ini. Ia juga meminta empat orang temannya untuk membantu melayani para tamu di kios.

“Dukungan yang diberikan kepada kami sangat besar. Kami memberikan 700 kg pada hari Rabu dalam waktu 90 menit dari pukul lima sore. Aku harus mengeluarkan 300 kg lagi untuk para tamu pada jam tujuh malam,” tambah Ha.

Setiap pelanggan mendapat dua jenis durian. Dikatakan Ha, istrinya semula tidak suka durian, tetapi terbiasa setelah menjual durian bersamanya. “Ini adalah bagian dari pekerjaan. Pelanggan akan memintanya untuk rekomendasikan dan dia harus dapat menjawabnya,” kata Ha lagi. ** Baca juga: Bunuh Diri Gagal Gara-gara Sekardus Bir

Berbagai kepada sesama memang membuat bahagia.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email