oleh

Parah! Antrean Truk Sampah Mengular di TPA Rawa Kucing hingga ke Jalan Raya

image_pdfimage_print

Kabar6-Permasalahan sampah di Kota Tangerang nampaknya belum ada habisnya. Pasalnya puluhan mobil truk pengangkut sampah milik Pemkot Tangerang antrean mengular untuk membuang sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Rawa Kucing, hingga ke jalan Iskandar Muda, Neglasari, Senin (15/5/2023).

Antrean yang mengular tersebut bukan hari ini saja, melainkan sudah berbulan-bulan namun nampaknya belum dapat teratasi.

“Antrean mobil truk sampah ini panjang banget. Ada kali puluhan mobil,” ujar Dwiki, pengendara yang melintasi jalan itu setiap hari area jalan TPA Rawa Kucing itu.

**Baca Juga: Ketua KONI Kota Tangerang Ditegur Soal Mobil Dinas Dipakai ke Tempat Hiburan Malam

Ia mengatakan antrean itu dari TPA Rawa Kucing sampai tidak jauh dari kantor Kecamatan Neglasari. Akibat antrean truk sampah itu kemacetan parah di jalan tersebut pun tidak terhindari, apalagi saat pagi dan sore hari.

“Belum lagi ditambah bau yang menyengat tidak bisa terhindar juga itu. Parah,” katanya.

Ia berharap permasalahan tersebut dapat diatasi oleh Pemerintah Kota Tangerang. Karenanya, kalau dibiarkan permasalahan berlarut-larut dapat membuat masyarakat resah.

“Semoga ada solusi dari permasalahan itu,” tandasnya. (Oke)

Print Friendly, PDF & Email