oleh

Paradise Serpong City Sediakan 10 Fasilitas Spektakuler

image_pdfimage_print

Kabar6-Paradise Serpong City, Jalan Puspitek Raya, Serpong, Tangerang Selatan (Tangsel), akan menyiapkan 10 fasilitas spektakuler di kawasan Adventures yang diperuntukkan khusus bagi penghuninya.

Hal itu diungkapkan Director of Marketing and Sales Progress Group, Meyrick A Sumantri dalam acara Serah Terima Unit Cluster Serengeti, Minggu (24/8/2014).

Menurut Meyrick, dengan mengusung konsep The Paradise For Children, Paradise Serpong City telah menyiapkan 10 fasilitas spektakuler di kawasan hunian Adventures. Adapun diantaranya, Splash Club and Pool, Clubhouse dan Private Swimming Pool, Adventures Valley.

“Giant Playground dan Children’s area serta Adventures Trail, sebuah green spine dan jogging track terdekor dengan berbagai macam landscaping. Dan, semua fasilitas tersebut khusus dipersembahkan secara free seumur hidup kepada warga cluster di kawasan Adventures itu,” katanya kepada kabar6.com.

Serengeti sendiri, lanjut Meyrick, merupakan cluster pertama di kawasan Adventures dan cluster ke 7 di Paradise Serpong City.

Cluster tersebut merupakan andalan di kawasan Adventures dengan mengandalkan dua tipe hunian, yakni tipe Safari LT.41/LB.72 dan Savanna LT.52/LB.94.5.

“Cluster Serengeti sukses mendapatkan minat Customer 100 persen terjual pada tahap 1 dan 2, dan 95 persen terjual pada tahap 3 ini,” jelas pria ramah ini.

Adapun acara serah terima unit secara simbolis yang di adakan di cluster Serengeti, diwakilkan oleh Anis Kristiani, pembeli unit Tipe Safari Blok J19/33 serta Rachmat Hidayat pembeli unit Tipe Safari Blok J17/33.

Acara tersebut dimeriahkan oleh Live Accoustic Performance dan Workshop Cupcakes Decorations. **Baca juga: Vespa Primavera, Si Klasik yang Modern & Gesit.

“Even ini merupakan wujud apresiasi dan ungkapan rasa syukur Progress Group kepada Tuhan dan kepada masyarakat yang mempercayakan Paradise Serpong City menjadi pilihan utama sebagai hunian bagi keluarga,” tutupnya.(fitrah)

Print Friendly, PDF & Email