1

Pemkab Tangerang Rencanakan Penertiban Kampung Dadap Oktober

Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar.(bbs)

Kabar6-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang merencanakan penertiban kawasan Kampung Baru Dadap, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, akan dilakukan pada Oktober 2016 mendatang.

Hal tersebut dilakukan usai menyelesaikan sembilan rekomendasi ombudsman yang saat ini tengah dirampungkan oleh Pemerintah Daerah.

“Paling lambat bulan Oktober penertiban akan kita lakukan, usai menyelesaikan rekomendasi ombudsman yang memberikan waktu selama 60 hari kerja. Saat ini, kita tengah mengupayakan Peraturan Daerah terkait Penataan Kawasan Pemukiman Kumuh Miskin,” ungkap Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar, Jumat (19/8/2016).

Bupati Zaki pun menambahkan, saat ini elemen masyarakat Kampung Baru Dadap menyetujui adanya penertiban dengan syarat masyarakat turut dilibatkan dalam proses penertiban dan penataan Kampung Baru Dadap.

“Kemarin kita lakukan audiensi dengan LBH (Lembaga Bantuan Hukum-red) Jakarta dan beberapa perwakilan masyarakat Kampung Baru Dadap. Pada audiensi tersebut pun, kita sepakat untuk menata Kampung Baru Dadap menjadi yang lebih baik,” imbuhnya. **Baca juga: Manager Hotel GMP Cilegon “Ogah” Komentari Aduan Eks Karyawan.

Ia juga meminta kepada masyarakat Dadap untuk tidak terprovokasi pada saat Pemerintah Daerah melakukan penertiban. Sementara itu, Sekertaris Daerah Kabupaten Tangerang, Iskandar Mirsad barharap, masyarakat dapat membongkar bangunannya sendiri. **Baca juga: Puluhan Preman di Kota Tangerang Disidang Tipiring.

“Kita ingin masyarakat bisa membongkar bangunannya sendiri. Hal ini setidaknya untuk meminimalisir adanya provokasi pada saat penertiban,” pungkasnya.(shy)




Puluhan Preman di Kota Tangerang Disidang Tipiring

Ilustrasi (bbs)

Kabar6-Puluhan preman jalanan dan pedagang minuman keras (miras) terjaring razia yang digelar jajaran petugas Polres Metropolitan Tangerang, Jumat (19/8/2016).

Ya, mereka (preman) langsung menjalani sanksi sidang Tindak Pidana Ringan (Tipiring) yang digelar di aula Markas Polres Metro (Mapolrestro) Tangerang, di Jalan Daan Mogot, No.52, Kota Tangerang.

Dalam sidang Tipiring yang dipimpin Majelis Hakim Satriyo Budiyono SH. M.Hum tersebut, para preman dikenai sanksi ringan tanpa hukuman kurungan badan, karena dianggap melanggar Kamtibmas (Kemanan, Ketertiban, Masyarakat).

Para preman diwajibkan membayar denda sebesar antara Rp250 ribu hingga Rp300 ribu. Atau, hukuman kurngan selama tiga hari.

Majelis hakim juga menyita miras sebanyak 350 botol miras berbagai merek dan dua jerigen miras tradisional jenis tuak. Miras tersebut kemudian diserahkan kepada Polrestro Tangerang. **Baca juga: Imigrasi Cilegon Deportasi 29 TKA Ilegal Asal Tiongkok.

Sementara, Paimin, salah seorang pedagang miras yang menjadi terdakwa dalam sidang Tipiring tersebut,  mengaku sudah setengah tahun menjual miras di toko jamu miliknya. **Baca juga: Dua Pelajar SMKN di Kota Tangerang Ditangkap Karena Miliki Ganja.

“Saya mengaku salah, dan saya tidak akan mengulanginya,” ujar Paimin yang dijatuhi sanksi denda sebesar RP250 ribu. **Baca juga: Manager Hotel GMP Cilegon “Ogah” Komentari Aduan Eks Karyawan.

Sementara, Kasat Reskrim Polrestro Tangerang, AKBP Widji Lestanto mengatakan, barang bukti miras yang disita umumnya adalah berkadar alkohol diatas lima persen. “Semoga para terdakwa jera,” harap Widji lagi.(rani)




Manager Hotel GMP Cilegon “Ogah” Komentari Aduan Eks Karyawan

Hotel GMP di Kota Cilegon.(sus)

Kabar6-Assisten Manager Hotel Grand Mangku Putera (GMP), Al Ma’ruf, enggan berkomentar perihal adanya PHK puluhan karyawan yang berujung pengaduan ke Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Cilegon.

 
“Saya cuma manager, makanya saya tidak bisa berkomentar apapun,” ujar Al Ma’ruf kepada wartawan melalui sambungan telepon, Kamis (18/8/2016) kemarin.

Al Ma’ruf juga mengaku, bila pihaknya hingga kini masih belum mengetahui secara jelas apa inti dari tuntutan dari mantan karyawan tersebut.

“Kita belum bisa berbuat apa-apa, karena kita juga enggak tahu tuntutannya seperti apa. Nanti akan dibicarakan dengan pimpinan,” jawab Ma’ruf singkat.

Diketahui, terdapat 32 karyawan yang tiba-tiba mendapatkan surat PHK dari pihak manajemen hotel pada 31 Juli 2016 lalu. Namun, dua orang diantaranya kemudian dipekerjakan kembali.

“Alasan pemecatan adalah efisiensi karyawan, karena hotel saat ini sepi dan mengalami kerugian,” kata Nurani, salah seorang mantan security di hotel tersebut.

Sementara, Agus, mantan karyawan lainnya mengaku, bila pesangon yang merupakan hak karyawan yang dipecat, tidak sesuai dengan prestasi kerja dan juga Undang-undang Ketenagakerjaan. **Baca juga: Mantan Karyawan Hotel GMP Belum Ajukan Laporan Resmi.

Dimana 30 orang yang diberhentikan tersebut, hanya mendapatkan pesangon 2 bulan gaji saja. Padahal, menurut Agus, masa kerja para mantan karyawan berbeda-beda, hingga tertinggi mencapai 7 tahun. **Baca juga: Hotel GMP Cilegon Dilaporkan Mantab Karyawannya.

Hal itulah yang kemudian memicu timbulnya protes dari mantan karyawan, hingga berujung pada pengaduan ke Disnaker setempat.(sus)




Orang Pelit Jarang Bercinta?

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Benarkah ada hubungan antara pelit dan seks? Nah, sebuah riset terkini mengungkapkan bahwa orang yang rajin beramal dan tidak pelit dengan lingkungan sekitarnya memiliki kehidupan seksual yang bahagia.

Riset melibatkan 102 wanita lajang dan 105 pria lajang. Dikutip dari Female Kompas, mereka diminta untuk melakukan aktivitas sosial, seperti donor darah, menyumbang dalam bentuk uang, dan menolong orang yang kesulitan di jalan.

Hasilnya, wanita yang lebih penolong dan tidak ragu dalam mendonasikan uang, dianggap paling atraktif dan seksi. Sama halnya, pria yang juga penolong dan tidak pelit, ditemukan memiliki kehidupan seks yang aktif.

Sebaliknya, kelompok yang mengaku jarang bercinta dan tidak bahagia secara seksual, merupakan responden yang menolak donor darah serta pelit menyumbang.

Selanjutnya, peneliti melakukan eksperimen lain dengan memberikan sejumlah uang pada responden, yang diberikan pilihan yaitu menyimpan uang, menyumbangkan semua uang, dan memberikan sebagian uang kepada dana sosial.

Pria yang memberikan seluruh uang untuk dana sosial, disebutkan bahagia dan puas dengan kehidupan seksual masing-masing. Kondisi serupa juga terjadi pada responden wanita.

Selain itu, peneliti menyimpulkan bahwa hati yang baik, sikap penolong, dan tidak pelit dengan orang lain, meningkatkan daya tarik seseorang sehingga terlihat lebih menarik oleh lawan jenis. ** Baca juga: Yuk, Cobain Posisi Bercinta Sesuai Karakter Superhero

Hmm…penelitian yang menarik.(ilj/bbs)




Begini Lho Standar Ganteng Beberapa Negara

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Pria mana sih yang tidak bangga disebut ganteng? Seperti apa sebenarnya kriteria seorang pria disebut memiliki wajah ganteng?

Seperti ungkapan bahwa ganteng itu relatif, ternyata standar ganteng setiap negara itu berbeda-beda. Dikutip oleh brilio.net dari huffingtonpost.com, berikut uraiannya:

1. Amerika
Penampilan merupakan penilaian utama untuk ukuran ganteng atau tidak pria di negara ini. Seorang pria dikatakan tampan apabila memiliki tubuh yang berotot atau kekar.

Selain itu, pria juga harus mempunyai jambang di mukanya, berpenampilan metroseksual dan mempunyai wajah putih.

2. Meksiko
Meksiko menilai kegantengan seseorang bukan dengan penampilan fisik. Standar utamanya adalah tingkah laku. Pria dikatakan ganteng apabila bisa bertingkah secara macho dalam setiap kesempatan.

3. Brasil
Sebagai negara yang penuh dengan orang blasteran, Brasil mempunyai standar tersendiri dalam menilai apakah seorang pria ganteng atau tidak.

Seorang pria keturuan Jerman dan Brasil merupakan ukuran ideal seseorang untuk dikategorikan sebagai cowok ganteng. Selain itu, operasi plastik untuk menambah ketampanan di Brasil juga merupakan hal biasa.

4. Afrika Selatan
Standar kegantengan di negara ini berkiblat pada orang barat seperti negara Eropa dan Amerika. Jadi, pria yang memiliki kulit putih disebut ganteng di negara ini. Tidak heran jika krim pemutih di negara ini laku keras.
 
5. Turki
Ukuran kegantengan seorang pria di negara ini ditentukan oleh bulu rambut yang di tubuh mereka. Semakin sedikit bulu rambutnya artinya seorang pria semakin ganteng. Jadi wajar jika perawatan waxing sangat laris di Turki.

6. Italia
Ukuran kegantengan ditentukan oleh jenis pakaian mereka. Hal ini sangat dekat dengan Italia sebagai pusat mode. Seorang pria yang ganteng di negara ini sering memakai pakaian yang khusus dibuat oleh seorang desainer dan penjahit khusus.

Selain itu, semakin banyak warna yang digunakan pada pakaian mereka, semakin ganteng juga pria tersebut. 

7. Inggris
Standar kegantengan di negara Ratu Elizabeth ini mirip dengan penampilan David Beckham. Pria bertato dengan jambang di wajahnya merupakan syarat mutlak bagi pria yang ingin disebut ganteng.

8. India
Pria dengan wajah putih diadopsi oleh India untuk menentukan kegantengan seseorang. Fenomena ini hampir mirip dengan di negara Afrika Selatan. Hanya saja India tidak terlalu banyak menyerap standar negara barat untuk menentukan kegantengan seseorang. 

9. Korea Selatan
Ciri khas utama pria yang disebut ganteng di Korea Selatan mirip dengan anggota boyband. Mereka yang dinilai ganteng adalah yang mempunyai tubuh atletis dan berotot serta make up yang tebal. Bahkan operasi plastik di negara ini sangat wajar bagi pria.

10. Filipina
Di negara ini, faktor kegantengan dipengaruhi oleh negara Spanyol dan Amerika. Para pria keturunan dari kedua negara tersebut sering disebut sebagai pria yang ganteng. Selain itu, ukuran kegantengan di negara ini juga ditentukan seberapa besar pria berpenampilan secara metroseksual. ** Baca juga: Kehilangan Bayi, Frandsen Donorkan 131 Galon ASI

Bagaimana dengan di Indonesia?(ilj/bbs)




Bagi Wanita, Pria Tampak Lebih Seksi Lakukan Olahraga Ini

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Tidak hanya menyehatkan, ternyata pria yang gemar berolahraga terlihat seksi di mata lawan jenis. Sebuah survei yang dilakukan terhadap 32.000 responden di Australia, mengungkapkan jenis olahraga yang terlihat seksi tersebut.

Survei diadakan oleh situs perjodohan bernama Elite Singles. Dikutip dari Detik, orang-orang pun punya jawaban berbeda untuk menjawab pertanyaan, “Jenis olahraga apa yang terlihat lebih seksi?”

Disebutkan, perenang terkesan lebih atraktif sebanyak 13 persen, kemudian petenis sebesar 10 persen, dan disusul bola voli delapan persen.

Penelitian juga melihat apa saja olahraga yang kurang atraktif atau tidak seksi. Sebanyak 11 persen menjawab bahwa golf adalah olahraga yang paling tidak seksi karena terkesan seperti olahraga untuk orang tua.

Selanjutnya delapan persen wanita lainnya mengatakan pemain rugby terlihat kurang menarik. Olahraga tinju, menurut survei, pun kurang disukai oleh tujuh persen wanita. ** Baca juga: Penyebab Haus Bukan Hanya Kurang Cairan Lho

Para wanita lajang secara umum mengatakan bahwa pria yang berolahraga terlihat lebih menarik dibanding yang tidak. Sementara menyaksikan pertandingan olahraga memiliki efek kepercayaan diri bagi 87 persen responden.(ilj/bbs)




Yuk, Cobain Posisi Bercinta Sesuai Karakter Superhero

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Variasi bercinta apa saja yang sudah Anda dan pasangan lakukan? Ketika semua variasi itu sudah terasa membosankan, itu artinya Anda dan pasangan harus mencoba variasi bercinta yang lebih berbeda.

Bagi Anda yang suka berpetualangan, berikut adalah posisi bercinta ala karakter superhero, seperti dilansir Okezone dari Thehealthsite, yang patut dicoba:

1. Superman
Posisi ini mirip seperti misionaris, namun dengan posisi pria terbalik melawan wanita. Sementara wanita berbaring telentang, tungkai Anda mengangkangi tubuh atas wanita dengan lutut di samping tubuh pasangan Anda. Dalam pose Superman ini, Anda akan merasakan gesekan Anda belum pernah merasakan sebelumnya.

2. Krrish
Dalam posisi kamasutra ‘air terjun’ ini, yang merupakan variasi dari posisi Woman on Top, pasangan Anda perlu menungging di tepi tempat tidur dengan kepala dan bahu di lantai sementara Anda berada di atasnya. Kemampuan ini adalah kemampuan superhero yang hanya dimiliki Krrish.

3. Wolverine
Posisi kamasutra ini cocok untuk pria dengan kekuatan lengan seperti Wolverine. Lengan yang kuat akan mampu mengangkat, memeluk, dan menahan tubuh di bokong untuk memulai penetrasi. Ketika klimaks dicapai, energi akan kembali memuncak untuk melakukannya sekali lagi, persis seperti Wolverine.

4. Thor
Posisi kamasutra ‘wheel barrow’ ini bukan untuk pria lemah. Pria harus kuat seperti Thor agar dapat mengangkat dan menarik kaki wanita dan menembusnya dari belakang.

5. Hulk
Jika Anda pria yang memiliki tubuh bagian atas yang kuat seperti Hulk, kamasutra akan membuat Anda merasa seperti terbang. Pasangan Anda perlu untuk mengangkat pinggang wanita dan menyelip di antara kakinya sehingga Anda bisa menembus dari belakang. Posisi ini tidak akan menghancurkan tubuh wanita karena badan pria yang besar. ** Baca juga: Ada Lima Hal Tak Terduga yang Bikin Pria “On”

Menantang bukan? Selamat mencoba.(ilj/bbs)




Kehilangan Bayi, Frandsen Donorkan 131 Galon ASI

Demi Frandsen.(Detik)
Demi Frandsen.(Detik)
Demi Frandsen.(Detik)

Kabar6-Tidak diragukan lagi, kasih ibu memang sepanjang masa. Hal itu cermin dari keputusan seorang ibu bernama Demi Frandsen, yang tetap mendonasikan air susu ibu (ASI) untuk bayi yang membutuhkan.

Wanita asal Omaha, Amerika Serikat, ini mendonasikan sebanyak 131 galon ASI, dan tercatat sebagai pendonor ASI terbanyak dalam sejarah Amerika Serikat.

Kisah berawal ketika Demi harus menghadapi kenyataan pahit ketika putra keduanya, Leo, lahir secara prematur, sekitar dua bulan lebih dari perkiraan.

Leo yang lahir dengan bobot 1,1 kg, dikutip dari Wolipop, mengalami gastroschisis, menyebabkan kulit tidak terbentuk secara sempurna sehingga mengekspos organ vital bayi.

Prosedur operasi penempatan ulang bisa menjadi solusi. Namun ukuran tubuh Leo yang terlalu mungil serta paru-parunya yang belum terbentuk sempurna tidak memungkinkan prosedur tersebut.

Mengingat kondisi tubuhnya yang ringkih, Leo harus ‘diasingkan’ di ruang ICU Omaha Children’s Hospital & Medical Center. Demi sendiri baru diizinkan untuk menggendong bayinya kali pertama setelah sebulan melahirkan.

“Aku tidak pernah melupakan tatapan matanya saat pertama aku menimangnya. Itu adalah momen terindah dalam hidupku,” kenang Demi seperti dikutip Today.

Dengan kondisinya yang kritis, Leo tidak dapat menyusu. Tapi nalurinya sebagai ibu, Demi tetap memompa ASI sebagai stok dengan harapan bisa Leo konsumsi kelak saat sudah pulih.

Wanita itu mendedikasikan tiga jam setiap hari selama enam bulan demi memompa ASI.

“Untuk menstimulasi ASI, aku menimang sekantong nasi panas agar menyerupai hangatnya tubuh seorang bayi sambil menatapi foto malaikat kecilku, Leo,” cerita Demi.

Demi dan sang suami, Jeff, berharap kondisi Leo berangsur pulih seiring berjalannya waktu. Namun kenyataan berkata lain. Setelah berjuang selama 10 bulan, Leo harus kembali ke pangkuan Yang Kuasa pada 22 Oktober 2015.

Meski Leo telah tiada, dorongan untuk memompa ASI tetap ada. Awalnya Demi tidak tahu apa yang harus diperbuat dengan stok ASI tersebut hingga akhirnya bertemu Tammi Martin, seorang konsultan ASI.
Tammi menyarankan Demi untuk mendonorkan ASI-nya bagi bayi-bayi yang sakit. “Demi paham betapa bernilai ASI-nya dan ingin berbagi dengan mereka yang membutuhkan,” ujar Tammi.

Berkat komitmen tersebut, Demi sudah berhasil mendonasikan sekitar 496 kg ASI dalam 131 galon untuk sejumlah rumah sakit anak.

“Aku paham betapa depresinya menginginkan bayi kita sembuh. Aku pun ingin menolong para ibu yang mungkin merasakan hal yang sama denganku. Jika mereka membutuhkan ASI-ku untuk bayi mereka, Aku merasa terhormat bisa berkontribusi kecil dalam perjuangan si bayi,” katanya. ** Baca juga: Lima Taman Hiburan Terburuk di Dunia

Sungguh wanita yang berhati mulia.(ilj/bbs)




Penyebab Haus Bukan Hanya Kurang Cairan Lho

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Rata-rata seseorang memerlukan sekitar 11 liter cairan tubuh untuk nutrisi sel dan pembuangan residu jaringan tubuh. Kelebihan cairan tubuh dikeluarkan melalui air seni. Kekurangan cairan tubuh menyebabkan seseorang kehausan dan akhirnya dehidrasi.

Nah, pernahkah Anda merasa haus yang terus menerus meskipun sudah mendapat asupan cairan yang cukup? Mengapa hal ini bisa terjadi? Dilansir dari laman Reader’s Digest, berikut uraiannya:

1. Garam
Terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung banyak garam bisa membuat tubuh dehidrasi, karena garam dapat menarik air dari sel-sel tubuh kita, serta mengurangi kekuatan tubuh untuk menghemat air. Kemudian, tubuh akan mengirim sinyal haus ke otak ketika berkurangnya kadar air di sel-sel tubuh. Kondisi inilah yang membuat kita merasa haus.

2. Olahraga
Olahraga di pagi hari memang menyehatkan, namun perlu diketahui jika tubuh akan berkeringat sehingga perlu lebih banyak cairan. Kehilangan cairan dalam tubuh melalui keringat bisa menyebabkan dehidrasi kalau kita tidak mengganti cairan yang telah keluar.

3. Kegiatan outdoor
Terlalu banyak waktu yang dihabiskan untuk melakukan aktivitas outdoor atau di luar ruangan membuat tubuh cepat dehidrasi karena paparan sinar matahari. Disarankan agar selalu membawa botol minum bila banyak menghabiskan waktu di luar rumah, sehingga kebutuhan cairan selalu terpenuhi.

4. Xerostomia
Merupakan kondisi mulut yang terasa kering, biasanya juga dibarengi dengan produksi air liur yang minim. Tubuh kita akan membutuhkan cairan lebih ketika kelenjar ludah dalam mulut tidak cukup memproduksi air liur. Itulah sebabnya mengapa kita akan merasa kehausan bila memiliki kondisi mulut yang kering.

5. Anemia
Tubuh bergantung pada sel-sel darah yang sehat untuk membawa darah ke seluruh tubuh. Anemia ringan bisa menyebabkan rasa haus berlebihan pada tubuh. Kondisi ini makin menjadi bila anemia kita makin memburuk. ** Baca juga: Mengapa Telinga Berdenging?

Jangan abaikan rasa haus yang mendera Anda dan kenali penyebabnya dengan pasti agar dapat diatasi secara tepat.(ilj/bbs)




Lima Taman Hiburan Terburuk di Dunia

The Republic of Children, Argentina.(bbs)
The Republic of Children, Argentina.(bbs)
The Republic of Children, Argentina.(bbs)

Kabar6-Disneyland adalah taman rekreasi keluarga favorit dunia. Ide awal pembangunan disneyland adalah ketika Walt Disney melihat banyaknya turis yang berfoto dengan icon disney di studio animasi Walt Disney.

Kemudian ide itu berkembang menjadi taman kecil yang awalnya diberi nama Taman Mickey Mouse. Disneyland dianggap sebagai salah satu taman hiburan terbaik yang ada di dunia.

Sementara itu kebalikan dari Disneyland, terdapat beberapa taman hiburan yang memiliki predikat terburuk di dunia, seperti dikutip dari annehdidunia.com:

1. BonBon Land, Denmark
Terletak di daerah Holme Olstrup, berjarak sekitar 100 km dari pusat Kopenhagen. Beberapa contoh buruk adalah banyaknya karakter berupa patung yang terlihat dalam posisi membungkuk dan muntah. Jelas pemandangan ini kurang pas jika ditonton anak-anak dan kurang cocok jika dibuat sebagai latar belakang untuk berfoto.

2. Fantazy Land, Mesir
Terletak di Kota Alexandria, Mesir. Taman hiburan ini tidak memiliki fasilitas lengkap dan mengalami banyak kerusakan. Bahkan beberapa wahana lebih mirip barang usang atau rongsokan. Danau yang ada di Fantazy Land lebih layak disebut limbah karena banyak puing dan sampah yang mengapung.

3. The Republic of Children, Argentina
Terletak di La Plata Partido, Argentina. Taman ini tidak seperti taman hiburan, melainkan menyajikan hal-hal yang berbau tata kelola kota khusus untuk anak-anak.

The Republic of Children memiliki lembaga-lembaga “buatan” seperti gedung pengadilan, pelabuhan, bandara, kantor parlemen dan bahkan kantor pemerintah. Mungkin karena konsep yang jauh dari kesan hiburan bagi anak-anak inilah yang membuatnya dianggap sebagai salah satu taman hiburan terburuk di dunia.

BonBon Land, Denmark.(bbs)
BonBon Land, Denmark.(bbs)

4. Parque Ecoalberto, Meksiko
Taman hiburan ini menyajikan hal yang tak hanya aneh namun terkesan sangat berbahaya dan berisiko bagi pengunjungnya. Pengunjung akan “menikmati” bagaimana rasanya jika melintasi wilayah perbatasan antara Meksiko dan Amerika Serikat.

Biasanya mereka akan diminta untuk mendaki pada malam hari selama kurang lebih empat jam dan melewati pemukiman yang dibuat seolah menampakkan situasi yang kumuh. Selanjutnya, pengunjung akan banyak menemui anjing liar yang berusaha mengejar-ngejar dan bahkan hewan predator lainnya.

Tak lupa juga petugas keamanan perbatasan juga turut menambah adrenalin seorang yang dengan sengaja melewati perbatasan tersebut semakin mencekam.

5. Holy Land Experience, Florida
Sesuai dengan namanya, taman hiburan ini ini menyajikan konsep Alkitab di dalamnya. Mungkin bagi sebagian orang, konsep yang diusung terasa lebih menarik dan bagus. Namun apa jadinya jika konsep yang terdengar positif tersebut justru pada kenyataannya “dieksekusi” dengan sarana pendukung yang kurang pas?

Salah satu buktinya adalah taman hiburan ini hanya terfokus pada bab penyaliban Yesus saja tanpa ada bab-bab lain yang juga penting untuk ditunjukkan.

Tidak hanya itu, adegan penyiksaan Yesus yang dilakukan oleh banyak orang hingga hingga meninggal pun dipertontonkan dengan jelas di hadapan penonton yang mengelilingi seisi taman tersebut. ** Baca juga: Es Krim Unik dari Jepang yang Berbahan Belalang

Bagaimana pendapat Anda?(ilj/bbs)