1

Tradisi Unik 10 Negara Selama Ramadan (Bagian 2)

Lampu Fanus, Mesir.(bbs)
Lampu Fanus, Mesir.(bbs)
Lampu Fanus, Mesir.(bbs)

Kabar6-Pada bagian pertama telah diuraikan tradisi unik selama Ramadan, yang dilakukan umat muslim di lima negara. Berikut lanjutan lima negara yang juga memiliki tradisi semacam itu:

6. Prancis
Couronne, Perancis, merupakan daerah yang banyak didiami oleh imigran asal Arab. Di sana terdapat tradisi belanja berbagai macam pernak-pernik untuk menyambut datangnya bulan Ramadan. Anda dapat menemui penjual pernak-pernik ini di Jalan Pierre Tumbot.

7. Mesir
Tradisi unik untuk menyambut datangnya bulan Ramadan di Kairo, Mesir, adalah dengan memasang lampu tradisional pada setiap rumah, yang disebut dengan lampu Fanus.

Tradisi ini telah munculi sejak zaman Dinasti Fattimiyah. Ketika itu, pemasangan lampu Fanus untuk menyambut kedatangan pasukan Raja yang datang berkunjung menjelang datangnya bulan Ramadan.

Sementara hidangan yang paling ditunggu sebagai makanan pencuci mulut adalah kunafa yang memiliki cita rasa manis. Banyak umat Muslim Mesir yang berlomba-lomba mencari pahala dengan mendirikan tempat buka puasa gratis.

8. Malaysia
Bubur Lambuk adalah salah satu makanan istimewa di Malaysia pada bulan Ramadan. Terbuat dari bubur beras yang berisi daging sapi cincang dan udang kering dengan rempah-rempah dasar yang terdiri atas bunga cengkeh, bunga lawang, jintan putih, kulit kayu manis, dan lain-lain.

Masyarakat biasanya memasak bubur ini secara gotong-royong di beberapa masjid di Malaysia. Mereka lantas membagi bubur ini kepada orang umum dan menjadikannya sebagai bekal berbuka puasa bagi para jemaah masjid itu.

Chicken bhunna curry, Bangladesh.(bbs)
Chicken bhunna curry, Bangladesh.(bbs)

9. Bangladesh
Makanan khas buka puasa di negara ini adalah jilapi (sejenis manisan). Masyarakat juga sering menyelenggarakan bazar menjelang buka puasa untuk menjual beragam jenis makanan.

Di Dhaka, bazar bertempat di Old Dhaka atau Chakbazar. Sebagian besar makanan yang dijual adalah makanan tradisional seperti kebab, domba panggang, chicken bhunna curry, dan menu lain yang umumnya terbuat dari daging domba dan kambing dicampur nasi dan kacang.

10. Jerman
Sebagian besar umat Islam di Jerman berasal Turki. Tidak heran jika atmosfir Turki akan sangat terasa saat Ramadan.

Tradisi unik saat Ramadan di Jerman berupa hadirnya suus (minuman berbahan baku gula hitam), dschellab (gula dan sirup kurma), qamruddin (jus aprikot), qata’ef (kue kering yang direndam sirup gula), dan kalladsch (adonan pilo isi kacang-kacangan).

Terdapat juga kebiasaan bagi lansia dan anak-anak yang akan melaksanakan ibadah puasa pertamanya untuk memeriksakan kesehatan mereka ke dokter. ** Baca juga: Tradisi Unik 10 Negara Selama Ramadan (Bagian 1)

Indahnya Ramadan.(ilj/bbs)




Empat Jenis Makanan/Minuman yang Sebaiknya Dihindari Saat Sahur

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Sebagian orang biasanya malas bangun untuk sekadar sahur. Padahal, sahur sangat penting untuk menjaga stamina karena sepanjang siang, tubuh tidak akan mendapat asupan apa pun.

Meskipun demikian, Anda pun disarankan agar tidak sembarangan mengonsumsi makanan saat, karena akan menyulitkan sistem pencernaan, sehingga membuat puasa menjadi lebih berat.

Untuk tetap sehat selama Ramadan, dikutip dari health.detik.com, tubuh harus mendapatkan jumlah normal makanan dari kelompok makanan utama, seperti karbohidrat (nasi merah, roti gandum, ubi, kentang), susu dan produk susu, ikan, daging dan unggas, kacang-kacangan, buah dan sayuran.

Mengingat panjangnya waktu puasa, maka Anda harus mengonsumsi karbohidrat kompleks pada saat sahur, sehingga makanan berlangsung lebih lama (sekitar delapan jam), dan membuat Anda tidak terlalu lapar di siang hari.

“Karbohidrat kompleks ditemukan dalam makanan yang mengandung biji-bijian dan seperti barley, gandum, oat, millet, semolina, kacang-kacangan, lentil dan tepung gandum,” jelas Dr Liza Thomas, dokter penyakit dalam di Canadian Specialist Hospital, seperti dilansir KhaleejTimes.

Hal lain yang juga penting adalah minum cukup air dan banyak serat selama sahur dan juga setelah berbuka puasa.

Berikut beberapa makanan yang sebaiknya dihindari saat sahur:
1. Makanan berlemak & gorengan
2. Makanan pedas & kalengan
3. Makanan yang mengandung banyak gula & karbohidrat olahan
4. Minuman yang mengandung kafein

“Makanan yang digoreng, makanan yang sangat pedas dan makanan yang mengandung terlalu banyak gula seperti permen dapat menyebabkan masalah kesehatan dan harus dibatasi selama bulan Ramadan. Makanan-makanan ini dapat menyebabkan gangguan pencernaan, nyeri ulu hati dan masalah berat badan. Sedangkan minuman kafein harus dihindari terutama saat sahur,” tegas Dr Liza. ** Baca juga: Cara Agar Tubuh Tetap Sehat Selama Berpuasa

Selamat sahur ya.(ilj/bbs)




Makan Cokelat Sepuasnya di HUT ke-15 Dapur Cokelat

Founder Dapur Cokelat, Ermey Trisniarty.(asri)
Founder Dapur Cokelat, Ermey Trisniarty.(asri)
Founder Dapur Cokelat, Ermey Trisniarty.(asri)

Kabar6-Lima belas tahun sudah perjalanan bisnis Dapur Cokelat di Indonesia. Dalam kurun waktu itu, Dapur Cokelat terus berinovasi memberi kejutan-kejutan manis kepada jutaan pelanggannya, termasuk di perayaan hari jadinya yang ke-15 tahun, di ICE BSD City, beberapa waktu lalu.

Founder Dapur Cokelat, Ermey Trisniarty, menjelaskan bahwa tema Cokelat Fiesta di HUT ke-15 Dapur Cokelat dirancang bagi seluruh pelanggan setia dan penggemar cokelat.

Hanya dengan Rp250 ribu, empat orang dapat mengikuti seluruh rangkaian Cokelat Fiesta. Tidak saja dapat menikmati sajian cokelat sepuasnya, pengunjung juga bisa membawa pulang cake spesial ulang tahun Dapur Cokelat ukuran 20×20 cm.

“Di usia ke-15 ini kami ingin lebih dekat dengan mitra maupun pelanggan setia Dapur Coklat. Cokelat Fiesta merupakan apresiasi kami kepada mereka. Kami berharap Dapur Cokelat dapat selalu menjadi pilihan sebagai pastiserries yang berbahan baku cokelat dengan rasa dan kualitas terbaik,” tutur Ermey.

Tidak hanya menyajikan berbagai jenis olahan cokelat, termasuk jenis cokelat paling favorit, Praline, di HUT ke-15 nya tersebut Dapur Cokelat memperlihatkan mesin-mesin untuk mengolah cokelat, serta menghadirkan grup band terkenal Kahitna, di puncak perayaan.

“Semua yang hadir juga bisa menikmati wahana permainan ya disediakan, dan berkesempatan mengikuti demo baking, undian dua unit motor vespa, serta mendapatkan hadiah-hadiah menarik lainnya,” tambah Ermey.

Sesuai dengan tema yang lebih colourfull, Ermey mencoba memperkenalkan cokelat dengan lebih variatif, baik rasa maupun tampilan. ** Baca juga: Sambut Ramadan, Mercure Hotel Sajikan Menu Mediterranean Delights

“Paduan rasa seperti green tea dan fruity turut memperkaya rasa cokelat menjadi lebih nikmat,” ungkap Ermey yang telah memiliki 22 gerai Dapur Cokelat di Indonesia, dan telah mewaralabakan Dapur Cokelat miliknya.(asri)




Hadapi MEA, Tenaga Profesional Ini Bentuk Assosiasi

Association Chief Engineering (ACE).(asri)
Association Chief Engineering (ACE).(asri)
Association Chief Engineering (ACE).(asri)

Kabar6-Untuk menghadapi masalah MEA (Masyarakat Ekonomi ASEAN), para tenaga profesional di bidang engineering membentuk wadah Association Chief Engineering (ACE) tingkat Provinsi Banten.

Organisasi profesi yang resmi dibentuk pada 3 Juni 2016 lalu, langsung menggelar event pertama, seminar dan pelatihan ACE Banten 2016, di Soll Marina Hotel Tangerang.

Dikatakan Agus Salim, Ketua Umum ACE, sebagian anggotanya adalah dari seluruh chief engineering mall, restoran, hotel, rumah sakit dan lainnya yang tersebar ke seluruh wilayah Banten.

“Total anggota kita sendiri yang sudah terdaftar ada sekitar 100 orang lebih, perkembangan selanjutnya pasti akan lebih. Karena Banten itu sangat luas dan sangat banyak perusahaan-perusahaan besar yang ada di wilayah Banten. Target kita bisa sampai satu ribu,” jelasnya.

Agus yang juga menjabat chief engineering menambahkan, mereka membutuhkan suatu wadah agar terdapat solusi untuk berbagai permasalahan yang sering dihadapi oleh beberapa hotel atau mall, dapat saling sharing, apalagi saat ini memasuki MEA, yang artinya banyak persaingan dengan tenaga profesional dari luar. Melalui ACE, mereka bisa saling menguatkan. ** Baca juga: Siloam Hospitals Siap Jadi Destinasi Wisata Kesehatan di Indonesia

Selanjutnya agenda rutin yang akan dijalankan organisasi Ace di antaranya kegiatan olahraga, sosial, dan pelatihan-pelatihan. Hingga saat ini, ACE telah memiliki korwil-korwil di seluruh daerah di Provinsi Banten.(asri)




Langkah Nyaman Bercinta Saat Ramadan

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Memasuki bulan suci Ramadan, selain menahan lapar dan dahaga, khusus untuk pasangan suami istri ada satu hal yang juga harus dijaga yaitu gairah bercinta. Bagaimana hal yang sebaiknya dilakukan agar Anda dan pasangan merasa nyaman bercinta saat Ramadan? Ini dia ulasannya, dikutip dari tabloidnova.com:

1. Hilangkan rasa bersalah
Tidak sedikit pasangan yang menganggap bahwa bercinta di bulan Ramadan akan menodai kesucian bulan tersebut. Nayatanya, anggapan tersebut tidaklah benar.

Seks merupakan fitrah manusia. Asal dilakukan pada waktu yang tepat, seks tidak membatalkan puasa. Terlebih agama menyatakan bercinta bagi pasangan suami istri adalah ibadah.

2. Seks instan
Asupan energi yang mungkin berkurang selama bulan puasa membuat badan terasa lemah. Belum lagi kesempatan atau untuk bercinta sangat terbatas. Karena itulah, seks instan atau bercinta kilat bisa dijadikan solusi. Ingat, seks singkat lebih baik ketimbang tidak melakukan hubungan seks sama sekali.

3. Mandi junub
Usai bercinta, pasangan diwajibkan membersihkan diri dengan mandi junub. Tapi ingat, mandi junub ini dilakukan jika kita hendak melakukan salat wajib. Jadi, jika Anda dan pasangan bercinta sebelum atau saat sahur, lakukan mandi junub sebelum salat subuh tiba. ** Baca juga: Hey…Mr P Mampu Melakukan Hal Ini Lho

Semoga bermanfaat.(ilj/bbs)




Tradisi Unik 10 Negara Selama Ramadan (Bagian 1)

Ramadan di area Masjid Sultan, Singapore.(bbs)
Ramadan di area Masjid Sultan, Singapore.(bbs)
Ramadan di area Masjid Sultan, Singapore.(bbs)

Kabar6-Sepanjang Ramadan, kaum muslim di seluruh dunia melakukan serangkaian aktivitas keagamaan termasuk berpuasa, salat tarawih, peringatan turunnya Alquran, dan lain sebagainya.

Selain aktivitas keagamaan, setiap negara pun memiliki tradisi Ramadan yang berbeda, dan tentu saja menarik. Dikutip dari skyscanner.co.id, berikut adalah tradisi unik selama Ramadan di 10 negara:

1. Qatar
Selepas berbuka puasa dan salat Maghrib setiap tanggal 13, 14, dan 15 bulan Ramadan, berlangsung sebuah festival khusus anak yang bernama Garangaou.

Dalam festival tersebut, anak laki-laki akan tampil dengan baju arab hitam berompi merah bersulam emas. Sementara, anak perempuan akan berbalut pakaian tradisional disdaashas berwarna cerah lengkap dengan ikat kepala atau hijab hitam transparan berhias benang emas.

Mereka kemudian akan berpawai dan bernyanyi di sepanjang jalan sekaligus berkunjung ke rumah-rumah penduduk untuk meminta permen dan kue.

2. Jepang
Tempat yang cukup ramai dan populer untuk melihat suasana Ramadan adalah Japan Islamic Centre. Umat Islam di Jepang akan membentuk semacam panitia bulan puasa yang bertugas menyusun kegiatan selama Ramadan. Mulai dari dialog keagamaan, majelis taklim, salat tarawih berjamaah, hingga penerbitan buku-buku Keislaman, dan masih banyak lagi.

Panitia juga menerbitkan jadwal puasa dan mendistribusikannya ke masjid, rumah keluarga Muslim, dan restoran halal yang ada di seluruh Jepang.

Pria memakai kohl di India.(www.rri.co.id)
Pria memakai kohl di India.(www.rri.co.id)

3. India
Penduduk Muslim di India menyebut Ramadan dengan Ramazan. Menjelang bulan suci ini, para pria akan menghiasi mata mereka dengan kohl (sejenis celak mata).

Hal menarik lainnya adalah akan terjadi peningkatan penjualan bihun, yaitu menu yang sering disuguhkan saat berbuka puasa bersama dengan buah-buahan manis.

Muslim India juga senang menikmati ganghui (sejenis sup yang dibuat dari terigu, beras dan potongan daging). Sementara saat sahur, umumnya mereka meminum minuman khusus yang terbuat dari kacang-kacangan dan biji-bijian yang disebut harir.

Di Kota Hyderabad atau wilayah Tamil Nadu dan Kerala, umat Muslim biasanya menyantap semacam bubur yang kaya rempah yang bernama haleem atau nonbu kanji.

4. Singapura
Sejak dekade 1960-an, Masjid Sultan selalu menjadi pusat kemeriahan Ramadan di Singapura, dengan adanya kegiatan bazar. Masjid ini selalu ramai dikunjungi oleh penduduk muslim di Singapura maupun pelancong dari berbagai belahan dunia.

Di sana pengunjung bisa membeli aneka makanan dari berbagai negara untuk berbuka puasa. Antara lain makanan ala Timur Tengah, India, hingga Indonesia.

Pedagang bazar berjualan mulai pukul tiga sore hingga delapan malam waktu Singapura. Puncak keramaian adalah menjelang berbuka puasa, yaitu sekitar pukul tujuh malam waktu setempat.

5. Rusia
Umat Muslim di Rusia umumnya berpuasa selama 17 jam penuh, dan merupakan salah satu durasi puasa terlama di dunia. Di Negeri Beruang Merah ini, terdapat sekitar 8.000 masjid dan 20 juta umat muslim. Dua juta di antaranya tinggal di Kota Moskow.

Selain berbuka puasa dengan kurma dan buah-buahan lain, mereka juga menyantap makanan berupa roti terbuat dari tepung yang diisi berbagai aneka masakan. ** Baca juga: Mengapa di Hotel Tidak Ada Kamar Bernomor 420?

Jika isinya labu atau keju, maka disebut khingalsh dan jika terbuat dari gandum, disebut galnash. Sementara untuk penawar dahaga, biasanya orang memberikan kvass, yaitu sebuah minuman tradisional Rusia non-alkohol yang dihasilkan dari proses fermentasi yang dicampur dengan perasa buah.(ilj/bbs)

Bersambung…




Cara Agar Tubuh Tetap Sehat Selama Berpuasa

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Memasuki Ramadan, otomatis siklus hidup Anda pun berubah. Termasuk juga kebiasaan makan dan minum yang harus disesuaikan dengan jadwal berbuka dan waktu sahur.

Karena itulah Anda pun wajib untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, agar ibadah puasa berjalan dengan lancar.

Ahli nutrisi Charlotte Debeugny, dikutip dari dream.co.id, memberikan tips agar tetap sehat dan fit selama Ramadam, seperti dilansir dari Relaxnews:

1. Saat sahur, penuhi serat & protein
Makanan sahur hendaknya mengandung protein yang banyak ditemukan dalam telur, keju, yogurt, kacang-kacangan. Selain itu, juga harus mengandung serat yang sering dijumpai dalam buah, sayuran, biji-bijian dan sebagainya.

2. Saat berbuka puasa, hindari makan berlebihan
Setelah merasakan lapar dan haus hampir seharian, orang berpuasa cenderung akan “balas dendam” saat berbuka. Hal yang disarankan adalah, sebelum menyantap makanan berkalori tinggi, sebaiknya didahului dengan makanan ringan seperti sup atau salad.

Hindari makanan cepat saji atau junk food untuk berbuka puasa. Usahakan antara waktu buka dan sahur mengkonsumsi lima porsi buah dan sayur setiap harinya. Sangat penting juga mengkonsumsi protein dan susu.

3. Hindari kue atau camilan berkalori tinggi
Biasanya selama puasa akan tersedia banyak kue dan camilan sebagai makanan buka atau sahur. Padahal makanan seperti itu memiliki dampak negatif terhadap kesehatan seseorang, terutama kegemukan. Hal yang disarankan saat berbuka adalah sebaiknya Anda “ngemil” beberapa kurma atau almond.

4. Jaga suhu tubuh & tetap hidrasi
Hindari tempat-tempat terbuka yang panas dan terik. Makan buah waktu sahur sangat dianjurkan, karena air yang terkandung di dalamnya bisa menjaga tubuh tetap hidrasi.

Namun jangan minum banyak air sekaligus. Ikuti pola dua gelas waktu sahur, dua gelas waktu buka dan empat gelas di malam hari dengan rentang tiap satu jam.

Untuk sementara hindari minuman berkafein karena menyebabkan haus berlebihan dan dehidrasi pada siang hari. Untuk menambah energi, dianjurkan minum smoothies atau jus buah. ** Baca juga: Hormon Apa Saja yang Membuat Wanita “Kacau” Tiap Menstruasi?

5. Puasa sesuai kemampuan fisik
Sebelum menjalankan ibadah puasa, sebaiknya berkonsultasi kepada dokter, terutama bagi orang-orang lanjut usia serta mereka dengan riwayat kesehatan yang diperkirakan akan mengganggu puasa, termasuk bagi ibu-ibu yang sedang mengandung.

Berpuasa secara benar akan membuat ibadah Anda lancar.(ilj/bbs)




Bang Ben: Ada Sesuatu Ruang yang Kosong

Wakil Walikota Tangsel, Benyamin Davnie.(yud)

Kabar6-‎Para alim ulama dan pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) punya beban moral dalam menanggulangi masalah krisis moral, akhlak dan agama.

Beragam kasus kejahatan kekerasan seksual yang pelaku dan korbannya dari kalangan anak-anak bikin cemas dan perlu disikapi serius.

Wakil Walikota Tangsel,Benyamin Davnie mengatakan, perkembangan teknologi yang semakin maju juga menimbulkan dampak buruk bagi masyarakat umum. Seperti halnya kasusnya pernah terjadi di ‎Jombang, Kecamatan Ciputat, yang dilakukan I (14) mencabuli sejumlah bocah.

‎”Mirisnya pelaku anak tsanawiyah di Tangsel. Alasannya si anak melakukan perbuatan tidak senonoh setelah melihat tayangan yang tidak patut di handphone. Gagal dia (pelaku),” katanya, Minggu (5/6/2016).

Pancasila sebagai dasar negara, ideologi dan falsafah sudah tidak dikenal lagi oleh anak-anak. Kekosongan ini diman‎faatkan oleh orang lain yang tidak ingin bangsa Indonesia ini kuat dan bermartabat.

Pancasila sudah tidak diajarkan di lembaga-lembaga pendidikan. Sedangkan teknologi terus menjejali serta merasuk alam pikiran tanpa bisa disaring lagi oleh anak-anak pengguna perangkat teknologi.

Benyamin meminta kepada Lembaga Pengembangan Tilawati Qur’an (LPTQ) dan 532 pengurus DKM di Kota Tangsel dapat membuat terobosan.

Merancang program‎ pendidikan dan kegiatan yang dapat mengubah pola pikir anak-anak sesuai dengan nilai-nilai Pancasila dan islam.

“Ada ruang yang kosong dalam pribadi diantara masyarakat kita ini. Jadi tidak melulu LPTQ dan DKM berbicara anggaran,” tegas Bang Ben, sapaan akrab Benyamin Davnie.

‎Lembaga resmi daerah yang bergerak dalam bidang agama dan moral di Kota Tangsel dihadapkan pada tantangan pelik. Bisa mengubah ideologi, sikap, cara berpikir anak-anak menjadi generasi yang cerdas, modern dan religius. **Baca juga: Bos Garuda Food: Masih Ada “Gap” Lulusan PT dengan Dunia Industri.

“Kembalikan kepada fitrahnyah.‎ Otaknya kita isi dengan pengetahuan terus, dan hatinya kita isi dengan keimanan,” tambah Bang Ben.(yud)




Bos Garuda Food: Masih Ada “Gap” Lulusan PT dengan Dunia Industri

Ilustrasi (bbs)

Kabar6-Komisaris PT Garuda Food, Sudhamex AWS, menegaskan masih ada ketidakharmonisan antara lulusan Perguruan Tinggi (PT) dengan kebutuhan dunia industri. 

“Gap antara kampus dengan user itu memang perlu dipikirkan, bagaimana perlu dijembatani lebih jauh lagi,” klaimnya acara pelepasan wisudawan Universitas Multimedia Nusantara, Kabupaten Tangerang, Minggu‎ (5/6/2016).

Ketidakharmonisan lulusan PT, dengan dunia kerja bahkan nampak dibeberapa program studi jurusan yang ada diluar pendidikan keterampilan seperti bidang ilmu sosial, hukum dan sebagainya.

“Kalau seperti art mereka itukan skil, tapi kalau sarjana sosial yang lain kaya ekonomi, hukum begitu kerja juga masih bingung, itu makanya perlu dijembatani,” kata salah satu anggota KEN itu.

Menurutnya ada beberapa cara menghilangkan adanya gap tersebut, diantaranya dengan sering mendatangkan pakar tamu.

“Jadi perkuliahan disampaikan langsung oleh prkatisi-praktisi yang memang bergelut didunia itu, tidak cukup dengan materi akademis saja,” bilang Dia.

Kalau sudah dibekali seperti itu, menurutnya tidak lagi terjadi ketidakharmonisan yang terlalu jauh antara lulusan PT dengan harapan dunia kerja. **Baca juga: Polres Tangsel Bakal “Sikat” Sahur On The Road Tak Berizin.

“Jadi saat mereka masuk itu ada nilai tambah, itu yang saya dorong supaya kampus kesana,” tandas Sudhamex AWS.(yud)




Polres Tangsel Bakal “Sikat” Sahur On The Road Tak Berizin

Ilustrasi (bbs)

Kabar6-Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Kepolisian Resort (Polres) Tangerang Selatan (Tangsel), akan mengambil tindakan tegas terhadap kegiatan Sahur On The Road (SOTR) yang biasa muncul saat bulan Ramadhan.

Kepala Satlantas Polres Kota Tangsel Ajun Komisaris Prayoga Angga Widyata menyatakan, untuk dapat melaksanakan kegiatan SOTR, harus mengantongi izin dari Satlantas dan juga Satintelkam Polres Kota Tangsel.

“Kegiatan keramaian wajib hukumnya memberitahukan dan izin kepada aparat kepolisian. Lebih 10 orang melaksanakan suatu acara itu harus berkoordinasi dengan polisi,” ucap Prayoga ketika dihubungi Kabar6.com melalui telepon selularnya, Minggu (5/6/2016).

Prayoga menegaskan, pihaknya tak melarang masyarakat melaksanakan kegiatan positif semacam SOTR. Langkah koordinasi bertujuan guna memudahkan polisi mengawal acara tersebut.

“Warga atau kelompok massa biasanya berkonvoi menunggangi kendaraan roda dua dan empat ke mengelilingi kota sambil membagikan makanan sahur kepada orang membutuhkan, tetapi potensi gangguan keamanan bisa saja terjadi saat SOTR,” tegas Yoga lagi. **Baca juga: Sekda Minta BPBD Waspadai Ancaman Kebakaran Saat Ramadhan.

Maka dari itu, lanjut Prayoga, pihaknya akan selektif dalam mengizinkan kegiatan SOTR. “Nantinya kalau ada yang mengajukan pasti akan sangat selektif karena akan berdampak pada lalu lintas dan bisa menimbulkan kecelakaan,” pungkasnya.(ard)