1

Survei Indo Baromoter: Elektabilitas Rano 34,3 Persen

Survey Tim Peneliti Indo Barometer.(zis)

Kabar6-Bakal Calon Gubernur Banten Petahana Rano Karno sepertinya bakal melenggang dengan mudah pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten, 2016 mendatang.

Berdasarkan hasil survey yang dilakukan tim peneliti dari Indo Barometer, elektabilitas Rano mencapai 34,3 persen.

Tepat satu posisi dibawah Rano, Wahidin Halim mengantongi 23 suara. Selanjutnya, Andika Hazrumi 5,9 persen, dan Ahmad Dimyati Natakusuma 3,9 persen.

Survei dilakukan pada 7-12 April 2016 dengan 800 responden dari 8 kabupaten/kota se-Banten.

“Survei ini dilakukan di seluruh wilayah Banten,” Kata Ketua Tim Peneliti Indo Barometer Hadi Suprapto Rusli, saat menyampaikan diskusi publik meneropong Banten 2017 di hotel Le Dian Kota Serang, Rabu (1/6/2016).

Bukan hanya itu, tingkat pengenalan dan kesukaan masyarakat terhadap seluruh kandidat menunjukkan, Rano Karno berada di urutan pertama dengan 99,9 persen dan disusul Desi Ratnasari 80 persen.

Namun, tingkat kepuasan masyarakat pada selama Rano Karno masih dibawah 50 persen yaitu 49,7 persen.

“Jika tingkat kepusannya Rano sampai 70 persen maka peluang incumben terpilih kembali sangat besar,” kata Hadi. **Baca juga: Raup Rp2,5 Miliar, “Calo PNS” Disergap Polres Tangsel.

Hasil survei ini, kata Hadi, bisa berubah pada saat kandidat calon Gubernur Banten sudah ditetapkan oleh panitia penyelanggara pilgub 2017. **Baca juga: Satu Tahanan yang Kabur Ditembak Petugas Polresta Tangerang.

“Pada hasil survei bulan April kemarin, Rano Karno masih unggul. Tapi dukungan ini bisa bergeser ketika calon-calon yang lain terus meningkatkan elektabilitasnya,” pungkasnya.(zis)




Satu Tahanan yang Kabur Ditembak Petugas Polresta Tangerang

Tahanan kabur yang ditangkap petugas Polresta Tangerang.(agm)

Kabar6-Setelah sempat buron sepekan, satu dari tiga tahanan titipan Kejaksaan Negeri (Kejari) Tangerang yang kabur usai menjalani sidang di Pengadilan Negri (PN) Tangerang pada Selasa (24/5/2016) malam lalu, akhirnya berhasil ditangkap.

Ya, tahanan bernama JG (36), asal Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang itu, disergap petugas di Jalan Raya PLP Curug, Kecamatan Curug Kabupaten Tangerang, Selasa (31/5/2016).

Diketahui, sedianya JG merupakan tahanan kasus pencurian dengan pemberatan (pasal 363), dengan ancaman tujuh tahun penjara.

Dalam penangkapan tersebut, petugas bahkan terpaksa melumpuhkan JG dengan timah panas, karena berusaha kabur menggunakan sepeda motornya.

“Pelaku ini berusaha kabur, jadi tim kami memberikan tembakan di kedua kakinya. Setelah sebelumnya kami berikan tembakan peringatan, tapi tak diindahkan,” Tegas Gunarko, Rabu (1/6/2016).

Sementara, dua tahanan lainnya yang hingga kini masih terus diburu masing-masing adalah Hanafi Harun Bin Purnomo (18) asal Lampung dan Abdul Rohim (24) asal Brebes, Jawa Tengah. **Baca juga: LPA Banten Setuju Penjahat Seks Terhadap Anak Dihukum Mati.

“Jaka Graha saat ini masih kami periksa lebih lanjut. Sementara dua lainnya masih terus kami kejar, dan keberadaan mereka sudah terdeteksi,” ujar Kasat Reskrim Polresta Tangerang, Kompol Gunarko. **Baca juga: Raup Rp2,5 Miliar, “Calo PNS” Disergap Polres Tangsel.

Diketahui, ketiga tahanan tersebut kabur usai menjalani persidangan di PN Tangerang. Selepas sidang, ketiganya dibawa bersama 24 orang tahanan lainnya dengan kendaraan tahanan milik kepolisian dan dikawal empat mobil petugas polisi dan kejaksaan. **Baca juga: Protes PT Modern, Buruh K-SPSI Blokir Tol Bitung.

Kondisi medan menuju Rumah Tahanan (Rutan) Klas 1 Tangerang di Desa Taban, Kecamatan Jambe, Kabupaten Tangerang yang gelap dan berkelok, dimanfaatkan ketiga pelaku untuk kabur.(agm/shy)




Protes PT Modern, Buruh K-SPSI Blokir Tol Bitung

Buruh saat memblokir akses masuk Tol Bitung.(shy)

Kabar6-Ratusan buruh yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (K-SPSI) Kabupaten Tangerang, berunjuk rasa di depan gerbang PT. Modern, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, Rabu (1/6/2016).

Aksi tersebut dilakukan sebagai bentuk penolakan terhadap kebijakan perusahaan yang melakukan Pemberhentian Hubungan Kerja (PHK) secara sepihak terhadap karyawannya.

“Banyak perusahaan di Tangerang yang melanggar aturan. Salah satunya PT. Modern ini. Mereka melakukan PHK sepihak. Bahkan, mereka melanggar aturan pemerintah dengan tidak menyelenggarakan BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial-red) Ketenagakerjaan,” ungkap Susilo, koordinator aksi kepada wartawan.

Tak hanya memblokir pintu gerbang PT. Modern, buruh juga sempat memblokir akses masuk Tol Bitung selama lima  menit. Akibatnya, kecametan panjang pun tak dapat terhindarkan. **Baca juga: Pemilik Rumah Kos di Kelapa Dua Diimbau Teliti Identitas Penyewa.

Sejumlah pihak kepolisian Polres Tangerang Selatan pun, nampak berjaga guna mengamankan aksi dan mengurai kemacetan lalu lintas. **Baca juga: Raup Rp2,5 Miliar, “Calo PNS” Disergap Polres Tangsel.

Sayangnya, hingga berita ini disusun, belum seorangpun dari pihak PT Modern yang mau memberikan keterangan terkait aksi demo buruh tersebut. Saat ini, kabar6.com masih terus berupaya mendapatkan klarifikasi perihal demo tersebut dari pihak perusahaan.(Shy)

**Baca juga: Layani Rute Kota Tangerang, Bus Transjakarta Sepi Penumpang.




Beberapa Hal Ini Sering Terlewatkan Saat Bercinta

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Sebagian besar teknik bercinta mungkin sudah Anda kuasai, termasuk beberapa posisi bercinta yang menjadi favorit Anda dan pasangan. Namun beberapa hal berikut bisa jadi luput atau terlewatkan saat Anda dan pasangan tengah bercinta. Apa sajakah itu? Berikut uraiannya, dikutip dari intisari-online:

1. Masturbasi mutual
Apa yang dilakukan banyak orang ketika tak mendapatkan kepuasan dari pasangannya? Jawabannya hanya satu, yakni masturbasi. Apa jadinya bila Anda mencoba bermasturbasi bersama-sama sebagai variasi?

Melakukan masturbasi sambil dilihat oleh pasangan bisa menjadi sangat seru dan menyenangkan. Sebagai bonus, Anda bisa melihat daerah-daerah favorit pasangan Anda. Ini juga menjadi jalan keluar yang memuaskan bagi Anda dan pasangan bila sedang jenuh melakukan intercourse.

2. Jujur pada pasangan
Meskipun telah resmi menjadi suami istri, tidak sedikit pasangan yang masih malu membicarakan masalah seks. Jika Anda menyimpan fantasi atau variasi-variasi gaya yang ingin dicoba, katakanlah secara jujur dan terbuka pada pasangan. Dengan berbicara secara terbuka, akan memperlihatkan bahwa Anda benar-benar mencintai pasangan.

3. Cobalah variasi tempat, waktu, & gaya
Banyak pasangan yang sudah lama menikah terjebak dalam rutinitas seks yang monoton. Nah, cobalah keluar dari zona nyaman itu dengan mencoba beragam gaya bercinta baru, tempat-tempat baru, atau bercinta di waktu yang tak terduga. Hal ini dapat membangkitkan kembali gairah cinta yang hampir padam.

4. Hindari orgasme palsu
Demi memuaskan pasangan, banyak yang memalsukan orgasme. Jika terlalu sering dilakukan, tentu saja menjadi ancaman bagi kehidupan seksual Anda dan pasangan.

Karena itu, jujurlah kepada pasangan tentang keadaan diri Anda saat itu. Bicaralah padanya dari hati ke hati bila Anda tak merasa puas selama ini. Pasangan yang baik akan selalu memperhatikan dan mempertimbangkan “kebutuhan” orang yang dicintainya.

5. Gunakan kondom
Selain menjadi kontrasepsi yang murah dan efektif, kondom juga dapat meningkatkan kenikmatan saat melakukan. Ada banyak kondom yang dibuat dengan variasi-variasi rasa dan inovasi yang dapat meningkatkan kenikmatan saat bercinta. ** Baca juga: Pria Tidak Suka Kalimat Ini Saat “Bertempur”

Jadi, jangan lewatkan lagi kelima hal tadi ya.(ilj/bbs)




Cadas, Demi Mirip Putri Disney, Wanita Ini Rogoh Rp187 Juta

Sarah Ingle.(eldoce.tv)
Sarah Ingle.(eldoce.tv)
Sarah Ingle.(eldoce.tv)

Kabar6-Setiap orang tentu memiliki tokoh idola, entah itu dalam dunia nyata maupun dongeng. Namun seberapa kadar “ngefans” tiap orang sudah pasti berbeda-beda. Nah, apa yang dilakukan Sarah Ingle ini adalah contoh seseorang yang sangat tergila-gila dengan tokoh idolanya. Saking ngefansnya, Ingle pun rela merogoh kocek Rp187 juta, demi mirip dengan para Putri Disney.

Biaya itu dengan rincian, sebanyak lebih kurang Rp164 juta untuk membeli 17 gaun Putri Disney dan 16 rambut palsu. Seluruh properti tersebut, dikutip dari female.kompas, bertujuan mengubah Ingle sehingga terlihat sangat identik dengan Cinderella, Snow White, Elsa, dan Aurora.

Wanita ini mengaku membutuhkan waktu setidaknya tiga jam untuk mentransformasi dirinya menjadi karakter putri Disney, seperti menggunakan riasan wajah, rambut palsu, dan gaun.

Selain itu, Ingle juga belajar cara bicara, berjalan, berekspresi, dan tertawa para Putri Disney tersebut.

Sarah Ingle.(youtube)
Sarah Ingle.(youtube)

Hobinya tampil identik dengan Putri Disney ini pun berujung pada sejumlah proyek berupa pekerjaan akhir pekan tampil di sejumlah ulang tahun anak-anak. Ingle memiliki penghasilan tambahan sebesar Rp1,5 juta per jam.

“Aku benar-benar menyukai mengenakan gaun dari putri-putri yang berbeda,” jelas Ingle, yang memilih Ariel dari Little Mermaid sebagai kostum Putri Disney paling favorit. ** Baca juga: Wuiih, Tamu Harus Bayar Rp3,4 Miliar Untuk Menginap di Sini

“Saya suka rambut warna merahnya dan kostum ekor ikan yang menggemaskan,” jelasnya.(ilj/bbs)




Mana yang Bikin Cepat Gemuk, Nasi Putih atau Mie Instan?

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Tanpa disadari, terkadang saat lapar di malam hari, Anda mengonsumsi mie instan dengan tujuan untuk menghindari nasi putih yang selama ini dianggap bisa menggemukkan. Benarkah pendapat tersebut?

Dikutip dari alodokter.com, sajian mie instan satu kemasan (70 gram), terhitung mengandung 370 kalori. Sementara dengan berat yang sama, nasi putih hanya mengandung 91 kalori.

Itu artinya, kandungan kalori mie instan lebih dari tiga kali lipat nasi. Hal ini membuat kemungkinan mie instan menyebabkan tubuh lebih cepat gemuk, jika dibandingkan nasi.

Nah, bagaimana jika dibandingkan dengan roti putih yang juga sering menjadi alternatif? Tiap helai roti putih sebesar 25 gram mengandung 67 kalori.

Artinya, empat helai roti tawar (100 gram) total 268 kalori. Nilai kalori ini jauh di bawah satu kemasan mie instan. Meski begitu, roti tawar masih tergolong tinggi dibanding nasi putih yang hanya mengandung sekitar 130 kalori tiap 100 gram.

Penyajian mie instan bersama telur dan bahan-bahan lain seperti sosis, kornet, atau keju, tentu menambah kandungan kalori. Terlebih jika mie instan dikonsumsi bersama nasi, jumlah kalorinya akan menjadi berlipat.

Dalam satu hari, yaitu tiga kali waktu makan dan camilan di antaranya, kebutuhan kalori wanita dewasa hanya sekitar 1.800-2.000 dan pria dewasa sekitar 2.200-2.400.

Selain kandungan karbohidrat dan lemak tinggi, mie instan yang biasa disajikan dengan kaldu instan umumnya memiliki kandungan sodium atau garam yang tinggi.

Padahal kelebihan asupan sodium, termasuk sebagai asupan dari mie instan, memiliki risiko membahayakan tubuh. Salah satunya dapat memperberat kerja ginjal. Selain itu, sodium yang menumpuk dalam tubuh diperkirakan juga dapat memicu tekanan darah tinggi, stroke, dan gagal jantung.

Peneliti membandingkan masyarakat Asia yang mengonsumsi nasi tiap hari, dengan masyarakat negara Barat yang hanya mengonsumsi nasi kurang dari lima kali per minggu.

Hasilnya, risiko diabetes lebih tinggi pada mereka yang mengonsumsi lebih banyak nasi. Para ahli menyarankan pengganti nasi putih, yaitu produk makanan dari biji-bijian utuh.

Kini dikenal istilah panduan piring makan untuk memenuhi gizi seimbang, yang mudah dipraktikkan sehari-hari. Nasi atau karbohidrat jenis lain hanya diperbolehkan memenuhi ¼ piring makan, ¼ lagi diisi dengan protein. Sisanya, ½ piring lagi dipenuhi dengan sayuran dan buah. ** Baca juga: Yuk, Lakukan Olahraga di Waktu yang Tepat

Bijaksana sekaligus cerdas memilih makanan yang akan dikonsumsi, akan meminimalisir risiko penyakit yang merugikan.(ilj/bbs)




Raup Rp2,5 Miliar, “Calo PNS” Disergap Polres Tangsel

Ilustrasi (bbs)

Kabar6-Petualangan FA (60), seorang pelaku penipuan‎ berkedok bisa memuluskan korbannya menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS), berakhir.

Pria asal Banda Aceh itu, akhirnya harus meringkuk di jeruji sel penjara setelah diringkus Satuan Reserse Krimininal Polres Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Demikian diungkapkan Kepala Sub Bagian Humas Polres Kota Tangsel, Ajun Komisaris Mansuri lewat keterangan resmi yang diterima kabar6.com, Rabu (1/6/2016). “Pelaku diringkus dinihari tadi pukul 02.12 WIB,” ungkapnya.

FA diringkus oleh polisi di kediamannya Perumahan Harapan Indah Jalan Melon 3 Nomor 5 RT 02/05, Kelurahan Medan Satria, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi.

Mansuri bilang, saat diciduk pelaku sedang tertidur. FA tak melakukan perlawanan saat dicecar polisi atas sangkaan telah melakukan tindak kejahatan penipuan dan penggelapan uang.

“Total duit hasil penipuan yang sudah diraup tersangka mencapai Rp2,5 miliar. Semua modusnya sama-sama, berlagak bisa memasukan korbannya menjadi PNS,” terangnya.

Seperti halnya laporan korban atas nama Novi. Warga asal Kota Tangsel ini mengaku sudah menyetorkan uang senilai Rp240 juta kepada tersangka.

Mansuri sebutkan, setelah sadar dirinya menjadi korban penipuan‎, Novi pun akhirnya melaporkan kasus ini ke Mapolres Kota Tangsel. **Baca juga: Ini Jadwal Penyerahan SK PNS di Pemkot Tangsel.

Ia menambahkan, diduga kuat masih banyak korban FA lainnya yang belum melaporkan ke institusinya. Kepada petugas pelaku mengaku bila uang hasil dari menipu setiap korbannya untuk biaya hidup. **Baca juga: Pemkot Tangsel Serahkan 649 SK PNS Jalur Umum dan K-II.

“‎Ada sekitar 70 orang korban yang sudah ditipu tersangka dengan hasil sekitar Rp2,5 miliar,” tambah Mansuri. **Baca juga: Polsek Serpong: PNS Berijazah Abal-abal Terancam Pidana.

Menurutnya, atas perbuatan kejahatan FA tersangka dijerat Pasal 372 dan 378 Kitab Undang-undang Hukum Pidana tentang Penggelapan serta Penipuan dengan ancaman kurungan penjara paling lama sekitar 12 tahun.(yud/cep)




Siloam Hospitals Siap Jadi Destinasi Wisata Kesehatan di Indonesia

Siloam Hospitals jadi rujukan studi banding rumah sakit lain.(asri)
Siloam Hospitals jadi rujukan studi banding rumah sakit lain.(asri)
Memory & Aging Centre, salah satu layanan unggulan.(asri)

Kabar6-Sering kita mendengar pemberitaan mengenai pengobatan yang dilakukan oleh sebagian orang, khususnya golongan “The Have”, untuk melakukan pengobatan ke luar negeri.

Canggihnya teknologi pengobatan dan kelengkapan pelayanan, menjadi tawaran menarik bagi pasien. Tak heran jika banyak rumah sakit di luar negeri, misalnya saja di Singapura, Malaysia dan Tiongkok, menjadi destinasi wisata  yang sangat diminati.
 
Potensi wisata kesehatan atau pengobatan ternyata dapat menjadi salah satu sumber devisa yang cukup menggiurkan bagi negara. Indonesia juga diharapkan dapat menjadi salah satu destinasi wisata kesehatan atau yang dikenal dengan healthy tourism.

Untuk itu sebagai wujud komitmen Siloam Hospitals untuk Indonesia, Siloam telah siap menjadi destinasi wisata medicine atau kesehatan.
 
Menurut Direktur Siloam Hospitals Group, dr Grace Frelita, Siloam Memory and Aging Centre adalah salah satu pusat layanan unggulan group Siloam Hospital. Tidak hanya itu, dr. Sandra S. Langow, Sp.PD, adalah ahli Rheumatology terbaik di Indonesia.
 
Menjadi destinasi wisata kesehatan tentunya Siloam Hospitals telah memiliki berbagai kesiapan. Selain didukung oleh teknologi pengobatan yang modern, Siloam Hospitals juga telah memiliki layanan emergency call yang siap menjemput pasien di mana pun berada, bahkan jika mungkin menggunakan alat transportasi udara seperti helipad.
 
Berpusat di Lippo Village Karawaci Tangerang, Siloam Hospitals yang sudah lebih dari 20 tahun mengabdi, telah berekpansi di beberapa kota di Indonesia, di antaranya di Medan, Jambi, Palembang, Balikpapan, Manado, Makasar, Kupang, Labuan Bajo (NTT), Surabaya, Buton (Sulawesi Tenggara), Jakarta, Cikarang, Depok sampai dengan Bali
 
“Melalui tim marketing, Siloam Hospitals terus berupaya mempromosikan berbagai paket wisata kesehatan bagi turis lokal maupun manca negara. Kami juga siap memberi layanan mulai dari penjemputan di bandara, rekomendasi hotel hingga pilihan tempat wisata lainnya,” tutur Jimmy Rambing, Group General Manager Public Relation & Media Relation Siloam Hospitals, kepada kabar6.com.
 
Dengan berbagai kelebihan yang dimiliki Siloam Hospitals, rumah sakit yang telah berkali-kali mendapat penghargaan dari dunia kesehatan internasional ini diharapkan dapat menjadi pelopor wisata kesehatan di Indonesia. ** Baca juga: IZI Banten Targetkan Rp1,5 Miliar Dana Zakat Ramadan 1437 H
 
“Dengan teknologi canggih, serta tenaga profesional yang benar-benar ahli di bidang pengobatan, Siloam Hospitals akan menjadi rumah sakit pilihan bagi masyarakat dunia. Tentunya kami juga akan selalu berupaya meningkatkan pelayanan serta memberikan harga yang sangat kompetitif bahkan bisa lebih ringan dibandingkan dengan biaya pengobatan di negara lain,”Jimmy.(asri)




Pria Tidak Suka Kalimat Ini Saat “Bertempur”

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Saat bercinta dengan pasangan, mungkin yang saat itu ada dalam pikiran Anda adalah bagaimana cara memuaskan pasangan, sekaligus meraih orgasme secara bersamaan.

Namun, tahukah Anda apa sih yang sebenarnya dipikirkan pria saat bersama di ranjang? Apakah yang ada dalam benak Anda sama dengan yang ada dalam pikiran pria?

Bagaimana mengetahui kalimat apa saja yang sebenarnya tidak disukai pria saat “bertempur”? Berikut uraiannya, dikutip dari Cosmopolitan:

1. “Cukup itu saja?”
Pria dan wanita punya definisi berbeda tentang seks. Pria berharap Anda tak menganggap setiap “pergumulan” bagaikan pertandingan olimpiade, mencari siapa pemenangnya.

Mereka akan berusaha keras meraih nilai “A” atas segala usahanya. Karena itulah, kalimat “Cukup itu saja?” akan membuat egonya tercabik-cabik.

2. “Jangan dulu, aku masih mau dipeluk”
Diketahui, Anda tidak memerlukan waktu yang lama untuk membuat pria terangsang. Karena itulah, saat si Dia sudah mulai “on”, hindari mengucapkan kalimat “Jangan dulu, aku masih mau dipeluk”, yang akan membuatnya kesal sekaligus turun gairah.

3. “Aku baca di majalah kalau pria senang di…”
Hal yang terjadi adalah si Dia akan meminta Anda untuk membuang majalah dewasa tersebut, dan tidak lagi mencari referensi aksi seks.

Jangan menyulut ego pasangan, hindari membandingkannya dengan pria lain di majalah itu. ** Baca juga: Ini Alasan Pria Lebih Mudah Terangsang Dibanding Wanita

Memahami apa yang diinginkan pasangan membuat sesi bercinta jadi makin dahsyat.(ilj/bbs)




Wuiih, Tamu Harus Bayar Rp3,4 Miliar Untuk Menginap di Sini

Althorp House.(williamanelay)
Althorp House.(williamanelay)
Althorp House.(williamanelay)

Kabar6-Siapa sih yang tidak mengenal Putri Diana? Beliau bisa dibilang adalah salah satu tokoh dunia yang melegenda. Bahkan 19 tahun setelah kematiannya, ibunda Pangeran William dan Pangeran Harry ini masih diperbincangkan para pemujanya.

Nah, jika Anda adalah penggemar Putri Diana yang ingin ‘napak tilas’ kehidupan wanita cantik ini, bisa berakhir pekan di Althorp house, rumah yang menjadi tempat tinggal Diana saat kecil.

Ya, rumah yang berada di Northamptonshire, bagian tengah Inggris, ini memang dibuka untuk umum dan disewakan. Dikutip dari wolipop.detik.com, biaya menginap di sana setara dengan Rp3,4 miliar untuk 18 orang. Sementara untuk pasangan, dikenakan biaya sekira Rp 498 juta.

Sayangnya, tidak tercantum fasilitas apa saja yang akan didapatkan dengan harga tersebut. Namun dipastikan tamu bisa bermalam di kamar tidur milik Putri Diana.

Rumah dengan 90 ruangan tersebut kini dimiliki oleh adik kandung Diana, Earl Charles Spencer dan istrinya Countess Karen Spencer. Uang yang diterima akan disumbangkan ke yayasan amal, Whole Child International, milik Diana, .

“Saya selalu memikirkan rumah ini sebagai media untuk berkontribusi. Bukan sekadar benteng kecil yang punya keistimewaan,” ujar Earl, dalam wawancara di salah satu episode ‘On Assignment’ yang ditayangkan ABC News.

Althorp House.(humphriesweaving)
Althorp House.(humphriesweaving)

Rumah tersebut memiliki 30 kamar tidur dan sudah dibuka untuk publik sejak 1998, satu tahun setelah kematian Putri Diana dalam kecelakaan mobil di Paris.

Selain menapaki rumah masa kecil Putri Diana, tamu juga bisa melihat monumen peringatan Puteri Diana yang ditempatkan di area sekitar situ.

Althorp memiliki luas sekitar 13.000 hektare. Sejak 500 tahun lalu, area ini menjadi properti milik Keluarga Spencer dan kini diberikan hak miliknya kepada Earl Charles sejak 1992. ** Baca juga: Gokil…Lamborghini Ini Milik Seorang Sopir Bis

Bangunannya bergaya kolonial dengan dominasi warna beige pucat. Di sekelilingnya terhampar halaman luas di mana terdapat danau kecil, yang diberi nama Oval Lake. Di situ terdapat “pulau” kecil tempat Putri Diana dimakamkan.(ilj/bbs)