1

Model Rambut Bisa Tunjukkan Karakter Pria Lho

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Zaman sekarang, pria sudah mulai berani tampil modis, termasuk juga untuk gaya rambut. Karena itulah mungkin Anda sering melihat beberapa pria dengan potongan rambut khas, dan terlihat lebih menarik.

Menurut ahli psikologi, rambut bisa mengetahui kepribadian seseorang. Jadi, bagaimana karakter pria bedasarkan model rambutnya? Dikutip dari brilio.net, ini dia ulasannya:

1. Belah tengah
Cowok dengan potongan rambut belah tengah menunjukkan karakter yang santun, sederhana dan berpegang teguh pada keyakinannya. Namun ia juga sering minder, cenderung pemalu, dan kaku. Dikenal juga dengan sikapnya yang ambisius. Apa pun akan ia lakukan untuk mendapatkan segala yang diinginkan.

2. Mohawk
Memiliki selera humor yang cukup tinggi, serta antusias dengan segala sesuatu yang menarik minat dan perhatiannya. Namun, cowok dengan gaya rambut mohawk seringkali mementingkan kepentingannya sendiri alias egois. Ia adalah tipe pria yang tidak menyukai peraturan dan selalu senang jika keberadaannya diakui.

3. Plontos
Karakter cowok yang potongan rambutnya seperti ini adalah sosok yang tangguh, romantis, serta tidak mudah dipengaruhi oleh orang lain.

4. Cepak
Menggambarkan sosok yang sayang dengan keluarga, mandiri, pekerja keras, dan rela berkorban. Ia rela mengorbankan apa saja untuk orang yang disayang. Tapi, pria ini mudah sekali tersinggung.

5. Jabrik
Cenderung susah diatur, keras kepala, tidak pandai mengatur keuangan namun tahu bagaimana cara menyenangkan orang-orang di sekitarnya. Ia merupakan sosok pria yang talk active dan emosinya seringkali naik-turun.

6. Poni lempar
Dalam hal asmara, cowok dengan model rambut seperti ini cenderung posesif. Namun secara umum ia baik hati, ramah, mudah bergaul dengan siapa saja, serta mudah sekali dipengaruhi oleh orang-orang di sekitarnya sehingga terlihat seperti orang yang tidak mempunyai pendirian.

7. Tertata rapi ke belakang
Dipercaya mempunyai karakter bertanggung jawab, mampu beradaptasi di mana pun berada, dan bisa memposisikan dirinya dalam keadaan apa saja. Ia juga mampu menjaga segala hal yang bersifat rahasia dengan aman. Namun, ia terkadang bersikap ceroboh dan boros. ** Baca juga: Sifat Wanita Seperti Apa yang Disukai Pria?

Benarkah demikian?(ilj/bbs)




Enam Fakta Lain Tentang Seks yang Bikin Anda Terbelalak

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Harus diakui, seks adalah salah satu kebutuhan yang sangat penting bagi pasangan suami istri. Karena itulah, urusan ranjang yang terbengkalai akan mengganggu keharmonisan rumah tangga.

Namun, manfaat seks tidak melulu untuk kesenangan dan kelangsungan hidup atau keturunan. Karena dilansir feed.id dari List Verse, berikut adalah enam fakta tentang seks yang bikin Anda terbelalak:

1. Seks bisa mengurangi berat badan
Manusia kehilangan 26 kalori ketika berciuman. Sedangkan hubungan seks selama 1,5 jam membakar 150 kalori. Dengan perhitungan ini, Anda dapat kehilangan 1,5 kilogram dalam setahun jika berhubungan seks sebanyak tujuh hingga delapan kali per bulan.

2. Kondom
Kondom yang pertama kali digunakan berasal dari bagian dalam hewan. Sebelum abad ke-15, pria di Asia menggunakan kondom yang hanya menutup bagian kepala Mr P, yang terbuat dari bagian dalam domba. Sedangkan di Jepang, kondom dibuat dari cangkang kura-kura atau tanduk binatang.

3. Seks menghilangkan sakit kepala
Seks membuat tubuh mengeluarkan endorfin yang menjadi pengobatan alami untuk sakit kepala pada manusia.

4. Sperma bisa memutihkan
Protein di dalam sperma memiliki efek mengencangkan pada kulit. Ketika sperma dibiarkan kering, penguapan dari air di dalamnya meninggalkan protein yang mampu mengurangi kerutan.

5. Pria & film porno
Pria yang kerap menyaksikan film porno berisi dua pria dan satu wanita memproduksi lebih banyak sperma dibanding mereka yang hanya melihat wanita saja.

6. Pelacur penguin
Percaya atau tidak, beberapa jenis penguin bersedia melakukan hubungan seksual dengan sembarang pejantan agar mendapat hiasan yang dibutuhkan untuk membangun sarang. ** Baca juga: Posisi Bercinta Favorit Tunjukkan Karakter Pasangan

Bagaimana pendapat Anda?(ilj/bbs)




Alamak, Ini Lima Pantai yang Membolehkan Turis Tanpa Baju

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Mendengar kata pantai, selain tergambar ombak dan pasir yang indah terhampar, Anda juga pasti sudah membayangkan banyak turis atau wisatawan yang berenang sekaligus berjemur di tepi pantai.

Namun lima pantai berikut, sepertinya menyajikan pemandangan yang berbeda. Bagaimana tidak, pantai difungsikan khusus untuk kaum nudis alias di sini pengunjung tidak boleh memakai baju.

Pantai mana sajakah itu? Dikutip dari boombastis.com, berikut ulasannya:

1. La Centro Helio Marin, Prancis
Merupakan salah satu pantai dengan pengunjung kaum nudis terbesar di dunia. Dibuka pertama kali pada 1950. Pengunjung yang datang biasanya pasangan yang sedang berbulan madu atau orang-orang yang kebetulan menginginkan kesenangan. Pantai ini terbuka untuk umum. Kamera serta video diperbolehkan masuk.

2. Plakias Beach, Yunani
Di pantai ini semua orang boleh melepaskan pakaiannya secara sempurna. Jadi jangan mengherankan jika mengenakan pakaian justru terlihat aneh di sini.

3. Haulover Beach–Miami, Florida, Amerika
Pantai Haulover dikelola dengan sangat baik oleh penduduk sekitar dan pemerintah. Beberapa polisi juga kerap berpatroli jika sampai terjadi hal-hal yang tak diinginkan.

4. Es Cavallet, Spanyol
Pantai ini juga tidak melarang kaum sesama jenis datang untuk menikmati keindahan. Pantai ini biasanya didatangi oleh anak-anak muda yang menginginkan pesta dan juga menikmati masa lajangnya. Jadi jangan heran jika di Es Cavallet, kegiatan pantainya bisa berjalan dari pagi hingga kembali pagi.

5. Lokrum Island, Kroasia
Meskipun terbilang masih bar, pengelolaan Pulau Lokrum berjalan dengan baik. Pihak keamanan disiagakan untuk menambah kenyamanan. Di sini, kamera dan segala bentuk pengambilan gambar lainnya sangat dilarang. ** Baca juga: Shigemi Hirata, Sarjana Tertua di Dunia

Kebayang gak sih jika pantai-pantai di Indonesia pun menerapkan hal yang sama seperti mereka?(ilj/bbs)




Otak 10 Tahun Lebih Muda Dengan Olahraga

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Saat ini olahraga sudah menjadi bagian dari gaya hidup sehat masyarakat, terutama untuk para pekerja kantoran yang setiap hari sudah disibukkan dengan berbagai aktivitas.

Sebuah studi dari Columbia University dan University of Miami, dikutip dari Tempo, menunjukkan bahwa otak akan menjadi lebih muda dari usia sebenarnya pada orang yang melakukan olahraga secara rutin.

Para ahli meneliti relawan yang berusia di atas 40 tahun, terkait dengan kebiasaan olahraga mereka dan kemampuan kognitifnya. Nah lima tahun kemudian, otak para relawan diuji kembali.

Dikatakan Clinton Wright, salah satu peneliti, beberapa keterampilan mental berkurang begitu memasuki usia 30 tahun.

Namun peserta yang melakukan olahraga moderat secara intens, seperti berlari dan berenang, mengalami penurunan kognitif yang tidak signifikan selama periode lima tahun penelitian, dibanding orang-orang yang tidak berolahraga.

Relawan yang giat berolahraga juga memiliki memori yang baik dan mampu berpikir lebih cepat.

Berdasar model matematika yang digunakan para peneliti, otak orang yang berolahraga sepanjang hidupnya lebih muda 10 tahun.

“Satu penjelasan yang mungkin adalah aktivitas fisik meningkatkan aliran darah ke otak, memberikan oksigen dan nutrisi, serta membuang racun pada tingkat yang lebih besar,” kata Wright.

Di sisi lain, dikatakan Wright, olahraga juga memerangi datangnya diabetes, hipertensi, dan peradangan, sebuah kondisi yang secara perlahan dapat merusak otak kita.

Ahli syarat ini biasa menyarankan pasien-pasiennya giat berolahraga. ** Baca juga: Di Usia Tua, Orang yang Jago Matematika Punya Kehidupan Seks Lebih Baik

“Sangat penting membuat detak jantung Anda meningkat dengan berolahraga,” jelasnya.(ilj/bbs)




Sifat Wanita Seperti Apa yang Disukai Pria?

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Setiap pria akan memiliki kriteria sendiri saat memilih pasangan hidup. Selain fisik, beberapa hal akan menjadi pertimbangan saat menentukan pasangan. Namun secara umum, ada sembilan sifat wanita yang disukai pria sebagai faktor yang juga menentukan. Apa sajakah itu? Ini dia uraiannya dikutip dari Her World:

1. Selera humor yang baik
Salah satu cara terbaik untuk merebut perhatian laki-laki adalah dengan menanggapi lelucon yang dilontarkan pria, bukan hanya sekadar menanggapinya. Pria membutuhkan teman untuk diajak bicara juga, bukan sekadar “penggemar”.

2. Anda tak mudah jatuh cinta
Jangan langsung memberi sambutan positif saat seorang pria mendekati Anda. Biarkan ia menduga-duga, buat si dia bertanya-tanya akan perasaan Anda yang sesungguhnya kepadanya.

3. Anda tak terobsesi dengan urusan penampilan
Pria menyukai wanita yang peduli akan penampilannya, tapi bukan berarti Anda melulu fokus pada penampilan saja. Pria menyukai saat Anda tahu bahwa kecantikan bukan hanya didapat dari penampilan, tapi juga kepercayaan diri tak peduli apa yang Anda kenakan.

4. Anda peduli kesehatan, tapi tak berlebihan
Pastinya pria suka saat wanita yang disukainya memiliki tubuh yang bagus. Tapi tidak bukan berarti wanita lebih banyak menghabiskan waktu di gym ketimbang dengan mereka.

5. Anda pribadi yang rendah hati
Jika pria mengatakan hal yang salah dalam suatu pembicaraan (dan ini bukan hal yang bersifat rasis atau lainnya), mereka senang jika wanita yang disukainya akan berbesar hati untuk “memaafkan” kesalahan tersebut.

6. Anda bukan stalker di medsos
Jika Anda masih dalam tahap perkenalan dengan seorang pria, ada baiknya jika Anda tak stalking (memantau/kepo) akun-akun media sosialnya. Biasanya pria akan segera ilfeel karena merasa terkekang, jika Anda terlalu memantaunya.

7. Anda berinisiatif untuk menghubungi pertama kali
Sebenarnya pria juga menghargai jika Anda berani atau tak bermasalah untuk jadi pihak pertama yang menghubunginya. Mereka justru semakin bergairah.

8. Anda interes, tapi bukan fanatik
Pria senang melihat seorang wanita tertarik bahkan berapi-api saat membahas suatu hal yang penting baginya. Namun tentu saja jangan berlebihan.

9. Anda memiliki hubungan pertemanan yang solid
Pria senang saat wanita yang disukainya memiliki support system yang solid saat Anda membutuhkannya, karena dari situ pula ia bisa “menentukan” karakter Anda saat berhubungan dengan orang lain. ** Baca juga: Ini Dia Ciri Wajah Wanita Pembawa Hoki

Apakah kesembilan hal di atas sudah Anda miliki?(ilj/bbs)




Shigemi Hirata, Sarjana Tertua di Dunia

Shigemi Hirata.(newsgram)
Shigemi Hirata.(newsgram)
Shigemi Hirata.(newsgram)

Kabar6-Setelah sekian lama menuntut ilmu di bangku kuliah, Shigemi Hirata, pria asal Jepang ini lulus dan mendapatkan gelarnya sebagai sarjana seni keramik. Adakah sesuatu yang istimewa? Tentu saja, karena pria ini dianugerahi gelar sebagai sarjana tertua di dunia.

Ya, Shigemi Hirata yang berusia 97 tahun ini, dikutip dari okezone, menerima sertifikat dari Guinnes World Records pada Jumat 3 Juni 2016 silam, usai menerima gelar sarjana dari perguruan tinggi Kyoto Univesity of Art and Design pada Maret lalu.

Media cetak Yomiuri mewartakan, Hirata yang sudah sangat pantas dipanggil kakek ini kerap dianggap sebagai seorang selebritis di kampusnya.

Bahkan, pria yang lahir di Hiroshima pada 1919 ini juga menuturkan bahwa banyak mahasiswa yang ia tidak ketahui kerap menyapanya.

“Para mahasiswa yang saya tidak kenal sering menyapa saya. Hal tersebut (sapaan) memberikan banyak energi, karena (dengan itu) menunjukkan bahwa memang takdir saya untuk berusia panjang. Saya dianugerahi dengan (kehadiran) orang-orang di sekitar saya,” tutur Hirata, sebagaimana dilansir dari AFP.

Hirata yang membutuhkan waktu 11 tahun untuk menyelesaikan pendidikannya menyatakan ia masih punya cita-cita untuk mengemban pendidikan S-2.

“Tujuan saya adalah untuk hidup hingga berusia 100 tahun. Jika saya masih terus sehat tampaknya akan menyenangkan untuk melanjutkan pendidikan saya (S-2),” tambah Hirata. ** Baca juga: Nah, Ini Kriteria Tamu yang Dilarang Masuk Restoran Telanjang di Jepang

Luar biasa semangat kakek yang satu ini.(ilj/bbs)




Nah, Ini Kriteria Tamu yang Dilarang Masuk Restoran Telanjang di Jepang

Restoran Amrita.(detik)
Restoran Amrita.(detik)
Restoran Amrita.(detik)

Kabar6-Di beberapa kota dunia seperti New York, London, dan Melbourne, telah bermunculan sejumlah restoran khusus untuk pengunjung yang bersantap tanpa mengenakan busana.

Sama halnya, Tokyo pun tidak mau ketinggalan memiliki restoran sejenis. Namun terdapat beberapa peraturan yang mungkin tidak bisa diterapkan di restoran-restoran sejenis di luar Jepang, seperti dilansir dari rocketnews24.com.

Ya, di Amrita, nama restoran yang akan dibuka pada 29 Juli mendatang itu, tidak sepenuhnya telanjang. Di sana, para pengunjung yang tanpa busana akan diberikan celana dalam kertas untuk menutupi area intim.

Para pelayan restoran adalah “pria-pria dengan tubuh paling bagus” dan hanya mengenakan g-string dengan celemek ketika melayani pengunjung.

Apa saja syarat yang diberlakukan di Restoran Amrita? Dikutip dari Liputan6, orang bertato dilarang masuk, demikian juga mereka yang bukan berusia antara 18 hingga 60 tahun.

Selain itu, larangan masuk juga berlaku untuk orang yang 15 kg lebih berat daripada berat badan rata-rata.

Mengukur indeks massa tubuh.(AFP)
Mengukur indeks massa tubuh.(AFP)

Disebutkan juga bahwa berat dipertimbangkan bersama dengan tinggi badan, sehingga ada dugaan perhitungan indeks massa tubuh (BMI) sebagai syarat masuk.

Para pengunjung akan diminta menimbang berat badan di pintu masuk. Jika kelebihan berat badan, mereka akan ditolak masuk dan tidak ada pengembalian uang.

Menurut situs restoran, peminat harus melakukan reservasi yang sekaligus menjadi pemeriksaan usia. Di restoran, pengunjung akan menuju ruang berbuka pakaian dan memasangkan celana dalam dari bahan kertas yang disediakan.

Setelah mengunci telepon genggam dan kamera dalam kotak penyimpan, para pengunjung akan diarahkan ke meja mereka. Di dalam restoran, para pengunjung dilarang menegur pengunjung lain atau menyentuh tubuh orang lain.

Oiya, karcis untuk bersantap di Amrita sekaligus menonton pertunjukan yang dibanderol antara Rp1,5 juta hingga Rp10 juta, sudah ludes terjual. ** Baca juga: Hueek…Belatung Bersarang di Kepala Pria Ini Sebulan

Anda berminat?(ilj/bbs)




Di Usia Tua, Orang yang Jago Matematika Punya Kehidupan Seks Lebih Baik

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Benarkah ada hubungan antara matematika dan seks? Sebuah penelitian yang dilakukan International Longevity Centre UK menemukan, bahwa seseorang yang mahir menyelesaikan soal-soal matematika akan memiliki kehidupan seks yang lebih baik di usia tua.

Dilansir dari Telegraph, temuan ini berasal dari sebuah makalah mengenai pentingnya mengetahui finansial di usia tua.

Hasil penelitian ini pun menunjukkan bahwa pensiunan yang tidak menemukan kendala untuk menjawab seluruh soal, dua kali lebih aktif secara seksual meski sudah berumur 80 tahun.

Selain itu, dikutip dari sindonews, pensiunan yang berusia 70 tahun ditanya mengenai aktivitas seksual di masa lalu, umumnya mereka pun mengaku semuanya jauh lebih baik saat ini.

Dijelaskan Dr Cesira Urzi Brancati, peneliti dari ILC UK, hal ini disebabkan dua hal. Pertama, kemampuan kognitif yang dimiliki membuat mereka lebih bahagia sehingga aktif dalam urusan seksual.

Dengan demikian mereka mampu menikmati hidup. Dugaan lainnya adalah karakteristik bawaan, seperti sifat ingin tahu dan keterbukaan mengenai pengalaman hidup.

“Saya pikir, perlu untuk mempelajari lebih banyak hal untuk memahami yang sebenarnya terjadi,” papar Brancati. ** Baca juga: Stres Bisa Reda Dengan Mendengarkan Lagu Sedih?

Fakta yang menarik bukan?(ilj/bbs)




Disdukcapil Tangsel: E-KTP Berlaku Seumur Hidup

Toto melihat KTP milik warga urban di Ciputat Timur.(yud)

Kabar6-‎Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Toto Sudarto memastikan warga yang sudah memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik atau e-KTP, tidak perlu lagi mengurus perpanjangan masa berlaku.

Sekalipun pada e-KTP ada batas masa berlakunya, perpanjangan tidak perlu dilakukan mengingat e-KTP sudah berlaku seumur hidup.

Ketentuan itupun sedianya sudah diatur dalam Undang-undang Nomor 24 tentang 2013 Sistem Administrasi Kependudukan, Pasal 64 ayat 7 a.

“Selama tidak rusak, maka tidak perlu khawatir ditolak saat menunjukkan e-KTP sewaktu mengurus surat-surat penting di kantor/lembaga mana pun,” katanya, Sabtu (18/6/2016). **Baca juga: MUI Dukung Pemkot Serang Jatuhkan Sanksi Untuk Ibu Saeni.

Sedianya, informasi tersebtu perlu disampaikan, karena masih ada warga yang belum mengetahui regulasi. Masih banyak warga yang melakukan perpanjangan e-KTP yang habis masa berlakunya. **Baca juga: Warga “Abaikan” Perda Sampah, DKPP Tangsel Bakal Pasang CCTV.

“Padahal e-KTP kedaluwarsa tidaklah perlu diperpanjang. Kecuali ada penggantian status dan lainnya baru dirubah ke Disdukcapil,” ungkapnya.(yud)




Warga “Abaikan” Perda Sampah, DKPP Tangsel Bakal Pasang CCTV

Area pembuangan sampah liar di Pondok Aren sudah ditutup.(yud)

Kabar6-Kepala Dinas Kebersihan Pertamanan dan Pemakaman (DKPP) Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Mohamad Taher Rochmadi menyebut bila kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan masih minim.

Hal itu setidaknya terlihat dari menjamurnya titik tumpukan sampah liar, sehingga merusak keindahan diwilayah pemekaran tersemuda se Provinsi Banten itu.

“Kesadaran masyarakat masih minim. Seenaknya membuang sampah dipinggir jalan,” kata Kepala DKPP Kota Tangsel, Mohamad Taher Rochmadi, Sabtu (18/6/2016).

Sejumlah titik lokasi yang masih diwarnai tumpukan sampah seperti di depan flyover Pasar Ciputat, depan Masjid Agung Ciputat, apotik Ciputat, depan Ramayana dan wates perbatasan Depok-Tangsel.

Tumpukan sampah liar itu selalu muncul, meski DKPP Kota Tangsel mengklaim sudah menyediakan bak penampungan sampah berukuran besar (amrol).

“Warga tidak memanfaatkan bak sampah (amrol) yang sudah kami sediakan. Seperti di Jalan Aria Putra, Tanah Merah lingkungan Pasar Ciputat dan di kolong pasar, totalnya ada empat,” ujarnya.

Sedianya, Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3 tahun 2013 tentang Pengolahan Sampah menekankan, bagi pelanggar dapat dikenakan sanksi denda Rp50 juta atau kurungan selama tiga bulan penjara. Namun, sanksi tersebut sedianya belum membuat warga takut. **Baca juga: Selama Ramadhan, Volume Sampah di Tangsel Naik 20 Persen.

Untuk itu, DKPP Tangsel pun berencana memasang CCTV untuk memantau aktivitas masyarakat yang nekad membuang sampah sembarangan. **Baca juga: Puwnten Ajak Tokoh Banten Satu Persepsi di Pilgub Banten 2017.

“Jika meraka tertangkap kamera, maka nantinya akan dipampang di publik. Ini agar masyarakat jera dan tidak melakukan tindakan serupa,” ujarnya. **Baca juga: MUI Dukung Pemkot Serang Jatuhkan Sanksi Untuk Ibu Saeni.

Taher mengimbau masyarakat agar wajib menjaga kebersihan lingkungan sekitar. “Kami sangat mengharapkan kepada masyarakat agar patuh pada aturan dan ketentuan membaungan sampah yang benar,” pesannya.(yud)