DBMSDA Tangerang Segera Perbaiki Kerusakan Jalan Pasar Doyong

Jalan Sentosa Pasar Doyong yang rusak.(tia)

Kabar6-Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Tangerang berjanji akan menindak lanjuti kerusakan di Jalan Sentosa, persisnya dikawasan Pasar Doyong, Kelurahan Gembong, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang.

Itu menyusul merebaknya keluhan warga sekitar, menyusul kerusakan parah diruas jalan tersebut yang sudah lama terjadi namun tak kunjung diperbaiki.

Bahkan kini, kondisi ruas jalan sudah tidak layak untuk dilalui. Kerusakan yang terjadi bahkan sudah sampai Munculnya kawat beton di permukaan jalan.

“Rasanya kami belum pernah menerima laporan kerusakan di jalan itu. Kami juga akan segera mengecek terlebih dahulu kewenangan atas jalan itu, apakah status jalan kota atau provinsi. Jika jalan itu berstatus provinsi, maka Pemkot tidak punya kewenangan apapun atas jalan tersebut,” ujar ujar Kepala DBMSDA Kota Tangerang, Nana Triyana, kepada kabar6.com, Jumat (17/12/2016).

Meski demikian, Nana juga berjanji akan segera memperbaiki jalan tersebut, demi mengantisipasi terjadinya kecelakaan yang bisa merenggut korban.

“Untuk jangka pendek, kami akan melakukan pengurukan jalan terlebih dahulu. Untuk perbaikan jangka panjang, kita akan cek dulu status atas jalan tersebut,” ujarnya lagi.**Baca juga: Waspada…! Bila Bertemu Wanita Menangis Tengah Malam di Tangerang.

Selain itu, Nana juga mengimbau kepada perusahaan-perusahaan yang ada di sekitar kawasan tersebut, untuk turut bertanggungjawab atas kerusakan ruas jalan yang terjadi.**Baca juga: Tolong Pak Walikota, Jalan Sentosa Pasar Doyong Rusak.

“Ini juga kewenangan perusahaan yang ada di kawasan tersebut, dengan membentuk maintenance group untuk memelihara jalan dengan biaya swadaya,” pungkasnya.(tia)




Waspada…! Bila Bertemu Wanita Menangis Tengah Malam di Tangerang

Komplotan begal menangis yang ditangap Polsek Panongan.(agm)

Kabar6-Bagi Anda warga Tangerang yang acap berkendara di malam hari, berhati-hatilah bila mendapati seorang wanita muda tengah menangis sendirian di pinggir jalan.

Jangan cepat merasa iba hingga jadi kurang waspada. Karena bisa jadi wanita itu adalah bagian dari komplotan pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) yang tengah beraksi.

Ya, fakta adanya modus baru dalam aksi komplotan curanmor itu, setidaknya diungkap Kapolsek Panongan AKP Trisno Tahan Uji, Jumat (16/12/2016).

Kapolsek menyebut, dari tiga pelaku berhasil diamankan, seorang diantaranya adalah wanita, yang sengaja bertugas sebagai umpan untuk memancing korbannya.

Ketiga pelaku yang masing-masing berinisial M alias Mei (wanita), AL alias Bokir dan ED alias Tato itu, diringkus usai memperdaya warga bernama Nurjen, di Jalan Raya Korelet, Desa Serdang Kulon, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang.

“Jadi, Mei sengaja memancing korban dengan menangis di pinggir jalan. Sementara, korban Nurjen yang mendapati ada wanita tengah menangis sendirian, langsung mendekat. Saat itulah, dua pelaku lainnya yang bersembunyi disekitar lokasi, langsung menodong Nurjen dengan senjata tajam,” ujar Kapolsek. 

Begitu berhasil merampas sepeda motor dan barang berharga milik korban, lanjut Kapolsek, komplotan itu langsung kabur meninggalkan korban sendirian dilokasi.
 
“Setelah menerima laporan dari korban, tim kami langsung bergerak menyelidik. Hingga akhirnya berhasil meringkus pelaku Mei. Dari keterangan Mei, kami berhasil mendapatkan identitas dua pelaku lainnya,” ujar Kapolsek lagi.**Baca juga: 21 Gereja di Tangerang Dikawal Penembak Runduk.

Kapolsek menambahkan, anggotanya juga terpaksa mengambil tindakan tegas terhadap pelaku AL alias Bokir dan ED alias Tato. Pasalnya, kedua pelaku itu berupaya kabur dan melawan saat akan ditangkap.**Baca juga: 27 Pelaku Street Crime Diringkus Polres Tangsel.

Dari tangan komplotan itu, diamakan satu unit sepeda motor Honda Beat warna merah, satu unit sepeda motor Yamaha Xeon warna Orange, sebilah pisau dan sebuah tas tangan wanita.**Baca juga: Truk Sembako Terguling di JLS Legok, Kernet “Semaput” Terjepit.

Kini, ketiga pelaku masih menjalani pemeriksaan intensif di Mapolsek Panongan. Ketiganya terancam dijerat pasal 365 KUHP tentang perampasan dengan pemberatan, dengan hukuman diatas tujuh tahun penjara.(agm/shy)‎




Truk Sembako Terguling di JLS Legok, Kernet “Semaput” Terjepit

Warga menolong kernet truk yang terjepit.(tia)

Kabar6-Sebuah truk box bermuatan sembako terguling di Jalan Lingkar Selatan (JLS), RT 05/01, Desa Babat, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, Jumat (16/12/2016).

Akibat kecelakaan tersebut, kernet truk nahas tersebut terluka parah akibat terjepit badan truk. Sedangkan sopir truk yang belum diketahui namanya, berhasil selamat dan langsung diamankan ke Polsek Legok.

Dedi (35), warga sekitar lokasi kejadian mengatakan, kejadian bermula ketika truk bernopol B 9312 KI  tersebut, melaju kencang dari arah Parung Panjang, Bogor menuju Legok, Kabupaten Tangerang.

Saat melintas di JLS, truk berupaya menyalip truk kontainer di depannya. Namun, dari arah berlawanan, ‎tiba-tiba muncul sepeda motor roda tiga.

Lantaran kaget, ‎sopir truk yang kini diamankan di Mapolsek Legok tersebut, menjadi kehilangan kendali hingga truk yang dikemudikannya terbalik ditengah jalan.

“Truk itu kencang mau menyalip truk kontainer. Tiba-tiba ada motor roda tiga dari arah berlawanan. Truk hilang kendali dan terguling,” terang Dedi kepada kabar6.com.

Truk box yang terguling di JLS, Legok.(tia)

Akibatnya kecelakaan tersebut, kernet truk yang diketahui bernama M. Untoni (29) terluka cukup karena terjepit badan truk.

“Proses evakuasi kernet truk berlangsung hingga setengah jam. Untung kuat kernetnya, soalnya darahnya banyak banget yang keluar,” ungkap Dedi‎.**Baca juga: 11 Jenazah Korban Pesawat Skytruck Tiba di Bandara Pondok Cabe.

Setelah berhasil dievakuasi, kernet truk segera dilarikan ke klinik terdekat. Sedangkan sopir truk diamankan di Mapolsek Legok.**Baca juga: Avanza Taksi Online Terbalik di Persawahan Tangerang.

Peristiwa kecelakaan itupun kini masih dalam pengusutan pihak Polsek Legok.(agm/tia)




11 Jenazah Korban Pesawat Skytruck Tiba di Bandara Pondok Cabe

11 Peti Jenazah korban pesawat M28 Skytruck.(cep)

Kabar6-Sebanyak 11 peti jenazah korban kecelakaan pesawat M28 Skytruck di Perairan Kepulauan Riau, diserahkan kepada keluarga masing-masing.

Jumat (16/12/2016) sekira pukul 16.00 WIB, mobil ambulans pembawa peti jenazah tersberut, tiba di Bandara Pondok Cabe, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selata (Tangsel).

Para keluarga yang sejak siang sudah menunggu di Bandara Pondok Cabe, langsung menangis saat peti jenazah satu per satu diturunkan dari mobil ambulans.

Meski belum tahu persis yang mana peti membawa jasad keluarganya, pihak keluarga menangis tersedu melihat peti yang dibawa keluar.

Mereka hadir untuk mengikuti upacara penyerahan jenazah dan juga kenaikan pangkat luar biasa atau anumerta.

Hadir selaku inspektur upacara, Wakapolri Komjen Polisi Sjafruddin dan sejumlah pejabat Polri.

Pesawat Polri jatuh di perairan Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau pada Sabtu, 3 Desember 2016. Sebanyak 13 polisi termasuk lima awak pesawat menumpangi pesawat jenis Skytruck itu.**Baca juga: Heboh, Pesawat Jurusan Meksiko Mendarat Mendadak Gara-gara Ular.

Sementara, ke 11 peti jenazah tersebut berisi jasad para korban jatuhnya pesawat Skytruck yang tinggal di sekitar Pondok Cabe, Jakarta dan Depok. Mereka adalah Kompol  Abdul Munir M, Kompol Budi Waluyo, Kompol Safran, Kompol Tonce A Manau, Bripka  Joko Sujarwo, Bripka Joko Sungatno, Bripka Suwarno, Brigadir Mustofa Zahroni, Aipda  Erwin, Brigadir Andi Junaidi dan Briptu Eri Dwi Pradana.**Baca juga: Avanza Taksi Online Terbalik di Persawahan Tangerang.

Sedangkan Kompol Eka Barokah dan Briptu Rizal Ilmi hingga kini masih belum ditemukan.(cep)




Rano dan Andika Sepakat Bela Timnas di AFF, Begini Prediksinya

Rano Karno dan Andika Hazrumy.(ist)

Kabar6-Calon Gubernur (Cagub) Banten nomor urut dua Rano Karno dan Calon Wakil Gubernur Banten nomor urut satu, Andhika Hazrumy, boleh saja bersaing pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten 2017 mendatang.

Namun, untuk urusan sepakbola, keduanya kiranya kompak mendukung Timnas Indonesia untuk menjuarai Piala AFF 2016.

Meski sama-sama sepakat mendukung Tim Garuda, tapi ternyata keduanya juga punya prediksi berbeda soal perolehan skor pada leg kedua Final Piala AFF.

Menurut Andhika, untuk bisa membawa pulang piala tertinggi pertandingan sepak bola di Asia Tenggara itu, Timnas Indonesia cukup bertanding seri melawan Thailand.

“Skor 2-1 kemarin jadi modal utama untuk Indonesia. Prediksi pertandingan Indonesia akan menang diangka 1-1 melawan Thailand,” kata pria yang akrab disapa Aa itu, saat ditemui di Kota Serang, Jumat (16/12/2016).

Sedangkan menurut Rano Karno, Timnas Indonesia akan menang dengan agregat 3:2 melawan Thailand di Stadion Rajamangala, Sabtu 17 Desember 2016 besok.

Kalkulasi tersebut, kata Rano, bukan tanpa alasan. Mengingat pola permainan tim di bawah asuhan Riedl ini menunjukkan perkembangan yang mengejutkan, dalam perjalanan di AFF tahun ini.

Pria yang akrab disapa “Bang Doel” ini mengatakan, meski Evan Dimas dan Irfan Bachdim mengalami cidera, namun Timnas masih memiliki segudang pemain berbakat lainnya, sehingga tak akan kesulitan menundukkan Thailand meski dikandangnya.**Baca juga: QBig BSD City Resmi Dibuka.

Karena, sepakbola merupakan kerjasama tim, bukan permainan antar individu.**Baca juga: Avanza Taksi Online Terbalik di Persawahan Tangerang.

“Sekalipun Irfan Bachdim mengalami cidera parah saat ini, Indonesia tetap memiliki kemampuan di atas Thailand dengan kehadiran figur-figur berkelas lainnya,” ujarnya.(tmn)




Avanza Taksi Online Terbalik di Persawahan Tangerang

Taksi Online yang terbalik di Tangerang.(tia)

Kabar6-Sebuah mobil minivan terperosok dan terbalik di area persawahan di Jalan Mekarjaya, Desa Babat, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, Jumat (16/12/2016).

Kuat dugaan, terbaliknya mobil yang digunakan untuk taksi online itu disebabkan sang sopir mengantuk saat mengemudi.

Informasi yang dihimpun kabar6.com, kejadian bermula ketika mobil dengan nomor polisi B 1215 BWL yang dikemudikan Arsil (24) tersebut, tengah melaju dari arah Parung Panjang, Bogor menuju kawasan Kecamatan Cikupa.

Setibanya di Jalan Mekarjaya, mobil jenis Toyota Avanza berwarna silver itu tiba-tiba hilang kendali dan berbelok ke arah kiri dan langsung terbalik diarea persawahan.‎

“Saya baru selesai antar penumpang di Parung Panjang. Saat melintas jalan ini, posisi mobil saya terlalu kepinggir sehingga terperosok dan langsung masuk ke sawah,” ujarnya.**Baca juga: Sopir Taksi Online Ditemukan Tewas di Rumahnya.

Taksi Online yang terbalik di Tangerang.(tia)

Beruntung sebelum mobil terperosok, Arsil masih sempat menyelamatkan diri dengan cara melompat keluar dari dalam mobil.**Baca juga: Pemkot Tangerang Luncurkan Mobil Pasar Keliling.

“Untung saya masih sempat loncat sebelum mobil terbalik kedalam sawah,” terangnya.**Baca juga: Pria Berbaju TNI Tewas Dalam Rumah Kontrakan di Panongan.

Akibat kejadian tersebut, arus lalulintas sempat tersendat, lantaran menjadi tontonan warga dan pengguna jalan. Kini kasus kecelakaan tersebut tengah ditangani polsek Legok, sementara mobil naas tersebut masih teronggok sawah.(agm/tia)

**Baca juga: QBig BSD City Resmi Dibuka.




Pemkot Tangerang Luncurkan Mobil Pasar Keliling

Walikota Tangerang menjajal Mobil Pasar Keliling.(hms)

Kabar6-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang meluncurkan Mobil Pasar Keliling. Mobil ini untuk mempermudah aksesibilitas masyarakat terhadap layanan Pasar Tradisional.

Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah mengatakan, Mobil Pasar Keliling tersebut nantinya akan menjual sayur-sayuran dan sembako kebutuhan masyarakat.

Mobil itu juga ditargetkan bisa melayani warga yang tinggal diwilayah perkampungan maupun komplek perumahan.

“Ini juga dalam rangka mendekatkan pelayanan ke masyarakat,” ungkap Arief saat mengecek Mobil Pasar Keliling di halaman Kantor Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Jumat (16/12/2016).

Mobil Pasar Keliling itu nantinya akan diserahkan kepada PD Pasar untuk dioperasikan di permukiman warga yang jauh dari pasar tradisional.

“Jadi ini kita hibahkan ke PD Pasar, nanti operatornya (pedagangnya) pegawai PD Pasar,” jelasnya.

Lebih lanjut, Arief menyampaikan bahwa untuk saat ini baru ada lima unit Mobil Pasar Keliling dan tidak menutup kemungkinan nanti bisa ditambah untuk daerah-daerah yang jauh dari pasar tradisional.**Baca juga: QBig BSD City Resmi Dibuka.

“Untuk saat ini baru lima unit,” ucapnya.**Baca juga: 21 Gereja di Tangerang Dikawal Penembak Runduk.

Lima unit Mobil Pasar Keliling tersebut telah dilengkapi dengan karoseri yang sudah dibentuk mirip dengan lapak pedagang di pasar selain tentunya juga dilengkapi dengan genset dan lemari pendingin untuk menyimpan daging atau bahan lain yang mudah basi.(hms/az)




Pria Berbaju TNI Tewas Dalam Rumah Kontrakan di Panongan

Jasad pria yang tewas di Panongan.(agm)

Kabar6-Seorang pria berinisial RTB (35), ditemukan tewas di dalam rumah kontrakannya di Desa Ciakar, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Jumat (16/12/2016).

Saat ditemukan, kondisi RTB sudah mulai membusuk dengan mengenakan pakaian TNI dan hanya mengenakan celana dalam.

“Kita cium bau busuk di dalam kontrakannya, pas kita paksa buka pintunya, ada pria yang berpakaian TNI tewas dengan kondisi tertelungkup. Setelah itu kita telepon polisi,” ungkap Rohman, warga sekitar.

Sementara itu, Kapolsek Panongan, AKP Trisno mengatakan, RTB diketahui tewas lantaran sakit.

“Sebelum ditemukan tewas, RTB sempat berbincang dengan Iwan, selaku pemilik rumah kontrakan. Saat itu, RTB mengeluhkan sakit. Setelah itu, korban tidak keluar rumah kontrakan lagi,” ujar  Trisno lagi.**Baca juga: 21 Gereja di Tangerang Dikawal Penembak Runduk.

Dari rumah kontrakan korban ditemukan, sebuah surat lamaran kerja, kartu keluarga atas nama korban, satu unit telepon seluler, satu unit sepeda motor Yamaha Mio Soul dan surat berobat dari klinik Zahra Medika.**Baca juga: 27 Pelaku Street Crime Diringkus Polres Tangsel.

Oleh petugas, jazad korban kemudian dievakuasi ke RSU Tangerang untuk dilakukan visum.(shy/agm)




Menteri Djalil Targetkan Sensus Tanah di Tangsel Rampung Dua Tahun

Menteri ATR/BPN Sofyan Djalil di Ciputat.(yud)

Kabar6-‎Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (BPN), Sofyan Djalil bertandang ke Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Program ini berkaitan dengan proyek percontohan yang telah dicanangkan dalam Sensus Pertanahan sejak tahun lalu.

“Saya menargetkan seluruh bidang tanah di Tangerang Selatan sudah terdata dan bersertifikat,” kata Djalil di Kecamatan Ciputat, Jum’at (16‎/12/2016).

‎Djalil mengaku, target Sensus Pertanahan dapat diselesaikan dalam kurun waktu dua tahun. Semua bidang tanah dapat terdaftar secara resmi oleh pemerintah.

Oleh karenanya, sambung ia, diharapkan seluruh pemerintah daerah dapat membantu program Sensus Pertanahan.**Baca juga: 27 Pelaku Street Crime Diringkus Polres Tangsel.

Usai menyaksikan demonstrasi sensus pertanahan yang tengah dilakukan petugas sensus PBB dan Pertanahan di lapangan, Dia pun menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Pemkot Tangsel yang telah bersama-sama membantu penyelenggaraan sensus pertanahan tersebut.**Baca juga: 21 Gereja di Tangerang Dikawal Penembak Runduk.

“Kita berterimakasih sekali kepada Tangsel dan kota-kota lain, karena mereka juga punya kepentingan untuk pajak daerah, tata ruang dan macam-macam dari sensus tanah ini. Kita berharap Kota Kabupaten lain juga begitu,” tambah Sofyan.(yud)




27 Pelaku Street Crime Diringkus Polres Tangsel

Kapolres Tangsel, AKBP Ayi Supardan.(cep)

Kabar6-Jajaran Resktim Kepolisian Resor (Polres) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mengamankan sedikitnya 27 pelaku kejahatan jalanan (street crime). Salah satunya kasus penipuan dengan modus hipnotis.

Kasat Reskrim Polres Kota Tangsel, AKP Alexander Yurikho mengatakan selain penipuan, sejumlah kasus pencurian kendaraan bermotor dengan kekerasan sejak awal bulan Desember ini juga diungkap.

“Selain mengamankan barang bukti tujuh unit sepeda motor, kunci letter L dan senjata tajam, mobil BMW dan Carry pick up juga diamankan hasil dari penipuan atau hipnotis,” ujarnya saat rilis di Mapolres Kota Tangsel, Jumat (16/12/2016).

Alexander menyebutkan, penipuan yang dilakukan oleh CA (20) dan AN (21) kepada korbannya wanita berusia 85 tahun itu dilakukan di Pasar BSD Serpong.

“Dari hasil hipnotis sejumlah Rp1,7 Miliar yang diambil dari bank bersama korban. Dari uang itu dibelikan mobil BMW kini diamankan,” paparnya.**Baca juga: 151 Warga Kota Serang Belum Rekam e-KTP, Terancam Tak Bisa Nyoblos.

Kasus hipnotis yang dilakukan oleh pelaku asal Chinese Singkawang itu, kini masih dalam pendalaman kasus, terkait adanya keterlibatan Warna Negara Asing (WNA).**Baca juga: 21 Gereja di Tangerang Dikawal Penembak Runduk.

“Masih kita telusuri kasus ini. Karena ada indikasi keterlibatan WNA asal Republik Rakyat Cina (RRC), yang masih dalam buronan,” ungkapnya.(cep)