1

Tidak Sehat Jika Makan Siang Dilakukan Sambil Bekerja

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Pekerjaan kantor yang seakan tiada habisnya seringkali membuat Anda terpaksa harus makan siang di meja kerja sambil menyelesaikan tugas. Meskipun dapat menghemat waktu, kebiasaan ini tidak disarankan oleh pakar kesehatan.

Dijelaskan, jika Anda tetap menghabiskan waktu makan siang di meja kerja atau bahkan melakukannya bersama dengan saat bekerja, hal ini bisa memberikan efek buruk bagi kesehatan. Dikutip dari Dokter Sehat, berikut efek buruk yang dimaksud:

1. Mengunyah terlalu cepat
Makan dalam kondisi tenang atau tanpa gangguan akan membuat Anda bisa menikmati rasa masakan sekaligus mengunyah makanan dengan benar dan halus. Sebaliknya, makan sambil terburu-buru karena dikejar pekerjaan, membuat Anda cenderung mengunyah makanan lebih singkat.

Akibatnya, makanan yang masuk dalam saluran pencernaan cenderung kasar atau masih kurang halus, sehingga mudah memicu perut kembung atau perut menjadi mulas.

2. Makan berlebihan
Tanpa disadari, makan siang yang dilakukan secara terburu-buru sambil bekerja, akan membuat perut tidak kunjung mendapatkan sinyal kenyang dari otak. Akibatnya, Anda akan terus mengkonsumsi makanan meskipun porsinya sudah berlebihan. Kondisi ini akan berimbas pada kenaikan berat badan.

3. Kuman & bakteri
Makan siang di meja kerja akan membuat berbagai sisa makanan jatuh, sehingga meja kerja kotor dan penuh dengan kuman atau bakteri, sehingga bisa menjadi sarang penyakit yang membahayakan kesehatan. ** Baca juga: Lakukan Hal Ini Sebelum Pukul 8 Pagi

Makan dalam kondisi tenang akan membuat hasil pekerjaan pun menjadi maksimal.(ilj/bbs)




Jangan Sampai Terjadi, Ini Lima Perusak Mood Bercinta Pria

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Di tengah-tengah sesi bercinta, terkadang secara tidak sadar wanita melakukan suatu aksi yang akhirnya membuat mood suami menjadi turun. Alhasil, orgasme pun jauh dari jangkauan.

Menjaga mood pasangan sangat penting selama sesi bercinta. Sebenarnya, apa saja sih yang dilakukan wanita sehingga merusak mood bercinta suami? Dikutip Vemale, berikut uraiannya:

1. Pandangan kosong
Tidak sadar memikirkan hal lain saat bercinta akan menurunkan mood suami. Jadi tetaplah fokus pada sesi bercinta yang sedang Anda lakukan bersama suami. Untuk sementara, lupakan segala problematika hidup.
   
2. Tertidur saat bercinta
Terkadang karena kelelahan, wanita tanpa sadar tertidur di tengah-tengah sesi bercinta. Karena itulah disarankan agar Anda mempersiapkan stamina ketika memiliki rencana bercinta bersama suami sepulang kantor.
   
3. Lupa mematikan gadget
Suara telepon masuk atau bunyi WA/SMS yang dikirim teman atau kerabat di tengah-tengah sesi bercinta bisa langsung menghancurkan mood suami lho. ** Baca juga: Tidak Hanya Menyenangkan, Posisi Bercinta pun Bantu Bakar Lemak
   
4. Mendorong tubuh suami
Ketika merasakan orgasme, secara tidak sadar terkadang wanita mendorong suami jauh dari tubuhnya. Bagi beberapa pria, hal ini akan menghilangkan mood mereka.
   
5. Mencakar tubuh suami
Saat mencapai orgasme, terkadang beberapa wanita mencakar tubuh sang suami. Padahal hal ini bisa saja menurunkan mood mereka. Jika memang Anda seringkali melakukan hal tersebut, sebaiknya dibicarakan dengan suami agar tidak terjadi kesalahpahaman.

Menjaga mood adalah salah satu cara agar sesi bercinta menjadi lebih maksimal.(ilj/bbs)




Lakukan Hal Ini Sebelum Pukul 8 Pagi

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Selama menjalani aktivitas sehari-hari, mungkin ada beberapa hal yang ingin Anda lakukan namun belum juga bisa terwujud. Padahal waktu akan cepat berlalu. “Anda memupuk banyak hal, dan akan menemukan diri Anda tidak ada yang terisisa kecuali kekosongan,” ujar seorang profesor bernama Harold Hill.

Karena itulah sebaiknya Anda melakukan beberapa kegiatan yang bisa mengubah diri menjadi lebih baik. Di sebutkan, setidaknya ada beberpa hal yang perlu dilakukan sebelum pukul 8 pagi. Dilansir Vivanews dari laman Huffington Post, berikut hal yang dimaksud:

1. Tidur 7 jam lebih
National Sleep Foundation melakukan survei dan mengungkapkan bahwa sedikitnya 40 juta warga Amerika memderita lebih dari 70 gangguan tidur yang berbeda. Selain itu, sebanyak 60 persen orang dewasa dan 69 persen anak-anak, mengalami satu atau bahkan lebih gangguan tidur beberapa malam atau lebih dalam seminggu.

Selanjutnya lebih dari 40 persen orang dewasa mengalami kantuk cukup berat di siang hari, sehingga mengganggu aktivitas sehari-hari dalam beberapa hari setiap bulannya, di mana 20 persen melaporkan masalah kantuk beberapa hari, seminggu atau lebih.

2. Berdoa & meditasi
Berdoa dan meditasi sangat penting untuk orientasi diri ke arah yang positif. Kedua kegiatan ini dapat memfasilitasi rasa syukur untuk semua yang Anda miliki. Ketika mensyukuri apa yang dimiliki, Anda akan menarik lebih banyak hal positif. Bersyukur mungkin hal yang paling penting sebagai kunci keberhasilan.

3. Konsumsi 30 gram protein
Donald Layman, profesor emiritus dan nutrisi di University Illinois, merekomendasikan setidaknya 30 gram protein untuk sarapan. Tim Ferris, dalam bukunya yang berjudul The 4-Hour Body, juga merekomendasikan 30 gram protein, 30 menit setelah bangun.

Menurut Tim, ayahnya melakukan hal ini dan bisa menurunkan berat badan 8,6 kilogram dalam sebulan. Makanan kaya protein membuat Anda kenyang lebih lama dibandingkan dengan makanan lainnya, karena protein membutuhkan waktu yang lebih lama untuk keluar dari perut.

Protein juga dapat membuat tingkat gula darah stabil, yang mencegah rasa lapar yang tinggi. Makan berprotein dapat menurunkan minat mengonsumsi karbohidrat putih.

4. Mandi air dingin
Berenang setiap pagi dalam air dengan suhu 13,8 celsius dilakukan oleh Tonny Robbins. Alasannya, merendam air dingin secara radikal dapat memfasilitasi kesehatan fisik dan mental.

Ketika dilakukan secara teratur, dapat memberikan perubahan tahan lama untuk meningkatkan kekebalan, limfatik, sistem peredaran darah dan pencernaan yang meningkatkan kualitas hidup Anda.

Sebuah studi penelitian pada 2007 menemukan bahwa mandi dengan air dingin secara rutin dapat membantu mengobati gejala depresi lebih baik dibandingkan obat resep. Hal ini karena air dingin memicu gelombang saraf zat kimia yang meningkatkan suasana hati dan membuat seseorang merasa senang.

5. Visi hidup
Tujuan hidup jangka pendek dan jangka panjang Anda harus ditulis. Setelah menulis, bacalah beberapa menit agar bisa menempatkan diri dalam perspektif tujuan hidup tersebut.

Jika membaca tujuan hidup jangka panjang, Anda akan berpikir tentang hal tersebut setiap hari, dan menghabiskan waktu untuk hal tersebut, sehingga kemungkinan akan terwujud. ** Baca juga: Tahun Keenam Pernikahan, Wanita Cenderung Ingin Selingkuh

Hal-hal kecil yang dianggap remeh sebenarnya justru awal dari kesuksesan perjalanan hidup Anda.(ilj/bbs)




Semangat 45 Sally, Nenek Usia 101 Tahun yang Tetap Bekerja

Sally Gordon.(belfasttelegraph.co.uk)
Sally Gordon.(belfasttelegraph.co.uk)
Sally Gordon.(belfasttelegraph)

Kabar6-Rata-rata usia pensiun seseorang berkisar 55-65 tahun. Namun hal itu tidak berlaku untuk Sally Gordon. Di usianya yang memasuki 101 tahun, ia masih aktif bekerja penuh waktu sebagai asisten sersan Angkatan Bersenjata untuk badan Legislatif negara bagian Nebraska, Lincoln.

“Selama saya bisa saya akan bekerja fulltime. Saya pikir Anda harus bekerja selama Anda bisa karena bekerja memberikan Anda tujuan hidup, ujar Sally yang menolak mengurangi jam kerjanya.

Sally pun membuka rahasia hidup awet mudanya yaitu mengonsumsi makanan sehat dan selalu berjalan kaki. Dikutip dari Berita Unik, ia memang tidak pernah memiliki mobil, dan lebih senang berjalan kaki atau naik kendaraan umum.

“Saya selalu makan menggunakan sumpit untuk memperlambat makan sekaligus menikmatinya,” kata Sally yang menyebut sup sebagai makanan favorit sepanjang tahun.

Wanita yang selalu tampil modis dengan aksesori di kepalanya selalu mencoba untuk terlihat rapi, karena menurutnya manusia tidak pernah tahu apa yang terjadi.

Semangat serupa pun ditunjukkan oleh Emilio Navarro, mantan pemain baseball profesional. Pria asal Ponce, Puerto Rico ini masih bekerja 30 jam per minggu sebagai pengawas keuangan Schuffley Alley, perusahaan distribusi mesin game yang didirikan 1952. Padahal usianya sudah menyentuh angka 104.

Tidak heran bila Sally dan Emilio meraih ‘Work Experience’, penghargaan untuk pekerja yang masih aktif di saat orang seumuran mereka telah pensiun. ** Baca juga: Anatoliy si Doraemon dalam Kehidupan Nyata

Dikatakan direktur Work Experience, mereka yang terus bekerja melewati usia 100 tahun cenderung memiliki beberapa sifat sama. “Saya pikir mereka memiliki gairah terhadap apa yang mereka lakukan dan mereka menikmati pekerjaan dan bidang yang mereka pilih.”

Usia itu hanya sebuah bilangan. Namun semangat akan selalu ada dalam diri tiap orang.(ilj/bbs)




Tahun Keenam Pernikahan, Wanita Cenderung Ingin Selingkuh

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Tidak ada satu pun pasangan suami istri yang menginginkan perceraian. Meskipun demikian, siapa yang tahu usia perkawinan setiap pasangan? Victoria Milan, sebuah situs extramarital merilis hasil survei, dikutip Wolipop, mengungkapkan bahwa wanita memiliki potensi besar untuk selingkuh walaupun sudah menikah.

Dalam survei yang dilakukan pada sepuluh negara seperti Irlandia, Inggris, Prancis, Jerman sampai Italia, disebutkan rata-rata wanita selingkuh ketika menginjak 30 tahun ke atas. Sedangkan wanita Inggris berkisar antara 25-29 tahun.

Di Irlandia, Inggris dan Swedia, wanita memiliki keinginan berselingkuh setelah empat tahun menikah. Sementara di Norwegia, Prancis, Denmark, Jerman, Portugal, Yunani dan Italia, wanita berselingkuh setelah enam tahun menikah.

“Wanita yang menikah mulai berselingkuh atas banyak alasan. Mungkin karena suaminya tak memberi perhatian yang layak. Mungkin karena sudah merasa bosan. Alternatifnya, mereka membuat hubungan terbuka, keduanya sama-sama selingkuh untuk memuaskan kebutuhan fisiknya dengan tetap memperkuat ikatan emosional mereka,” kata Sigurd Vendal, pemilik Victoria Milan. ** Baca juga: Bangun Mood dengan Konsumsi Makanan Ini

Sementara itu Gleeden, situs kencan extra-marital, mengatakan sebanyak 68 persen wanita yang suka berselingkuh akan memilih pasangan yang lebih muda. Biasanya pria usia 34 tahun. Alasannya, pria muda membuat wanita wanita merasa lebih feminin dan percaya diri.(ilj/bbs)




Tidak Hanya Menyenangkan, Posisi Bercinta pun Bantu Bakar Lemak

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Selain membuat hubungan Anda dan pasangan makin harmonis, bercinta pun memberikan banyak manfaat kesehatan. Penelitian yang dilakukan University of Montreal mengungkapkan, bercinta selama 25 menit bisa membuat pria membakar 100 kalori dan wanita 75 kalori.

Posisi bercinta apa saja yang bisa membantu membakar kalori saat bercinta? Dilansir dari Your Tango, berikut gaya seks yang dimaksud:

1. Doggy style
Penelitian menunjukkan, doggy style bisa membantu pasangan suami istri membakar 80 kalori.

2. Women on top
Selain membuat wanita orgasme lebih cepat, posisi ini bisa membuat wanita membakar 72 kalori. ** Baca juga: Hitung, Berapa Kali Orang Bercinta Selama Hidup?

3. Shoulder
Posisi ini mengharuskan kaki istri berada di atas bahu suami. Tidak heran jika hanya dalam 20 menit wanita mampu membakar 71 kalori.

4. Dolphin
Posisi ini mengharuskan wanita berada di bawah, sementara pria berbaring di atas dengan bertumpu pada lutut. Wanita berbaring di ranjang dengan posisi menekuk dan sedikit mengangkat punggung. Dolphin mampu membakar kalori sebesar 65 kalori setiap menitnya.

Berminat mencoba? (ilj/bbs)




Hoorreee…Harga Cabai Bawang Turun

Kabar6- Para pedagang di Pasar Induk Tanah Tinggi mengaku bergembira dengan suara sedikit berteriak, haoree… harga cabe sudah turun. Hal ini terlihat pada Jumat(17/3/2017) tengah malam hingga dinihari Sabtu(18/03/17).

Bagaimana tidak gembira, kata Yati(39) minggu lalu harga cabai Rp.130.000 sekilo, sekarang jadi Rp. 80.000 sekilo.” Kalau harga turun pembelinya banyak.” katanya.Dengan begitu dagangan juga lancar.

Selain cabe, harga yang ikut turun adalah bawang merah.Sebelumnya Rp. 35.000 perkilo, sekarang jadi Rp. 22.000 perkilo.

Dan para pedagang berharap agar harga ini bisa dipertahankan, jangan naik lagi.” Kalau naik serebu dua rebu wajar ya, tapi kalau kayak kemaren, ampun dah.” ujar Yati.(zoel)

 




Ngutil di Toko Emas Ciputat, Wanita Paruh Baya Ini Ditangkap

wanita pengutil emas saat diamankan polisi.(cep)

Kabar6-Sepandai-pandainya tupai melompat pasti akhirnya bakal jatuh juga.‎ Pribahasa itu pantas disematkan kepada DL (53), pelaku penguntil perhiasan emas di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang akhirnya berhasil ditangkap aparat kepolisian.

Berdasarkan wawancara langsung kabar.com, setiap beraksi pelaku tergolong nekat. Ia menguntil ketika Toko Mas Gloria di Pasar Ciputat yang menjadi target sasaran kejahatannya sedang buka melayani para konsumen.

“Modusnya saya pelaku menyamar sebagai pembeli perhiasan emas,” katanya kepada kabar6.com ditemui di Mapolsek Ciputat, Jum’at (16/3/2017) malam.

Ia sebutkan, dirinya mengelabui pegawai ataupun pemilik gerai dengan cara berpura-pura memilih perhiasan emas.‎ Sebelum beraksi tentunya pelaku sudah menyiapkan replika emas imitasi.

DL bilang, tentu emas imitasi dijadikan alat untuk barter dari perhiasan asli yang akan diambil olehnya.‎ Pertukaran barang perhiasan dilakukan saat pelayan mengeluarkan emas dari etalase toko.

“Pada saat pelayanan toko meleng saya tukar emas palsu dengan yang asli‎,” ujar wanita payuh baya yang mengenakan kerudung warna hijau itu.**Baca juga: Tas Eka Fitriyani Dijambret di Cikupa.

Pelaku menambahkan, saat perhiasan emas asli sudah berada digenggamannya ia menyatakan tak jadi membeli. DL mengaku modelnya tidak cocok, dan pergi meninggalkan toko emas.**Baca juga:Digagalkan, Penyelundupan Rokok ke Singapura.

‎”Saya langsung cepet-cepet pergi dari toko, emas-nya saya umpetin,” tambah DL sambil menundukan kepala.(cep)




Digagalkan, Penyelundupan Rokok ke Singapura

Penyelundupan rokok modus ikan segar digagalkan.(bad)

Kabar6-Balai Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan Jakarta berhasil menggagalkan upaya penyelundupan ribuan bungkus rokok produksi Indonesia ke Singapura.

Untuk mengelabui petugas, rokok tanpa pita cukai tersebut dikemas dalam kemasan ikan segar.

Sebanyak 3.225 bungkus rokok beraneka merek senilai Rp 650 juta tersebut, disembunyikan dalam 14 box ikan segar. Dari dokumen pengiriman, penyelundupan ribuan bungkus rokok ini dilakukan oleh seorang supplier asal Tangerang.

Kepala Balai Besar Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan Jakarta, Sitti Chadidjah mengungkapkan, upaya penyelundupan rokok ilegal tersebut pertama kali diketahui oleh petugas Cargo Gate Trans yang melakukan pemeriksaan terhadap pengiriman ikan segar ke Singapura.**Baca juga:Satpol PP Amankan Tujuh Warga Terduga Pelaku Asusila.

“Saat diperiksa, ternyata di dalam box tersebut berisi ribuan rokok berbagai merek yang sudah dimodifikasi,” kata Sitti kepada Kabar6.com, Jumat (17/3/2017).**Baca juga:Tas Eka Fitriyani Dijambret di Cikupa.

Pelaku penyelundupan, terancam jeratan Pasal 31 ayat 1 Undang-undang Nomor 16 Tahun 1992 tentang Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan dengan ancaman hukuman tiga tahun kurungan dan denda hingga Rp 150 juta.(rani)




Tas Eka Fitriyani Dijambret di Cikupa

illustrasi(ntmc)

Kabar6-Aksi penjambretan kembali terjadi di kawasan Perumahan CitraRaya, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Jum’at (17/3/2017), malam ini.

Kawanan penjambret yang diketahui berjumlah dua orang tersebut, berhasil membawa kabur sebuah tas milik Eka Fitriyani (42), warga Perumahan Green Savana CitraRaya, Kecamatan Panongan. 

Nopi Prihatin, kerabat korban mengatakan, dua kawanan jambret yang diketahui mengendarai sepeda motor Yamaha Vixion berwana merah hitam ini, berhasil kabur dengan menggondol tas berisi uang sebesar Rp900 ribu, Identitas (KTP) korban, dua unit handphone dan barang berharga lainnya.

“Kejadiannya, pas di depan toko martabak Miky, di bundaran satu CitraRaya. Kakak saya, bonceng dua anak pakai Honda Vario, tiba- tiba tasnya dijambret oleh dua laki- laki yang naik motor Vixion,” ungkap Nopi, kepada Kabar6.com, melalui telepon selulernya.(Tim K6)