1

Pembangunan di Provinsi Banten, Pemerintah Butuh Peran Swasta

Kabar6-Dalam hal pembangunan di Provinsi Banten, pemerintah tetap membutuhkan dorongan dari sektor swasta. Hal itu diungkapkan Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy, saat menutup Banten Expo 2017, di ICE BSD, Tangerang, Sabtu (18/11/2017).

Andika mengatakan, untuk merealisasikannya, pemerintah dan masyarakat harus dapat menjaga iklim investasi di Provinsi Banten agar tetap aman, nyaman dan damai. Sehingga para investor yang masuk dapat bermanfaat bagi masyarakat. Dengan satu hal, yakni syarat yang paling utama dan jadi prioritas Pemerontah Provinsi Banten.**Baca Juga: Kota Baru Maja Diharap Mampu Tahan Laju Urbanisasi ke Jakarta.

Menurutnya, investasi boleh masuk ke Provinsi Banten, tetapi para investor atau pabrik-pabrik yang masuk harus mengikuti persyaratannya. Yakni bisa menyerap tenaga kerja lokal dari masyarakat Provinsi Banten itu sendiri.

“Karena yang saya lihat pada kesempatan kali ini, aktualitas dari lapangan yang ada. Masyarakat kita malah belum bisa maksimal, mendapatkan tadi, manfaat dari investasi atau pabrik-pabrik yang ada di Provinsi Banten,” papar Andika Hazrumy dalam sambutannya.

Andika mengatakan, di 2018 mendatang pemerintah akan melakukan perubahan kebijakan agar dapat menyerap tenaga kerja lokal untuk bisa bekerja di setiap investasi ataupun wilayah industri yang ada di Provinsi Banten.(fit)




Kota Baru Maja Diharap Mampu Tahan Laju Urbanisasi ke Jakarta

Kabar6-Dengan fasilitas jalur ganda Kereta Api (KA) Jakarta-Rangkasbitung dan Jalan Tol Serpong-Balaraja, Kota Baru Maja diresmikan oleh Basuki Hadimuljono, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Budi Karya, Menteri Perhubungan (Menhub).

“Project Maja ini sebagai kolaborasi, agar Kota Maja ini kita memudahkan membangun jalan tol dan kereta api,” kata Budi Karya, saat ditemui di lokasi peresmian, Sabtu (18/11/2017).

Kota Baru Maja yang berlokasi di sebelah barat Jakarta atau lebih dekat dengan Kabupaten Tangerang, diharapkan dapat menahan laju urbanisasi ke Ibukota yang sudah semakin penuh sesak.**Baca Juga: Kemenhub Bakal Aktifkan Jalur KA Bersejarah di Banten.

“Itu akan jadi lebih cepat transportasinya. Jangan sampai Maja ini tergantung ke Jakarta, harus punya services sendiri,” kata Basuki, ditempat yang sama, Sabtu (18/11/2017).

Di atas lahan seluas dua ribu hektare ini, Kota Baru Maja akan mampu menampung 1,2 juta Kepala Keluarga dan menjadi kota mandiri.

“ini termasuk dari 10 kota baru di Indonesia, termasuk Tanjung Selon di Kaltara,” jelasnya.(dhi)




Operasi Zebra, Polresta Tangerang Kota Jaring 6.308 Pelanggar Lalulintas

Kabar6-Polrestro Tangerang Kota menjaring 6.308 pengendara yang melanggar dalam Operasi Zebra yang digelar selama 14 hari.

Kasubag Humas Polres Metro Kompol Triyani mengatakan dari 6.308 pengendara yang terjaring, pelanggaran yang terbanyak adalah tidak memakai helm saat berkendara, tidak mematuhi marka rambu lalulintas, dan juga tidak memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM).**Baca Juga: Operasi Zebra, PJR Bitung Tindak Ribuan Pelanggar Lalulintas.

“Ada 2.150 SIM dan 3.952 STNK yang terdata. Tapi sebagian besar adalah kendaraan roda dua. Data ini merupakan data gabungan dari keseluruhan operasi yang digelar di wilayah hukum Polres Tangerang Kota,” ungkap Triyani menjelaskan.

Triyani mengatakan pihaknya juga menahan 164 unit kendaraan roda dua dan 42 unit kendaraan roda empat yang semuanya telah melangar peraturan lalulintas. Ia berharap, setelah digelarnya operasi razia tersebut, pelanggaran lalulintas di wilayah hukum Polres Metro Tangerang bisa berkurang.(az)




Kemenhub Bakal Aktifkan Jalur KA Bersejarah di Banten

Kabar6-Kementerian Perhubungan akan mengaktifkan ulang jalur Kereta Api (KA) yang sudah tidak aktif lagi di Banten. Terumah jalur KA yang mempunya nilai histori

“Juga menuju ke daerah-daerah yang sudah ditinggalkan untuk diaktifkan,” kata Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi saat ditemui usai meresmikan Kota Baru Maja di Kabupaten Lebak, Banten, Sabtu (18/11/2017).

Hal ini setelah proyek utamanya, yakni pembangunan double track Jakarta-Merak selesai dibangun oleh Kemenhub.**Baca Juga: Begini Golok Khas Budaya Banten.

“Untuk daerah Banten, kita sedang menyelesaikan double track sampai Merak,” terangnya.

Pembangunan jalur ganda KA itu, Budi Karya menjelaskan kalau pembuatannya telah sampai di Stasiun Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten, dan tidak menutup kemungkinan akan dibuat jalur lainnya kalau jalur utamanya telah selesai.

“Selanjutnya kita lanjutkan lagi menuju tempat-tempat yang dimungkinkan untuk di akses. Mungkin dalam dua tahun selesai, sedang proses sampai Rangkasbitung,” jelasnya.(dhi)




Lantik 125 Dewan Hakim MTQ, Begini Harapan Walikota Arief dan Sachrudin

kabar6.com

Kabar6-Walikota Tangerang, H. Arief Wismansyah, melantik sebanyak 125 dewan hakim untuk Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XIX tingkat kota Tangerang tahun 2017.

Rencananya, pelaksanaan MTQ XIX tingkat kota Tangerang tahun 2017, akan digelar pada tanggal 23 – 27 November 2017 di kecamatan Batuceper sebagai tuan rumah.

“Tahun ini, bukan hanya pesertanya yang dikasih pembinaan tapi dewan hakimnya juga diberi pemahaman.” Ucap Arief saat membuka kegiatan Upgrading dan Pelantikan Dewan Hakim MTQ XIX di ruang Akhlakul Kharimah, Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Sabtu (18/11/2017).

Walikota juga mengharapkan peran serta Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kota Tangerang agar bisa merangkul masyarakat untuk lebih aktif dalam keikutsertaan dalam kegiatan MTQ ini mengingat moto Akhlakul Kharimah yang disandang oleh kota Tangerang.

“Targetnya bukan cuma mencari pemenang lomba, tapi bagaimana bisa mendorong masyarakat menjalankan nilai – nilai Al -Qur’an di kehidupannya sehari hari,” ujar Walikota lagi.

Orang nomor satu di kota Tangerang inipun menyampaikan harapannya agar setelah pelaksanaan MTQ, LTPQ dapat melakukan evaluasi terhadap Pemkot dalam memberikan kebijakan tentang pelajaran Al quran kepada masyarakat dan menghasilkan generasi – generasi islami masa depan kota Tangerang.

“Bukan cuma predikat juaranya, tapi proses sejauh mana hafalannya, pemahaman surat, cara bacanya, itu yang lebih penting.” Jelas Wali Kota.

Sementara, Wakil Walikota Tangerang H. Sachrudin yang menutup kegiatan upgrading dan pelantikan dewan hakim MTQ XIX 2017 pun berharap melalui MTQ, bisa menghasilkan bibit – bibit kualitas unggul untuk dapat bersaing di level yang lebih tinggi.

“Dewan hakim harus bisa objektif dalam melakukan penjurian sehingga hasilnya bisa maksimal sebagai modal di level provinsi bahkan nasional.” Tukas Wakil.**Baca juga: Buka Porkot, Walikota Arief Targetkan Juara Umum Porprov 2018.

Kegiatan upgrading yang berlangsung selama satu hari ini diisi dengan sejumlah materi dengan menghadirkan narasumber diantaranya Drs. H.Idris Jamroni, M.Si selaku Sekretaris Umum LPTQ Provinsi Banten, Drs. KH. Ucu Dien Syihabudin, M.Pd dan Drs. KH. Imron Rosyadi, ZA.(Hms/BL)




Ini Dia Tiga Varian Daging Nabati Vroom Higienis Nan Lezat

Kabar6–Vroom itu apaan sih? Katanya itu olahan jamur siap saji yang mirip daging dan bercitarasa gurih lezat. Benar ga sih? Sst..Tanya aja langsung orangnya!

Oh, ternyata Vroom itu singkatan dari Vegetarian Mushroom (Vroom). Daging nabati (olahan jamur yang mirip daging) yang diolah menjadi beberapa varian rasa dan siap saji. Hal itu diungkapkan Arinovia, agen Vroom Jakarta-Tangerang.

Dia mengatakan bahwa Vroom itu authentic Indonesian vegan (personal vegetarian), yang juga tepat untuk dikonsumsi masyarakat.

“Vroom merupakan brand untuk produk daging nabati, yang berbentuk dendeng dengan tekstur menyerupai daging hewani,” kata Arinovia kepada kabar6.com.

Vroom berbahan dasar dari jamur tiram dan jamur shiitake, dimasak dalam resep asli kuliner Indonesia dengan bumbu dan rempah nabati, sudah siap saji.

Ada tiga varian produk Vroom, Dendeng Balado Jamur, yang merepresentasikan selera Indonesia akan citarasa pedas dan kekayaan khazanah bumbu rempah yang menggugah selera.

Dendeng rendang jamur, mewakili kekayaan daerah di Indonesia yakni Minang, Sumatera Barat. yang terkenal dengan sinergi apik bumbu dan rempah asli Indonesia. dan untuk rendang yang sudah masuk dalam daftar teratas kuliner favorit dunia.

Dendeng srundeng jamur, srundeng didedikasikan bagi mereka penyuka rasa gurih manis. parutan kelapa kering yang menyelimuti daging nabati, dengan citarasa gurih dan manis yang lembut.

“Vroom yang terbuat dari bahan lokal pilihan, tanpa pengawet dan higienis, merupakan sumber protein nabati, kandungan vitamin serta mineral yang tinggi. Disempurnakan dengan kemasannya yang praktis dan siap saji. Serasi sebagai bekal dan oleh-oleh,” papar Arinovia.

Masa kadaluarsa produk 1 tahun. jika tutup kemasan dibuka, akan aman digunakan dalam 3-4 hari di chiller, dan 24 jam dalam suhu ruang.

Pemasaran dilakukan secara online dan offline. baik dari instagram, facebook, market place seperti tokopedia dan lemonilo.**Baca juga: Begini Golok Khas Budaya Banten.

“Pemasaran ofline, melalui pameran kuliner dan fair trade yang diselenggarakan komunitas lokal,” paparnya sembari mengatakan, kalau alamat agen Vroom Jakarta Tangerang, di Graha Raya Bintaro Jaya, Flamboyan Loka Blok F 15 No.36, Kelurahan Pakujaya, Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan, 15342.(fit)




Begini Golok Khas Budaya Banten

Kabar6–Sebagian warga di Jalan Raya Pandeglang-Rangkas Bitung KM 9, RT06/03, Kampung Selaraja, Kecamatan Warung Gunung, Kabupaten Lebak, Banten, ternyata memiliki keahlian selain pandai besi. Ya, sebagai pengrajin golok tentunya.

Yang menjadi pengrajin golok kebanyakan para sepuh, mereka sudah menjadi pengrajin sejak masih muda. Jadi wajar, bila golok hasil buatan mereka memiliki kualitas dan tingkat ketajaman yang tak perlu diragukan lagi.

“Golok Rangkas merupakan bagian dari budaya Banten yang perlu dilestarikan. Selain itu, kami bersama masyarakat ingin terus meningkatkan perekonomian melalui promosi dan pengenalan berkelanjutan golok Rangkas ke kancah Nasional,” kata Syahdan Maulana, pengelola Golok Rangkas kepada kabar6.com.

Menurut Syahdan, (sapaan akrabnya) ada beberapa jenis golok Rangkas berdasarkan fungsi dan kegunaannya.

Seperti golok gawe, memiliki pangkal ramping namun ke ujung melebar, golok pamencit berfungsi untuk menyembelih hewan kurban.

Golok sisit yang diperuntukkan menyeset daging kurban, golok patimura memiliki bentuk bilah kebalikan dari golok kebanyakan serta golok sorenan dengan bilah yang ramping dari pangkal hingga ujungnya.

“Karena peralatan di sini sederhana, jadi untuk membuat golok membutuhkan waktu 1 hingga 4 hari, tergantung tingkat kesulitannya,” ungkap Syahdan.

Ukuran golok yang biasa dibuat para pengrajin dari 27 cm hingga 42 cm yang dibanderol Rp120 ribu hingga 450 ribu, dengan sentuhan ukiran pada gagang dan goresan-goresan motif grafis pada sarung yang menambah indah tampilan golok.

Ada juga yang memiliki harga diangka Rp1 jutaan hingga Rp2 jutaan, yakni golok dengan gagang dan sarung terbuat dari tanduk kerbau asli serta untuk pesanan golok sesuai keinginan konsumen.

Wah, ternyata selain golok Ciomas, Provinsi Banten masih punya Golok Rangkas sebagai bagian dari kearifan lokal budaya. Luar biasa!(fit)




Buka Porkot, Walikota Arief Targetkan Juara Umum Porprov 2018

Kabar6-Walikota Tangerang H. Arief Wismansayah, membuka Pekan Olah Raga Kota (PORKOT) Tangerang ke 5 tahun 2017 di lapangan bola cemara, Karawaci, Sabtu (18/11/2017).

Dalam kesempatan tersebut, Walikota juga meminta kerjasama dari seluruh elemen penggiat olahraga di kota Akhlakul Kharimah agar dapat bersinergi dalam mensosialisasikan program – program untuk menuju kota yang sehat dan tidak hanya menuntut pemenuhan sarana dan prasarana saja.

“Ini menjadi momentum bagi kita untuk membina atlet kota Tangerang untuk bisa tampil membawa nama kota Tangerang di pentas yang lebih tingggi,” ujar Walikota.

Dan, guna mempersiapkan Pekan Olahraga tingkat Provinsi (PORPROV) 2018, Arief menargetkan kepada atlet di kota Tangerang untuk dapat meraih gelar terbaik dalam event tahunan se-Banten tersebut.

“Gak usah muluk – muluk, kita targetkan juara umum tahun depan, penduduk kita 2 juta, harusnya bisa jadi modal kalo dibina dengan baik,” ujarnya.

Sebagai informasi, Porkot ke 5 2017 ini digelar sejak tanggal 15 November hingga 22 November 2017 dengan memperebutkan total 952 medali yang diikuti sebanyak 1773 atlit dari 13 kecamatan se kota Tangerang, dan dengan melombakan sebanyak 15 cabang olah raga utama dan 4 olahraga eksibisi.(BL/hms)




Mahasiswa SHM Banten Anggap Kasus Setnov Sebagai Tragedi

Kabar6-Tiang listrik di depan kampus UIN Sultan Maulana Hasanudin (SMH) Banten jadi lokasi puluhan mahasiswa untuk berdoa dan menyanyikan lagu nasionalisme sebagai tanda berkabung nya ‘kebaikan’ di Indonesia atas tragedi Setya Novanto (Setnov).

“Aksi doa bersama dan menyalakan lilin ini sengaja kami buat sebagai bentuk dorongan agar penegak hukum segera menyelesaikan polemik ini,” kata Rahman, Ketua PMII Kota Serang, dalam orasinya, Jumat malam (17/11/2017).

Sembari membakar lilin dan membentangkan spanduk, para mahasiswa pun mengecam perilaku Setnov yang berlebihan selama menjadi pesakitan di komisi Anti rasuah tersebut.

“Seharusnya dia (Setnov) mengikuti aturan hukum yang ada. Tanpa membuat upaya pembelaan yang berlebihan, apalagi sampai dibuat drama,” terangnya.**Baca juga: Sedang Dikembangkan Kamera untuk Lihat Bagian Dalam Tubuh Manusia.

KPK dan aparat penegak hukum seharusnya tidak boleh takut dalam menindak ketua DPR RI itu, “Bagi kami warga Indonesia, Setnov tidak mencerminkan seorang pimpinan DPR,” jelasnya.(dhi)




Sedang Dikembangkan Kamera untuk Lihat Bagian Dalam Tubuh Manusia

Kabar6-Teknologi yang makin berkembang memungkinkan segala sesuatunya menjadi lebih mudah. Salah satunya adalah saat ini para ilmuwan sedang mengembangkan kamera yang bisa melihat ke dalam tubuh manusia.

Perangkat ini, sebagaimana dilansir Sciencealert, dirancang untuk membantu dokter melacak kondisi di dalam tubuh tanpa memasukan alat endoskop atau menggunakan alat pemindai mahal. Kamera baru ini bekerja dengan mendeteksi sumber cahaya di dalam tubuh, seperti ujung tabung fleksibel endoskopi yang diterangi.

Dikatakan Prof Kev Dhaliwal dari Universitas Edinburgh, Skotlandia, kamera tersebut memiliki potensi besar untuk beragam aplikasi.

“Kemampuan untuk melihat lokasi benda di dalam tubuh sangat penting untuk banyak aplikasi perawatan kesehatan, saat kita bergerak ke depan dengan pendekatan invasif minimal untuk mengobati penyakit,” urai Dhaliwal.

Tes awal telah menunjukkan bahwa prototipe dari perangkat ini dapat melacak sumber cahaya titik melalui jaringan 20 cm dalam kondisi normal. Balok dari endoskopi bisa melewati tubuh, tapi biasanya menyebar atau memantul dari jaringan dan organ daripada melakukan perjalanan lurus.

Kamera baru dapat mendeteksi partikel individu yang disebut foton, dan sangat sensitif sehingga bisa menangkap jejak kecil cahaya yang melewati jaringan. Hal ini juga dapat merekam waktu yang dibutuhkan cahaya untuk melewati tubuh, yang berarti perangkat ini dapat bekerja dengan tepat di area endoskopi.

Proyek yang dipimpin oleh ilmuwan dari Universitas Edinburgh dan Universitas Heriot-Watt di Skotlandia ini adalah bagian dari Kolaborasi Penelitian Proteus Interdisipliner, yang mengembangkan berbagai teknologi baru untuk mendiagnosis dan mengobati penyakit paru-paru. ** Baca juga: Seekor Beruang Kubur Hidup-hidup Seorang Wanita Sebagai ‘Simpanan’ Makanan

Teknologi memang membuat hidup jadi makin mudah.(ilj/bbs)