1

KPU Kabupaten Tangerang Targetkan Partisipasi Pemilih Pilkada Lebih 80 Persen

Kabar6-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten, menargetkan tingkat partisipasi pemilih Pilkada Bupati/Wakil Bupati dan Gubernur/Wakil Gubernur tahun 2024 mencapai lebih 80 persen.

“Yang jelas pada Pilkada ini kami menargetkan partisipasi pemilih itu lebih dari angka 80 persen,” kata Ketua KPU Kabupaten Tangerang Muhammad Umar di Tangerang, dilansir Antara dikutip, Sabtu (15/6/2024).

Ia menyebutkan, bahwa capaian target partisipasi pada Pilkada tahun ini diyakini bakal melebihi target. Hal itu bisa dilihat dari pengalaman dalam menyelenggarakan pemilihan presiden dan pemilihan legislatif pada 14 Februari 2024 lalu yang memberikan bekal cukup untuk mempersiapkannya dengan lebih baik.

**Baca Juga:KPU Kota Tangerang Luncurkan Jingle, Maskot dan Tagline, Ini Pesan KPU Banten

“Pasti ada peningkatan, karena berbeda dari tahun 2018 lalu penyelenggaraan Pilkada tidak dilakukan secara serentak. Tetapi mudah-mudahan dengan diserentakannya Pilkada tahun ini bisa meningkatkan tingkat partisipasi pemilih,” katanya.

Sebagai upaya mencapai target dari capaian partisipasi pemilih tersebut, KPU Kabupaten Tangerang telah melakukan berbagai sosialisasi untuk meningkatkan kesadaran demokrasi di kalangan masyarakat.

Salah satunya, seperti dengan menetapkan dan memperkenalkan maskot Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 berupa karakter si Bambu sebagai ciri khas daerah Kabupaten Tangerang.

Selain menetapkan maskot, pihaknya telah memiliki tiga jingle baru untuk memeriahkan dan menarik minat masyarakat dalam berpartisipasi pada Pilkada serentak tersebut.

“Jingle ini kita ada tiga versi, satu versi normatif, kedua versi band dan ketiga versi IDM. Jadi ada tiga genre musik. Karena kita ingin pelaksanaan Pilkada Kabupaten Tangerang tahun sekarang untuk meningkatkan kebahagiaan,” katanya.

Dengan kehadiran si Bambu ini sebagai maskot menjadi pengingat bagi masyarakat agar sama-sama untuk mensukseskan serta meramaikan tempat pemungutan suara (TPS) Pilkada serentak tahun ini.

Ia juga menambahkan, dari segala persiapan dan dukungan yang ada, pihaknya optimis target partisipasi pemilih yang lebih tinggi dapat tercapai, sehingga menghasilkan pemimpin yang mampu membawa kesejahteraan daerah lebih baik.

“Untuk tahapan Pilkada Kabupaten Tangerang akan berlangsung dengan pelaksanaan hari pencoblosan pada Rabu, 27 November 2024 mendatang,” kata dia.(red)




IDEAS: Daripada untuk Korban Judi Online, Lebih Baik Alokasi Bansos untuk Guru

Kabar6-Institute for Demographic and Poverty Studies (IDEAS) menyoroti pernyataan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy, terkait dimasukannya korban jud! online ke dalam data Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) agar menerima bantuan sosial (Bansos).

“Langkah tersebut sangat tidak tepat, seharusnya yang layak mendapat Bansos tersebut adalah guru, terutama guru yang berstatus honorer,” kata Muhammad Anwar, Peneliti IDEAS kepada wartawan, dikutip Sabtu Jum’at (15/06/2024).

**Baca Juga:Libur Panjang Idul Adha, Pelabuhan Merak Hingga Ketapang Diprediksi Padat Pemudik dan Wisatawan 

Anwar beralasan bahwa berdasarkan temuan survei IDEAS dan GREAT Edunesia, masih banyak guru yang tidak pernah mendapatkan Bansos.

“Survei kami pada bulan Mei lalu menunjukan sebanyak 63,2 persen guru mengaku tidak pernah mendapatkan Bansos dalam bentuk apapun baik dari Pemerintah Pusat, Daerah maupun lembaga sosial,” ujar Anwar

Anwar menambahkan, bahwa hanya 36,7 persen saja guru yang pernah mendapatkaan Bansos. Itupun tidak semuanya berasal dari Pemerintah.

” 35,5 persen Bansos berasal dari Pemerintah Pusat dan 33,7 persen berasal dari Pemerintah Daerah. Selebihnya Bansos yang didapatkan guru berasal dari Lembaga Amil Zakat (14,2 persen), Baznas (10,1 persen), Masjid (4,7 persen), dan lembaga lain (1, 3 persen),” ungkap Anwar.

Guru, terutama yang honorer, lebih layak untuk mendapatkan Bansos daripada korban jud! online. Dari survei yang dilakukannya  terlihat tekad mengajar yang kuat dari para pahlawan tanpa jasa ini.

“Walaupun dalam kondisi kondisi kesejahteraan guru yang rendah, kami melihat tekad guru Indonesia sangat membanggakan ini terbaca dari 93,5 persen guru berkeinginan untuk tetap mengabdi dan memberikan ilmu sebagai guru hingga masa pensiun,” ujar Anwar.

Sangatlah ironis bila pemerintah lebih memperhatikan nasib korban jud! online yang notabenenya karena ulah mereka sendiri daripada guru mengingat penghasilan guru jauh dari kata layak.

“Dalam survei yang sama kami menemukan bahwa sebanyak 42 persen guru memiliki penghasilan di bawah Rp 2 Juta per bulan dan 13 persen diantaranya berpenghasilan dibawah Rp 500 Ribu per bulan. guru-guru ini sangat layak untuk menerima Bansos”, tambahnya.

Ada langkah krusial yang seharusnya diambil oleh Pemerintah terkait mewabahnya jud! online yang telah mengakibatkan banyak korban, “Seharusnya pemerintah mencegah masyarakat terjebak jud! online dengan pengetatan peraturan dan penegakan hukum. Bukan malah memadamkan kebakarannya tapi tidak memadamkan sumber apinya,” tutup Anwar.

Survei yang dilakukan IDEAS bersama GREAT Edunesia tersebut dilakukan kepada 403 responden guru di 25 Provinsi dengan komposisi responden Pulau Jawa sebanyak 291 orang dan Luar Jawa 112 orang. Responden survei tersebut terdiri dari 123 orang berstatus sebagai Guru PNS, 118 Guru Tetap Yayasan, 117 Guru Honorer atau Kontrak dan 45 Guru PPPK.(red)




Meriahnya Peluncuran Maskot dan Jingle Pilbup 2024, KPU Lebak Berharap Partisipasi Pemilih Meningkat

Kabar6-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebak resmi meluncurkan maskot dan jingle pemilihan bupati dan wakil bupati tahun 2024, di Alun-alun Rangkasbitung, Jumat malam (14/6/2024).

Peluncuran jingle dan maskot Pilbup Lebak 2024 yang diberi nama Si Leuit berlangsung meriah dengan berbagai penampilan yang disajikan.

Salah satunya perform penyanyi papan atas tanah air Judika berhasil membius ribuan penonton yang memadati area depan panggung utama meski pada sore hari hujan deras mengguyur wilayah Rangkasbitung. **Baca Juga: KPU Kota Tangerang Luncurkan Jingle, Maskot dan Tagline, Ini Pesan KPU Banten

“Karena pilkada domainnya ada di daerah maka kearifan lokal harus dimunculkan, itulah mengapa kita memakai Si Leuit sebagai maskot. Kalau dilihat, panggung utama pun bentuknya menyerupai leuit yang berbeda dengan bentuk panggung untuk acara pada umumnya,” kata Ketua KPU Lebak Dewi Hartini kepada Kabar6.com.

Selain penyelenggara pemilu, peluncuran maskot dan jingle dihadiri unsur pemerintah kabupaten, DPRD, Forkopimda, Bawaslu, partai politik, organisasi masyarakat dan kepemudaan.

Dewi mengaku, kemeriahan peluncuran maskot dan jingle merupakan bagian dari upaya KPU melakukan sosialisasi kepada masyarakat bahwa akan kembali digelar pesta demokrasi pilkada pada 27 November 2024 nanti.

“Kita ingin masyarakat Lebak khususnya dan umumya Banten tahu kalau pada tanggal 27 November 2024, kita akan melaksanakan pilkada secara serentak yakni Pilbup Lebak dan Pilgub Banten,” tutur Dewi.

Tentunya diakui Dewi, dengan upaya sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat, tingkat partisipasi pemilih pada Pilkada 2024 meningkat.

“Harapan kita tentu partisipasi pemilih pada pilkada November nanti bisa meningkat ya, dibandingkan pada Pemilu 14 Februari kemarin tentu semoga lebih baik. Dukungan dari seluruh pihak agar pilkada berjalan sukses, aman dan lancar,” ujarnya.
Lebih lanjut Dewi menerangkan, tahapan pilkada yang paling terdekat akan dilakukan adalah proses pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih oleh petugad Pantarlih.

“Insya Allah tanggal 24 Juni setelah dilantik, teman-teman Pantarlih sudah bisa bekerja melakukan coklit data pemilih,” katanya.(Nda)




KPU Kota Tangerang Luncurkan Jingle, Maskot dan Tagline, Ini Pesan KPU Banten

Kabar6-Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 tidak lama lagi akan digelar, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang, meluncurkan Jingle, Maskot dan Tagline, pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang, yang berlangsung di Alun-Alun Ahmad Yani Kota Tangerang, Jum’at (14/6/2024).

Anggota KPU Provinsi Banten, Ahmad Subagja, menyampaikan, dengan Peluncuran Jingle, Maskot dan Tagline Pilkada itu untuk mengajak masyarakat menggunakan hak pilihnya. Adapun maskot Pilkada kali ini di Kota Tangerang yaitu Si Suta (Burung Kareo).

“Kita berharap peluncuran Jingle, Maskot dan Tagline di Kota Tangerang ini bisa memberikan kedamaian, dan kebahagiaan, karena Pilkada bukan hanya memilih wali kota dan wakil wali kota tapi untuk mewujudkan kota yang sejahtera,” ujar Subagja.

**Baca Juga: Bikin Resah, Ikan Gabus Berkepala Ular Tertangkap di AS Merayap Seperti Reptil

Ia juga berharap partisipasinya masyarakat Kota Tangerang meningkat dalam ajang Pilkada ini.

“Untuk itu, diharapkan partisipasi untuk Pilkada dari masyarakat bisa lebih meningkat di Kota Tangerang,” sambungnya.

Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin, yang hadir dalam peluncuran tersebut, menyampaikan, Peluncuran Jingle, Maskot dan Tagline pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tahun 2024 ini bukan sekadar simbol, melainkan juga representasi dari semangat kita untuk melaksanakan pesta demokrasi yang Jujur dan Adil (Jurdil).

“Peluncuran ini sesuatu upaya untuk menjamin keberlangsungan proses Pilkada di Kota Tangerang, karena pilkada bukan hanya semata-mata untuk memilih wali kota, tapi Pilkada ini, merupakan kesiapan kita untuk berdemokrasi di Republik,” ujar Pj Wali Kota, dalam sambutannya.

Pj Wali Kota juga menyampaikan, Pemerintah Kota Tangerang siap memberikan dukungan demi kelancaran pelaksanaan Pilkada di Kota Tangerang.

“Pemkot akan terus mendukung Proses Pilkada di Kota Tangerang,” tandasnya. (Oke)




Bikin Resah, Ikan Gabus Berkepala Ular Tertangkap di AS Merayap Seperti Reptil

Kabar6-Spesies invasif, berupa ikan gabus berkepala ular atau northern snakehead (Channa argus), meresahkan warga di Amerika Serikat (AS). Hewan ini memiliki tampilan yang menyerupai ular dan kemampuan untuk bernapas di darat.

Invasif adalah spesies pendatang di suatu wilayah yang hidup dan berkembang biak di wilayah tersebut dan menjadi ancaman bagi biodiversitas, sosial ekonomi, maupun kesehatan pada tingkat ekosistem, individu, maupun genetik.

Menurut Departemen Konservasi Missouri (MDC), melansir cbsnews, bulan lalu northern snakehead ini tertangkap di Missouri oleh seorang pemancing, di bawah Wappapello Lake Spillway, Wayne County, dan sudah keempat kalinya ikan gabus kepala ular tercatat di negara bagian tersebut. Ikan gabus kepala ular (Channa argus) memiliki tubuh panjang dan kepala seperti ular yang ditutupi sisik bermotif ular piton.

Mereka bisa tumbuh hingga sepanjang satu meter, dan merupakan predator menakutkan, karena ikan ini memakan ikan lain, serta krustasea, katak, reptil kecil, dan kadang-kadang burung kecil dan mamalia lainnya.

Tidak seperti kebanyakan ikan yang hidup sepenuhnya di air, ikan gabus kepala ular dapat menghirup udara, yang berguna di air yang kekurangan oksigen. Mereka juga bisa bertahan hidup di darat selama beberapa hari asalkan tetap lembap, dan bahkan bisa merayap seperti ular untuk kembali ke air.

Spesies ini bukan asli AS, karena sebenarnya justru berasal dari Asia. Merupakan ancaman bagi spesies asli, yang dimangsa dan diperebutkan sumber dayanya.

MDC merekomendasikan untuk membunuh northern snakehead ‘dengan memotong kepala, mengeluarkan isi perutnya, atau memasukkannya ke kantong plastik tertutup’.

Pejabat percaya bahwa ikan invasif ini mungkin pertama kali memasuki sungai AS setelah kecelakaan di peternakan ikan komersial di Arkansas pada 2008, dan sejak itu mereka berenang (dan merayap) ke utara melalui perairan DAS Sungai St.Francis, Mississippi.(ilj/bbs)




Wow! Ini 5 Negara dengan Jumlah Miliarder Terbanyak di Dunia

Kabar6-Pada April lalu, Forbes telah merilis daftar negara dengan jumlah miliarder terbanyak di dunia, yang hasilnya terdapat 2.781 orang dalam daftar ‘Miliarder Dunia’ versi Forbes, dengan total seluruh kekayaan mencapai US$14,2 triliun.

Para miliarder yang berasal dari 78 negara ini juga mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya yang hanya 77 negara. Maka jumlah uang para miliarder di dunia pun jumlahnya lebih banyak dibanding 2023. Melansir Forbes, ini lima negara dengan miliarder terbanyak di dunia:

1. Amerika Serikat (AS)
AS memiliki 813 orang miliarder dengan total kekayaan sebesar US$5,7 triliun. Taylor Swift, Magic Johnson NBA Legend, dan CEO OpenAI Sam Altman termasuk 97 miliarder baru yang tergabung.

Sebanyak 14 dari 20 orang terkaya di dunia merupakan warga AS, delapan di antaranya masuk dalam jajaran 10 besar. Orang terkaya di AS ditempati oleh Elon Musk yang memiliki total kekayaan US$195 miliar.

Namun, orang paling kaya di dunia adalah Bernard Arnault dari Prancis yang merupakan CEO raksasa barang mewah LVMH, dengan kekayaannya diperkirakan US$233 miliar.

2. Tiongkok
Tiongkok menempati urutan kedua, yaitu 406 miliarder yang jumlahnya menurun dari 496 orang kaya pada tahun lalu. Total kekayaan yang dimiliki adalah US$1,3 triliun.

Penyebab menurunnya kekayaan Tiongkok terjadi di bidang properti yang juga bersamaan dengan terpuruknya pasar saham selama tiga tahun terakhir. Orang terkaya di Tiongkok tersebut ditempati oleh Zhong Shanshan dengan total kekayaan US$62,3 miliar.

3. India
India berada di urutan ketiga dengan jumlah 200 miliarder yang jumlahnya meningkat dari tahun sebelumnya, 169 miliarder. India juga memiliki 25 miliarder baru tahun ini. Total kekayaan yang dimiliki adalah US$954 miliar.

India juga mempunyai dua orang miliarder yang berada di 20 orang terkaya di dunia, yaitu Mukesh Ambani, ketua konglomerat Reliance Industries, berada di peringkat ke-9 dan Gautam Adani, ketua konglomerat Adani Group yang berbasis di Ahmedabad, berada di peringkat ke-17.

4. Jerman
Jerman memiliki 132 orang miliarder tahun ini, meningkat dari jumlah tahun sebelumnya, 126 orang. Jumlah kekayaan bersih yang dimiliki sebesar US$644 miliar.

Orang yang paling kaya memiliki kekayaan US$39,2 miliar yaitu Klaus-Michael Kühne. Jerman juga memiliki miliarder baru yaitu Martin Klenk, Bastian Nominacher dan Alexander Rinke, tiga pendiri unicorn pemrosesan data Celonis yang berbasis di Munich.

5. Rusia
Rusia menempati urutan ke-5 negara dengan miliarder terbanyak di dunia yaitu sebanyak 120 orang, meningkat dari tahun lalu yang berjumlah 105 orang. Rusia terus menikmati peningkatan kekayaan meskipun berperang dengan Ukraina.

Total kekayaan seluruhnya adalah US$537 miliar. Orang paling kaya di Rusia yaitu Vagit Alekperov dengan kekayaan US$28,6 miliar.(ilj/bbs)




Picu Kontroversi, Pasien Kanker di Jerman Berniat ‘Hidupkan’ Dirinya Lewat AI Saat Meninggal Nanti untuk Temani Sang Istri

Kabar6-Apa yang dilakukan Michael Bommer (61), pasien pria pengidap kanker usus besar stadium akhir di Jerman, memicu kontroversi di kalangan warganet.

Rupanya, melansir npr, Michael berniat membuat ‘dirinya’ versi AI (Artificial Intelligence) atau kecerdasan buatan saat meninggal nanti, untuk menemani sang istri, Anett Bommer, agar tetap bisa ‘berbicara’ dengan pasangan hidupnya itu. Michael bekerja sama dengan dengan seorang temannya, Robert LoCascio, untuk membangun platform tersebut.

LoCascio mengatakan, alat ini merekam pengguna yang mengucapkan 300 frasa dan menangkap esensi suara seseorang. Lebih lanjut, alat tersebut bisa mengajukan pertanyaan tentang kesukaan, ketidaksukaan, pribadi, bahkan hingga pandangan politik.

Michael yang divonis memiliki hidup sisa beberapa minggu lagi menolak anggapan bahwa dirinya membuat voicebot karena ingin ‘hidup abadi’. “Dalam beberapa minggu saya akan pergi ke ‘sisi lain’. Tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi di sana,” kata Michael.

Michael menghabiskan setidaknya sekira Rp 244,6 juta untuk proses pembuatan voicebot AI . Alat tersebut nantinya bisa menjawab pertanyaan hingga menceritakan kisah hidup Michael tanpa mengeluarkan jawaban yang sudah direkam sebelumnya.

Keberadaan voicebot AI, ditegaskan Michael, tidak akan menghilangkan kesedihan sang istri. Namun, demi berjaga-jaga, ia menyiapkan semua hal tersebut.

Berkaitan dengan aksi yang dilakukan oleh Michael, Anett mengaku ragu, dan tak yakin bakal menggunakan perangkat tersebut jika suaminya meninggal dunia.

“Tetapi sekali lagi, siapa yang tahu bagaimana jadinya jika dia tidak ada lagi,” ujar Anett.(ilj/bbs)




Evolusi Primata Terungkap Lewat Temuan Kera Terkecil dari Jerman Purba

Kabar6-Temuan Buronius manfredschmi, spesies kera besar baru yang sangat kecil dari Jerman purba, seketika mengubah pemahaman kita tentang evolusi primata di benua tersebut.

Buronius manfredschmi yang diperkirakan memiliki berat hanya 10 kilogram, melansir iflscience, menjadikannya kera besar terkecil yang pernah diidentifikasi. Penemuan tersebut didasarkan pada analisis dua fosil gigi dan satu tempurung lutut yang ditemukan tim ilmuwan pada situs Hammerschmiede di Bavaria.

Situs ini terkenal karena menghasilkan fosil Danuvius guggenmosi, spesies kera besar lain yang berjalan tegak yang hidup di periode waktu yang sama.

Perbedaan ukuran dan adaptasi antara Buronius dan Danuvius menunjukkan bahwa mereka kemungkinan besar menjalani gaya hidup yang berbeda, menempati relung ekologi yang berbeda dan menghindari kompetisi langsung untuk sumber daya.

Buronius, dengan tempurung lutut dan giginya yang menunjukkan kemampuan memanjat yang unggul dan diet makanan lunak, kemungkinan besar adalah pemanjat pohon yang gesit. Di sisi lain, Danuvius, dengan adaptasi untuk berjalan tegak, kemungkinan besar menghabiskan lebih banyak waktu di tanah.

Keberadaan dua spesies kera besar yang berbeda di Hammerschmiede menunjukkan keragaman yang tak terduga dalam komunitas primata Miosen Eropa, dan mendorong para peneliti untuk meninjau kembali situs fosil lain di Eropa dengan harapan dapat menemukan lebih banyak bukti tentang kera purba dan perilaku mereka.

Punahnya kera besar Eropa pada akhir Miosen, kemungkinan besar disebabkan oleh perubahan iklim lokal yang drastis, di mana hutan menyusut dan digantikan oleh padang rumput.Hilangnya habitat dan sumber makanan ini terbukti menjadi batu sandungan bagi kera besar di wilayah tersebut.

Penemuan Buronius manfredschmi adalah pengingat penting akan keragaman evolusi primata dan menyoroti perlunya penelitian lebih lanjut tentang sejarah primata di Eropa. Hal ini juga memberikan wawasan berharga tentang bagaimana spesies beradaptasi dan punah dalam menanggapi perubahan lingkungan.(ilj/bbs)




Bapenda Kabupaten Tangerang Laporkan Realisasi Penerimaan Pajak Rp1,2 triliun

Kabar6-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melaporkan realisasi penerimaan pajak periode Januari sampai Mei 2024 mencapai Rp1,2 triliun atau setara dengan 9,01 persen dari target 2024.

“Angka ini menunjukkan pertumbuhan sebesar 9,01 persen atau Rp99 miliar secara tahunan (year-on-year/yoy) yang tercatat sebesar ± Rp1,1 triliun pada tahun 2023,” kata Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Tangerang Slamet Budhi Mulyanto di Tangerang, dilansir Antara Jumat (14/6/2024)..

Ia mengatakan bahwa sektor-sektor yang menjadi penyumbang pajak terbesar adalah Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB), serta Pajak Hotel, Parkir dan Restoran. Pajak tersebut sudah berkontribusi besar kepada Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Tangerang.

**Baca Juga:Kejari Kabupaten Tangerang Pulihkan Keuangan Negara Rp2,8 Miliar

“Dengan penerimaan yang meningkat, kita dapat memastikan bahwa semua program dan kegiatan yang direncanakan dalam APBD berjalan lancar dan memberikan manfaat bagi masyarakat,” katanya.

Ia menyebutkan bahwa Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Tangerang Tahun 2022 sebesar Rp7,21 triliun dan tahun 2023 sebesar Rp8,32 triliun.

Maka, dengan jumlah penduduk sekitar tiga juta jiwa, APBD Kabupaten Tangerang yang mencapaiRp8 triliun lebih itu dinilai luar biasa.

“Pentingnya penerimaan pajak daerah dalam mendukung berbagai program pembangunan. Dimana pajak daerah adalah salah satu sumber utama pendanaan program pembangunan,” ujarnya.

Budhi juga menambahkan bahwa kesadaran masyarakat untuk membayar pajak sangat penting. Pasalnya dengan membayar pajak, masyarakat mendapatkan akses kemudahan fasilitas baik dari infrastruktur dan lain sebagainya.

“Pajak yang kita bayarkan akan kembali kepada kita dalam bentuk pembangunan infrastruktur, pendidikan, dan pelayanan publik lainnya. Oleh karena itu, kami mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu patuh membayar pajak tepat waktu,” terang dia.(red)




Libur Panjang Idul Adha, Pelabuhan Merak Hingga Ketapang Diprediksi Padat Pemudik dan Wisatawan 

Kabar6-Lintasan sibuk yang dikelola PT ASDP Indonesia Ferry diprediksi bakal terjadi peningkatan sekitar 10 persen. Puncaknya, diperkirakan terjadi pada Sabtu, 15 Juni 2024.
Lintasan sibuk seperti Merak-Bakauheni dan Ketapang-Gilimanuk, diperkirakan bakal menjadi pilihan masyarakat untuk bepergian, baik pulang kampung ataupun wisata, selama libur panjang Idul Adha 2024.
“Untuk lintas Merak-Bakauheni dan Ketapang-Gilimanuk, kami pastikan kesiapan pelabuhan dan kapal dalam menghadapi lonjakan pengguna jasa yang melakukan perjalanan darat dan penyeberangan,” ujar Shelvy Arifin, Corporate Secretary, ditulis Sabtu, (15/06/2024).
**Baca Juga:Mensos Risma Tinjau Baksos di Lebak, Persoalan Ini Jadi Perhatiannya
Masyarakat yang ingin bepergian melalui Pelabuhan Merak, dihimbau membeli tiket melalui aplikasi Ferizy, sebelum sampai di pelabuhan paling barat Pulau Jawa itu.
Fasilitas pelayanan libur Idul Adha telah disiapkan sebelum Idul Fitri, sehingga masih bisa dinikmati oleh masyarakat.
Seperti, di Pelabuhan Merak tersedia toll gate dan vending machine sebanyak 50 unit, CCTV 140 unit, layanan posko kesehatan sebanyak tiga lokasi, fasilitas toilet lebih dari 120 unit, dan kapasitas kapal per harinya akan mampu mengangkut hingga 39.000 unit kendaraan kecil per harinya.
“Kami minta kepada masyarakat agar dapat mempersiapkan keberangkatan sejak jauh hari, pastikan telah bertiket sebelum berangkat, dan tiba di pelabuhan sesuai dengan jadwal yang tertera di tiket,” jelasnya.
Khusus di lintasan sibuk, rute Merak-Bakauheni terdapat 30 unit kapal yang siap beroperasi 24 jam dengan total 123 trip. Sedangkan di lintas Ketapang-Gilimanuk terdapat 28 unit kapal yang beroperasi 24 jam dengan total 200 trip.
Sementara itu, berdasarkan data Posko Lebaran 2024, jumlah rata-rata kendaraan yang menyeberang saat weekday sebanyak 11.992 unit per hari, sedangkan saat weekend sebanyak 14.511 unit per hari.
Masyarakat akan merasakan libur panjang, mulai Sabtu hingga Selasa, 15-18 Juni 2024. Sedangkan Idul Adha jatuh pada Senin, 17 Juni 2024.
“Agar penumpang dapat tertib, tetap mengikuti arahan petugas kapal dan pelabuhan untuk keselamatan dan keamanan bersama. Pastikan juga, kondisi stamina Anda dan kendaraan dalam keadaan prima demi kelancaran perjalanan liburan,” jelasnya.(Dhi)