oleh

Pada 5 Kondisi Ini Anda Disarankan Konsumsi Makanan Asin Lebih Banyak

image_pdfimage_print

Kabar6-Rekomendasi asupan garam untuk tiap orang adalah 2300 mg per hari, atau tidak lebih dari empat sendok teh. Karena itulah Anda disarankan untuk lebih berhati-hati, karena jika dikonsumsi berlebihan dapat menimbulkan efek berbahaya bagi kesehatan, antara lain penurunan fungsi otak, gangguan fungsi ginjal, meningkatkan tekanan darah, dan lain sebagainya.

Meskipun demikian, ternyata ada lima kondisi yang mengharuskan Anda untuk mengonsumsi makanan asin lebih banyak. Dikutip dari Okezone dan Boldsky, ini dia lima kondisi yang dimaksud:

1. Sebelum lari marathon
Melakukan latihan dengan intensitas tinggi memerlukan dorongan natrium yang baik, karena jika diabaikan, Anda bisa mengalami hiponatremia, yaitu setetes sodium dalam darah yang bisa mengakibatkan pusing dan lemas. Karena itulah disarankan mengonsumsi lebih banyak makanan bercitarasa asin untuk mencegahnya.

2. Cuaca panas
Saat cuaca panas, Anda tentu akan mengalami keringat berlebihan. Kondisi ini akan mengakibatkan penurunan kadar sodium dalam tubuh. Keringat berlebihan juga bisa menyebabkan hiponatremia. Saat itulah Anda diperbolehkan konsumsi cukup garam alias bahan lain yang mengandung natrium untuk pencegahan.

3. Sakit ginjal
Penderita ginjal disarankan untuk konsumsi makanan asin dalam jumlah cukup. Karena saat mengalami penyakit tersebut, tubuh akan sulit mempertahankan sodium. Hal itu dilakukan agar tubuh tidak lemas.

4. Usai mengonsumsi obat diuretik
Diuretik dapat menyebabkan ketidakseimbangan mineral dalam tubuh, sehingga meningkatkan urine. Karena itulah Anda rentan kehilangan sodium tinggi di waktu tersebut. Jadi disarankan untuk mengonsumsi lebih banyak makanan asin agar tidak membahayakan tubuh.

5. Orang yang lebih tua
Orang tua yang berusia 80 tahun ke atas bisa mengalami dorongan otak dengan menaikkan asupan garamnya. Sebuah studi menunjukkan, orang dewasa yang lebih tua dan mengonsumsi sodium dalam jumlah sedang, aktivitas otak akan lebih baik jika dibandingkan dengan mereka yang diet rendah sodium.

6. Terkena bartter syndromes
Kondisi ini dapat mempengaruhi kemampuan ginjal untuk mengolah garam yang Anda konsumsi. Beberapa gejalanya termasuk muntah sampai rasa haus yang berlebihan. Karena itulah Anda dapat mengonsumsi makanan serba asin untuk mendapatkan cukup natrium. ** Baca juga: Kebiasaan Malas-malasan Bisa Bikin Otak Menyusut

Di luar kelima kondisi ini, Anda tetap harus menjaga asupan garam agar tidak berlebihan.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email