oleh

P2TP2A Kota Serang Bujuk Nikita Agar Tak Bawah Anak jika Ditahan

image_pdfimage_print

Kabar6-Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Kota Serang terus membujuk agar Nikita Mirzani tidak membawa anak saat proses hukum. Bahkan tidak mengajak anaknya masuk ke dalam penjara jika dia ditahan.

Ani Pancani, relawan P2TP2A Kota Serang menerangkan, dia bersama teman-temannya sudah berulang kali membujuk Nikita untuk tidak membawa anaknya, namun belum berhasil. Relawan dari P2TP2A Kota Serang juga menawarkan agar sang anak dibawa ke rumah aman agar lebih nyaman.

“Nikita bilang kalau saya dipenjara, anak saya ikut dipenjara. Kita juga sudah menawarkan di taruh di shelter atau rumah aman, kita sudah berusaha melindungi anak, tapi tetap tidak mau,” kata relawan dari P2TP2A Kota Serang, Ani Pancani, di Mapolresta Serkot, Jumat (22/08/2022).

**Berita Terkait: Kombes Pol Shinto Silitonga: Nikita Mirzani Langsung Ditahan

Ani sempat bercerita kalau anak dari Nikita Mirzani sempat demam dan tidak mau makan. Mereka berjanji akan terus berusaha memberi pengertian kepada sang artis agar anaknya tidak dilibatkan dalam kasus hukum dugaan pencemaran nama baik dan pelanggaran Undang-undang (UU) Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) yang menyeret namanya.

“Kita akan berusaha lagi. (Enggak mau makan) ini doang, siang ini. Anak nya enggak nangis, rewel mau tidur aja, ngantuk. Ada babysister nya ada. Tadi udah diberi obat,” jelasnya.(Dhi)

 

Print Friendly, PDF & Email