oleh

Oknum Camat Diduga Mabuk Berat, Bupati Pandeglang Murka

image_pdfimage_print

Kabar6-Bupati Pandeglang Irna Narulita mengaku murka dan kecewa adanya oknum camat di Pandeglang yang digerebek warga dalam keadaan mabuk.

Sebelumnya, Video Camat Cigeulis, Kabupaten Pandeglang Subro Mulisi yang diduga tengah mabuk berat viral di media sosial.

Irna mengaku sempat kaget ketika mendengar kabar tersebut dan sangat terpukul. Padahal sebagai abdi negara, camat harusnya menjadi teladan.

“Jika benar apa yang dilakukan oleh Saudara SM (Oknum Camat), saya sangat kecewa. Sebagai seorang ASN harusnya memberikan teladan bagi warganya, bukan malah ikut dan ambil bagian dalam perbuatan yang dilarang peraturan dan dilarang oleh agama”, cetus Irna, Selasa (14/9/2021).

Perbuatan tersebut harus mendapatkan sanksi yang tegas, Jika hasil pemeriksaan dari Inspektorat dan Badan Kepegawaian daerah memang betul adanya.

“Tentunya saudara SM harus diberikan sanksi tegas sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku,”tegas Irna.

Sementara berdasarkan klasifikasi BKD, Camat Cigeulis Subro Muhlisi membantah apa yang dinarasikan pada pesan berantai tersebut.

Keberadaan Subro di tempat yanga ada di video tersebut hanya menandatangani Akta Jual Beli (AJB) di rumah RT bernama Ujang.

“Hasil klarifikasi yang bersangkutan menjawab tidak benar di tempat karoke. Namun itu di rumah RT Ujang, ada kegiatan pembuatan AJB, dan yang buat AJB-nya bernama Tedi,” kata Kepala BKD Pandeglang Fahmi Suminta.

Sebelumnya, Video Camat Cigeulis Subro Mulisi yang diduga tengah mabuk berat viral di media sosial.
Berdasarkan pesan berantai yang diperoleh, peristiwa itu terjadi pada jum’at (10/9/2021) September 2021 Kampung Telasari, Desa Cigeulis.

Pesan berantai itu menjelaskan setelah adanya laporan masyarakat yang resah adanya rumah yang di jadikan tempat karoke dengan menyediakan minuman beralkohol berbagai merek.

Namum setelah dilakukan monitoring di rumah tersebut ditemukan Subro.

Dalam video berdurasi 12 detik itu terlihat Subro tengah duduk di kursi, kemudian ia terlihat tengah berbicara dengan seseorang.

“Dengan memakai seragam PNS dan peci hitam Sedang asik karoke dalam keadaan mabuk berat di temani tiga botol minuman beralkohol di depan mejanya dan seorang wanita yang ada di pangkuannya,” tulis pesan berantai yang mengatasnamakan warga Cigeulis.(Aep)

Print Friendly, PDF & Email