oleh

Ngeri! 5 Orang Ini Kecanduan Hal Ekstrem

image_pdfimage_print

Kabar6-Kecanduan atau ketagihan adalah saat tubuh atau pikiran kita dengan parahnya menginginkan atau memerlukan sesuatu agar bekerja dengan baik. Kita disebut pecandu bila memiliki ketergantungan fisik dan ketergantungan psikologis terhadap zat psikoaktif seperti alkohol, tembakau, heroin, kafeina, nikotin. Nah, lima orang berikut tampaknya memiliki kecanduan yang tak biasa bahkan cenderung ekstrem. Dikutip dari berbagai sumber, berikut adalah kecanduan yang dimaksud:

1. Sengatan lebah
Seorang wanita bernama Margaret senag menyengat dirinya dengan lebah 15 kali sehari. Kebiasaan itu berawal ketika dia menemukan khasiat penyembuh dari sengatan lebah dan menyukai rasanya. Meskipun menyakitkan, setelah 15 tahun kemudian rasa sakit itu menjadi sebuah kesenangan baginya.

2. Makan rumah
Sejak remaja, Patrice Benjamin-Ramgoolam memiliki suatu kecanduan yang sangat aneh dan parah yaitu mencoba memakan selembar dinding di rumah neneknya. Wanita yang juga menyukai rasa batu bata ini melakukannya sebagai sarana untuk melepaskan diri dari depresi.

3. Botol pembersih debu elektronik
Allison mulai kecanduan botol pembersih debu elektronik karena masalah kehidupan yang dialaminya. Sejak saat itu, wanita ini selalu membeli 12 botol pembersih debu elektronik setiap hari. Bagi Allison, hal tersebut hanyalah pengganti obat-obatan terlarang untuk bisa mengatasi psikologinya yang parah.

4. Pergi ke pemakaman
Luis Squarisi memiliki obsesi aneh dengan pemakaman. Semua ini berawal pada 1983 saat sang ayah meninggal yang membuatnya mulai menghadiri pemakaman orang lain. Bahkan setiap hari ia mencari info tentang pemakaman orang yang bisa di datangi. Bagi Squarisi, hal ini merupakan sebuah kesenangan tersendiri.

5. Mencintai mobil
Nathaniel memiliki kecintaan berlebih pada sebuah mobil. Bahkan, pria tersebut memiliki hubungan intim dengan mobilnya yang bernama Chase. Mobil itu juga merupakan cinta pertamanya selama ini. ** Baca juga: Seksi, Bunga Ini Berbentuk Bibir Merekah

Benar-benar aneh.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email