oleh

NasDem Targetkan 50 Persen Suara di Pileg 2014

image_pdfimage_print

Kabar6-Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat(Nasdem) Provinsi Banten menargetkan mampu meraih 50 persen suara di Banten pada Pemilu Legislatif (Pileg) tahun 2014 mendatang.

“Agar bisa meraih target suara itu, kita hanya tinggal mengkoordinasikan ke internal partai untuk mengembangkan sayap ke eksternal partai saja,” ujar Ketua DPW Partai Nasdem Provinsi Banten Wawan Irawan, di Tangerang Selatan (Tangsel) Selasa,(5/2/2013).

Wawan bahkan berkeyakinan, bahwa dalam Pemilu Legislatif 2014 mendatang, NasDem akan memperoleh 50 persen suara di setiap Daerah Pemilihan (Dapil).

Sementara, Wakil Ketua Ekternal DPW Nasdem Provinsi Banten, Jib Muhitmudin memastikan bahwa partai NasDem juga membuka diri bagi kader partai politik (parpol) lain yang ingin hijrah.

“Partai NasDem adalah partai terbuka. NasDem akan membuka diri bagi setiap anak bangsa yang ingin terjun ke jalur politik,” tegasnya.

Namun demikian, kata Muhitmudin, ada syarat bagi kader partai lain bila ingin hijrah. Yaitu, kader tersebut tidak pernah tersandung masalah hukum. 

“Bagi teman-teman yang sudah duduk di parlemen dan merasa tidak sesuai dengan partainya lagi, kita akan terima dengan baik. Intinya, kader tersebut memiliki rekam jejak yang baik dan berkualitas,” jelasnya.(Evan)

Print Friendly, PDF & Email