oleh

Naik Angkot, Suwandhi-Muhlis Jalani Tes Kesehatan

image_pdfimage_print

Kabar6-Calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang, Achmad Suwandhi-Muhlis, menjalani serangkaian tes kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tangerang, Kamis (20/9/2012).

Dengan menggunakan Angkutan Kota (Angkot) jenis Elf BA 03 jurusan Parung Panjang-Cimone, pasangan yang diusung PDIP daan PAN ini, tiba di RSUD Tangerang pada pukul 6.30 WIB.

Achmad Suwandi, kepada wartawan mengungkapan, pihaknya mengaku tidak memiliki riwayat penyakit bawaan atau serius dalam tubuhnya.

Sebelum menjalani pemeriksaan dokter, beragam persiapan dijalaninya termasuk rutin melakukan olahraga.

“Saya yakin pasti lolos tes kesehatan ini. Sebab, saya rutin berolahraga atau latihan fisik lainnya,” ujarnya.

Ditempat yang sama, Muhlis menjelaskan, dirinya bersama pasangannya (Achmad Suwandhi-red), datang ke RSUD Tangerang menggunakan angkot.

Hal ini, dilakukan guna merasakan seperti apa yang dirasakan warga miskin yang tidak mempunya kendaraan pribadi atau tidak mampu menyewa mobil ambulan.

“Masyarakat yang kurang mampu, ketika berobat ke rumah sakit banyak menggunakan angkot. Sebab, mobil ambulan yang dimiliki daerah kita saat ini sangat minim,” ujar Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Tangerang yang juga menjabat sebagai Ketua Komisi 3 DPRD setempat.

Jadi, lanjut Muhlis, bila pakai angkot, pihaknya bisa merasakan dan mengetahui betul apa yang dirasakan warga. Kita ingin menangis dan tertawa bersama rakyat,” tutur Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Tangerang yang juga menjabat sebagai Ketua Komisi 3 DPRD setempat.(din)

Print Friendly, PDF & Email