oleh

Musrenbang Kecamatan Tigaraksa Prioritaskan Pemberdayaan SDM dan Ekonomi Kerakyatan

image_pdfimage_print

Kabar6-Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) di Kecamatan Tigaraksa Kabupaten Tangerang digelar secara virtual untuk membahas rencana pembangunan pada tahun anggaran 2022 mendatang.

Musrenbang tingkat Kecamatan Tigaraksa yang dibuka oleh Camat Tigaraksa Hj. Rahyuni dan dihadiri oleh ketua Komisi 4 DPRD Kabupaten Tangerang Burhan SE dari fraksi PKB, Kapolsek, Koramil Tigaraksa, perwakilan Bappeda, dan 14 Kepala Desa / Kelurahan di wilayah Kecamatan Tigaraksa dan beberapa perwakilan tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya Camat Tigaraksa Hj. Rahyuni menyampaikan bahwa Musrenbang Kecamatan Tigaraksa 2021 ini merupakan sebagai wadah untuk menampung aspirasi masyarakat untuk dituangkan dalam rencana pembangunan pada tahun anggaran 2022 mendatang namun digelar secara virtual mengingat Pandemi Covid-19.

“Sehubungan dengan adanya Pandemi Covid-19 belum berakhir, sehingga Musrenbang saat ini kita lakukan secara virtual dan peserta pun dibatasi hanya 30 orang,” ungkap Camat Tigaraksa Hj Rahyuni dalam sambutannya, Kamis (11/2/2021).

Kendati demikian, lanjut Rahyuni, kegiatan Musrenbang secara virtual ini tidak mengurangi semangat kita dan tidak mengurangi nilai nilai hasil Musrenbang.

**Baca juga: Musrenbang Kecamatan Cikupa Kembali Usulkan Program Tahun Lalu

“Sesuai dengan arahan Pemerintah Daerah kita sudah melakukan Musrenbang di Minggu ke tiga, dan Minggu ke 4 di bulan Januari 2021, dan Alhamdulillah, sudah selesai tahapan tahapannya dan hasilnya akan melalui sistem Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD) sesuai dengan arahan Pemerintah Bappeda,” ucap Rahyuni.

Sementara prioritas dalam pembangunan pada tahun anggaran 2022 lanjut Rahyuni, sesuai dengan arahan Pemerintah Daerah yaitu di prioritaskan untuk Peningkatan kualitas sumber daya manusia dan produktivitas usaha ekonomi kerakyatan.(Han)

Print Friendly, PDF & Email