oleh

Motif Penusukan Pegawai Imigrasi Bandara Diduga Dendam

image_pdfimage_print

Kabar6-Aksi penusukan yang terjadi di Komplek Perumahan Angkasa Pura II, Jalan Pembangunan 3, Kelurahan Karang Sari, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, pada Jumat (9/1/2015) lalu, diduga bermotif dendam.

Pasalnya, Honda Jazz warna Silver B 13 AIM milik korban bernama Prayoga (26), yang tak lain adalah seorang pegawai Imigrasi Bandara Soekarno Hatta (Soetta) Tangerang ini, ditemukan di dekat rumah teman korban, di Komplek Pengayoman, Jalan Banding V, RT 4/8, Kelurahan Sukasari, kecamatan Tangerang, Kota Tangerang.

“Pas saya keluar rumah sekitar jam 9 malem, sudah ramai orang disini. Dan katanya pelaku keluar dan kabur dengan menggunakan angkot,” kata Irfan Tarigan, salah seorang warga sekitar, Minggu (11/1/2015).

Menurutnya, pelaku dan korban memang saling kenal. Pelaku adalah junior korban di Akademi Imigrasi. Penusukan yang dilakukan pelaku diduga karena sakit hati lantaran korban dimutasi ke Bandara Ngurah Rai Bali.

“Mereka itu saling kenal, tapi belum lama ini katanya, pelaku telah dimutasi ke Bali, lalu korban juga naik pangkat. Kemungkinan karena itu pelaku tidak senang, jadi dendam,” terangnya.

Terpisah, Kapolsek Neglasari  Kompol Alit Syahrul Anas mengungkapkan, bahwa hingga saat ini, pihaknya masih menyelidiki motif kasus penusukan tersebut. **Baca juga: Diduga Dirampok, Petugas Imigrasi Bandara Soetta Luka Tusuk.

“Ya, kami belum dapat memastikan, apakah ini motif dendam atau bukan. Semuanya, masih kita selidiki,” pungkasnya.(ges)

 

Print Friendly, PDF & Email