oleh

Mobil Terduga Penipu di ATM Curug Milik Darsono

image_pdfimage_print

Kabar6-Kepolisian Sektor Curug terus menyelidiki kasus percobaan penipuan yang dialami Evalina Gultom (30), di mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) SPBU Bitung, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, pada Kamis (19/9/2013).

 

Hasil penyelidikan cepat yang dilakukan petugas, diketahui bahwa mobil Xenia warna silver nopol B 1774 FFW yang ditinggalkan pelaku di lokasi kejadian adalah milik Darsono, warga Bekasi, Jawa Barat.

“Kasus ini masih dalam penyelidikan. Saat ini, kami sedang memanggil Darsono selaku pemilik mobil,” ujar Kanit Reskrim Polsek Curug, Iptu Sobirin, JUmat (20/9/2013).

Pemanggilan Darsono, kata Sobirin, guna dimintai keterangan terkait status mobil yang ditinggalkan pria bertubuh kecil dan berambut gondrong yang diindikasi sebagai anggota sindikat penipuan lewat mesin ATM.

“Saat ini kami menunggu kehadiran Darsono ke sini. Kejelasan status mobil tersebut tentunya baru akan kita ketahui dari Darsono,” ujar Kanit Reskrim lagi.

Diketahui, pria bertubuh kecil dan berambut gondrong yang sedang diburu Polsek Curug, nyaris menipu Evalina Gultom, warga Perumahan Teratai Griya Asri, Kecamatan Legok, yang akan melakukan transaksi tunai di ATM SPBU Bitung.

Aksi pelaku gagal, karena suami Evalina terlanjur sampai dilokasi. Sempat terjadi cek-cok mulut antara dua pria tersebut.

Pasalnya, pelaku memaksa Evalina dan suaminya menghubungi nomor call centre yang ada di bodi mesin ATM, namun ditolak oleh Evalina dan suaminya.

Pelaku kemudian kabur menggunakan Xenia dengan nopol B 1774 FFW warna silver. Sedangkan suami Evalina yang curiga dengan pria itu langsung berteriak maling. Hingga mengundang perhatian warga sekitar.

Oleh warga, pelaku kemudian dikejar hingga masuk ke kawasan Perumahan Griya Karawaci. Ternyata jalan tersebut buntu.

Mungkin karena terjepit, pelaku kemudian kabur dan meninggalkan mobilnya begitu saja dilokasi. Saat ini, mobil tersebut diamankan di Mapolsek Curug.(agm)

Print Friendly, PDF & Email