oleh

Menjabat Hingga 2024, Benyamin: Sisa RPJMD Diserahkan ke Wali Kota Selanjutnya

image_pdfimage_print

Kabar6-Sekretaris Panitia Khusus (Pansus) DPRD Kota Tangerang Selatan mengenai Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2021-2026, Drajat Sumarsono menerangkan, pemerintah harus memperhatikan masa transisi di tahun 2024.

Dimana, menurut Drajat, ditahun itu diketahui jabatan kepala daerah dalam hal ini Wali Kota Tangsel akan berakhir, maka dari itu pemerintah harus memperhatikan garis pembatas kinerja Wali Kota Tangsel.

“Perlu di perhatikan garis demarkasi (pembatas, red) kinerja kepala daerah, serta perlu memperhatikan klausul dalam pasal peralihan Perda RPJMD tahun 2021 sampai 2026, perihal masa transisi tersebut,” ujarnya saat rapat paripurna, DPRD Kota Tangsel, Kamis (23/9/2021).

Menanggapi hal itu, Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie menerangkan, sesuai Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri), saat adanya Pilkada ditahun 2024 mendatang, nantinya ada klausul pengaturan soal RPJMD.

Dalam klausul itu, Benyamin menjelaskan, tentu akan berpengaruh terhadap RPJMD yang disahkan untuk tahun 2021-2026.

Menurutnya, RPJMD tetap dilakukan selama 5 tahun itu, yang kemudian sisa pelaksanaannya setelah 2024 mendatang akan dilanjutkan oleh Wali Kota Tangsel selanjutnya.

“Memang seharusnya 5 tahun, tetapi dokumen perencanaan karena ini juga singkronisasi RKP, itu sampai di 2024. Jadi sebenarnya masa realiasai tetap RPJMD. Nah untuk itu karena masa RPJMD itu lima tahun, kepala daerah yang harus bisa melakukan percepatan. Nah nantinya walikota baru yang melanjutkan RPJMD,” terangnya.

Dalam hal proses penyelesaian RPJMD, Benyamin menambahkan, setelah rancangan awal ini dikonsultasikan ke Gubernur Banten untuk dievaluasi selama 1 bulan.

**Baca juga: Pemerintah dan DPRD Kota Tangsel Setujui Raperda RPJMD 2021-2026

“Setelah penyelesaian mendapat izin dari gubernur, kita lakukan tahapan berikutnya, yaitu menginjak ke rancangan akhir, karena ini masih awal. Saat ini kajian juga masih berproses, kita akan coba sesuaikan kembali hingga penyusunan final nantinya,” tutupnya.(eka)

Print Friendly, PDF & Email