oleh

Mengapa Kurang Tidur Bikin Gemuk?

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Kurang olahraga ditambah gemar ngemil akan membuat lemak pada tubuh makin menumpuk. Namun satu hal yang juga dapat memicu penumpukan lemak adalah kurang tidur.

Diketahui, kurang tidur memiliki hubungan yang erat dengan kalori. Dilansir bintang.com dari Daily Mail, orang-orang yang kurang tidur pada malam hari cenderung makan lebih banyak pada siang hari.

Dijelaskan beberapa peneliti di Inggris, orang yang hanya tidur lima jam bisa menambah 385 kalori setiap harinya. Hal itu karena mereka bukan hanya makan lebih banyak di siang hari, tapi juga mengonsumsi makanan berlemak dan lebih banyak protein dibandingkan dengan sayuran.

Sementara para peneliti dari King’s College London, menduga jika jam tidur yang sangat sebentar bisa berpengaruh pada hormon. Artinya, mereka butuh makan lebih banyak agar mereka merasa kenyang.

Ketika Anda kekurangan tidur, pada siang harinya cenderung memilih untuk melanjutkan tidur, bahkan balas dendam. Alhasil Anda hanya sedikit atau bahkan tidak ada sama melakukan kegiatan fisik untuk membakar kalori. ** Baca juga: Teliti Produk Kecantikan & Rumah Tangga yang Mengandung Pengharum Berbahaya

Solusinya, atur jam tidur sebaik-baiknya agar metabolisme tubuh membaik.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email